Home / Palu

Jumat, 13 Oktober 2023 - 12:54 WIB

Buka MTQ ke-XXVII, Wali Kota Palu Harap Dewan Hakim Beri Penilaian Objektif

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXVII dan Palu Mengaji tingkat Kota Palu, Kamis malam (12/10/2023)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXVII dan Palu Mengaji tingkat Kota Palu, Kamis malam (12/10/2023)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXVII dan Palu Mengaji tingkat Kota Palu, Kamis malam (12/10/2023).

MTQ tahun ini gelar di Lapangan Abadi, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Dalam sambutannya, Hadianto merasa bersyukur karena Pemerintah Kota Palu dapat kembali melaksanakan MTQ ke-27 Tingkat Kota Palu tahun 2023.

Menurutnya, dari semua ajang MTQ, khususnya tingkat Provinsi Sulawesi Tengah yang dijalani sampai dengan saat ini menunjukkan hasil yang cukup baik.

“Dimana dalam berbagai ajang musabaqah yang diikuti oleh para kafilah Kota Palu, baik yang dilaksanakan di Kabupaten Banggai maupun Tojo Una-una, mampu menghantarkan kita pada posisi yang begitu baik,” katanya.

Baca juga  Wali Kota Palu: Program Magang ASN Jangan Sekadar Gugurkan Kewajiban

Hadianto menuturkan, musabaqah kali ini merupakan kegiatan penyiapan sekaligus juga memantau dan melihat kesiapan anak-anak untuk menghadapi musabaqah yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 di Kota Palu mendatang.

Oleh karenanya itu, ia berpesan khususnya dewan hakim, agar memberikan penilaian seobjektif mungkin kepada para peserta.

Sebab dari penilaian tersebut akan sangat membantu untuk melihat potensi-potensi yang dimiliki oleh Kota Palu, khususnya anak-anak yang mengikuti ajang MTQ kali ini.

“Saya selalu mengingatkan kepada kita, pada setiap kesempatan bahwa setiap kebaikan yang kita berikan, akan diberikan 10 kebaikan kepada kita,” imbuh Hadianto.

Baca juga  Ferdinan dan Medinas, Kuda Milik Ditsamapta Polda Sulteng Patroli Rumah Kosong dan Wisata Pantai

Hadianto mengutip sabda Rasulullah SAW yang menyatakan bahwa sebaik-baiknya kalian adalah mereka yang mempelajari Alquran dan mengamalkannya.

Pihaknya berharap pelaksanaan MTQ ke-27 tingkat Kota Palu tahun ini dapat berjalan dengan baik dan melahirkan generasi yang betul-betul cinta terhadap Alquran.

Bukan hanya cinta dalam hal membaca, tetapi cinta dalam mengamalkannya. Sehingga akan membawa berkah bagi Kota Palu dan senantiasa diberikan perlindungan dari Allah SWT.

“Selamat melaksanakan dan mengikuti MTQ ke-27 yang dilaksanakan di Kecamatan Mantikulore. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik,” jelas Hadianto. (Adr)

Share :

Baca Juga

Kapolsek Palu Timur, AKP Umar bersama Dekan FISIP Untad, Prof Muhammad Khairil menemui massa aksi terkait kasus perusakan sekretariat mahasiswa, Kamis (16/12/2021)/hariansulteng

Palu

Dua Bulan Berlalu, Pelaku Perusakan Sekretariat Mahasiswa Untad Belum Terungkap
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin secara resmi membuka Gerakan Pangan Murah (GPM), Selasa (18/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Gelar Gerakan Pangan Murah Selama 2 Hari di Bulan Ramadan
Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho pimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Wakapolda Sulteng, Rabu (20/11/2024)/Ist

Palu

Kapolda Irjen Agus Nugroho Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Wakapolda Sulteng
Sejumlah penyintas bencana dan aktivis membentuk FPPM, Selasa (28/12/2021)/hariansulteng

Donggala

Korban Bencana Pasigala Gelar Aksi Akhir Tahun Besok, Beri Rapor Merah ke Pemerintah
Persit Ranting 3 Yonif 711/Raksatama merayakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persit Kartika Chandra Kirana ke-77, Senin (10/4/2023)/Ist

Palu

Istri Prajurit Yonif 711/Raksatama Peringati HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke-77
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu menggelar syukuran dan buka puasa bersama, Senin (03/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Buka Puasa Bersama Forkopimda Kota Palu, Hadianto Cerita Pengalaman Selama Retret
Ilustrasi/Ist

Palu

Sempat Menolak, Keluarga Bocah Korban Pembunuhan di Palu Siap Autopsi Dilakukan Demi Keadilan
Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan memimpin upacara peringatan Hari Juang TNI AD ke-79, Minggu (15/12/2024)/Ist

Palu

Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD, Danrem 132/Tadulako Sampaikan Amanat KSAD