Home / Palu

Jumat, 13 Oktober 2023 - 12:54 WIB

Buka MTQ ke-XXVII, Wali Kota Palu Harap Dewan Hakim Beri Penilaian Objektif

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXVII dan Palu Mengaji tingkat Kota Palu, Kamis malam (12/10/2023)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXVII dan Palu Mengaji tingkat Kota Palu, Kamis malam (12/10/2023)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXVII dan Palu Mengaji tingkat Kota Palu, Kamis malam (12/10/2023).

MTQ tahun ini gelar di Lapangan Abadi, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Dalam sambutannya, Hadianto merasa bersyukur karena Pemerintah Kota Palu dapat kembali melaksanakan MTQ ke-27 Tingkat Kota Palu tahun 2023.

Menurutnya, dari semua ajang MTQ, khususnya tingkat Provinsi Sulawesi Tengah yang dijalani sampai dengan saat ini menunjukkan hasil yang cukup baik.

“Dimana dalam berbagai ajang musabaqah yang diikuti oleh para kafilah Kota Palu, baik yang dilaksanakan di Kabupaten Banggai maupun Tojo Una-una, mampu menghantarkan kita pada posisi yang begitu baik,” katanya.

Baca juga  Hadianto-Imelda Hadiri Rapat Paripurna Pengusulan Pengesahan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu Terpilih

Hadianto menuturkan, musabaqah kali ini merupakan kegiatan penyiapan sekaligus juga memantau dan melihat kesiapan anak-anak untuk menghadapi musabaqah yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 di Kota Palu mendatang.

Oleh karenanya itu, ia berpesan khususnya dewan hakim, agar memberikan penilaian seobjektif mungkin kepada para peserta.

Sebab dari penilaian tersebut akan sangat membantu untuk melihat potensi-potensi yang dimiliki oleh Kota Palu, khususnya anak-anak yang mengikuti ajang MTQ kali ini.

“Saya selalu mengingatkan kepada kita, pada setiap kesempatan bahwa setiap kebaikan yang kita berikan, akan diberikan 10 kebaikan kepada kita,” imbuh Hadianto.

Baca juga  Masa HGB PT SPM Berakhir, Wali Kota Pastikan Lahan Pembangunan Huntap Tondo II 'Clear and Clean'

Hadianto mengutip sabda Rasulullah SAW yang menyatakan bahwa sebaik-baiknya kalian adalah mereka yang mempelajari Alquran dan mengamalkannya.

Pihaknya berharap pelaksanaan MTQ ke-27 tingkat Kota Palu tahun ini dapat berjalan dengan baik dan melahirkan generasi yang betul-betul cinta terhadap Alquran.

Bukan hanya cinta dalam hal membaca, tetapi cinta dalam mengamalkannya. Sehingga akan membawa berkah bagi Kota Palu dan senantiasa diberikan perlindungan dari Allah SWT.

“Selamat melaksanakan dan mengikuti MTQ ke-27 yang dilaksanakan di Kecamatan Mantikulore. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik,” jelas Hadianto. (Adr)

Share :

Baca Juga

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah pengurus RT dan RW se-Kecamatan Palu Timur, Rabu (22/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pengurus RT/RW Palu Timur Resmi Dilantik, Wali Kota Pastikan Kenaikan Insentif di 2026
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau lokasi MTQ Tingkat Sulteng di Untad, Jumat (28/6/2024)/Ist

Palu

Jadi Tuan Rumah, Wali Kota Palu Tinjau Kesiapan Lokasi MTQ Tingkat Provinsi di Untad
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho, memimpin upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-79 di halaman Kantor Gubernur Sulteng, 1 Juli 2025). (Sumber: Humas Polda Sulteng)

Palu

Catatan Aktivis Perempuan dan Organisasi Jurnalis untuk Korps Bhayangkara di Sulteng
Rutan Kelas IIA Palu/hariansulteng

Palu

5 Hari Nginap di Rutan Palu, Mantan Direktur Bank Sulteng Dibawa ke Klinik karena Sesak Napas
DPW Partai Rakyat Adil Makmur Sulawesi Tengah (Prima Sulteng) menghadiri undangan Ahmad Ali di kediamannya, Kamis (1/8/2024)/Ist

Palu

DPW Prima Sulteng Bertemu Ahmad Ali Bahas Masalah Kemiskinan
Ilustrasi/Ist

Palu

Ramai Protes Kebijakan Besaran UKT, Sejumlah BEM Fakultas Soroti Kinerja Presma Untad
Suasana nobar Final Piala AFF 2020 di rumah Witan Sulaeman Jl Lorong Ganogo, Kelurahan Boyaoge, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Rabu (29/12/2021) malam/hariansulteng

Olahraga

Duduk Lesehan di Jalan, Warga Palu Nobar Piala AFF di Depan Rumah Witan Sulaeman
Satresnarkoba Polresta Palu menangkap dua penyalahgunaan dan peredaran narkoba di Jalan Veteran, Kelurahan Lasoani, Kecamatan Mantikulore, Sabtu (28/1/2023) malam/Ist

Palu

Sembunyikan Sabu Dalam Boneka, Polresta Palu Ringkus Terduga Pengedar Narkoba di Jalan Veteran