Home / Palu

Rabu, 6 April 2022 - 14:06 WIB

Bocah Kelas 5 SD Alami Luka Bakar Gegara Teman Sepermainan di Poboya Palu

Dhei tengah mendapat perawatan di RSUD Undata akibat mengalami luka bakar, Rabu (6/4/2022)/hariansulteng

Dhei tengah mendapat perawatan di RSUD Undata akibat mengalami luka bakar, Rabu (6/4/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Dhei, bocah kelas 5 sekolah dasar (SD) di Kelurahan Poboya, Kota Palu mengalami luka bakar saat bermain bersama teman-temannya.

Ayah korban, Muhtar menerangkan bahwa kejadian tersebut terjadi pada 29 Maret 2022 lalu.

Muhtar menceritakan, awalnya Dhei bersama teman-temannya membawa bensin untuk membakar rumput.

Baca juga  Momen Aksi Mahasiswa di Palu, Rasakan Duduki Kursi DPRD Hingga Tanya Password WiFi

Namun ketika bensin dituang, ternyata di saat bersamaan Dhei tengah berbaring di rerumputan.

“Yang menyiram itu anak SMP dan masih kena keluarga. Saat bensin disiram itu langsung menyambar,” kata Muhtar, Rabu (6/4/2022).

Akibat kejadian itu, setengah tubuh Dhei terbakar dan kini tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Undata, Kota Palu.

Baca juga  Bocah 7 Tahun Dilaporkan Hilang usai Pulang Memancing di Pantai Talise

Menurut Muhtar, kejadian yang dialami anak bungsunya tersebut tanpa adanya unsur kesengajaan dari pelaku.

“Tidak ada kesengajaan juga anak yang membakar. Saya mau saja masalah ini damai asal dibantu biaya perawatan rumah sakit,” ujarnya. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Polisi mengamankan 3 terduga pengedar narkoba jenis sabu di Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Palu

Polisi Ringkus 3 Pengedar Narkoba di Palu, Sita 100,64 Gram Sabu
Poltekkes Kemenkes Palu gelar wisuda secara hybrid di Hotel Best Western Jl Basuki Rahmat, Kelurahan Birobuli Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Rabu (29/12/2021)/hariansulteng

Palu

Poltekkes Kemenkes Palu Cetak 7.210 Wisudawan Sejak 2007 Hingga 2021
Lurah Nunu, Nanda Andriana bersama Kabag Ops Polresta Palu, Kompol Romy Gafur saat patroli di Jembatan Lalove usai viral isu tawuran, Sabtu malam (28/5/2023)/hariansulteng

Palu

Lurah Nunu Pastikan Kawasan Jembatan Lalove Aman Usai Viral Isu Tawuran
Dirlantas Polda Sulteng, Kombes Atot Irawan/Ist

Palu

Dirlantas Polda Sulteng Wanti-wanti Penyimpangan Personel Operasi Keselamatan Tinombala
Ahmad Ali berdialog bersama ratusan ibu-ibu pelaku UMKM di kediamannya, Sabtu (16/11/2024)/Ist

Palu

Programnya Menjanjikan, Kediaman Cagub Sulteng Ahmad Ali Diserbu Ibu-ibu Pelaku UMKM
Kadishub Palu, Trisno Yunianto/Ist

Palu

Kadishub Palu soal Helm Hilang di Parkiran RS Woodward: Mereka Harus Tanggung Jawab
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo meninjau lokasi kerusakan jalan dan pemukiman warga yang terdampak genangan air di Kelurahan Watusampu, Kecamatan Ulujadi, Senin (2/9/2024)/Pemkot Palu

Palu

Tinjau Kerusakan Jalan di Watusampu, Sekkot Palu Ingatkan Tanggung Jawab Perusahaan Galian C
Pemkot Palu sepakati naikkan UMK sebesar 6,5 persen, Kamis (12/12/2024)/Pemkot Palu

Palu

Resmi, UMK Kota Palu Naik 6,5 Persen Jadi Rp3.386.588