Home / Palu

Minggu, 1 Mei 2022 - 20:27 WIB

Bisa Tampung Lebih dari Seribu Jamaah, Masjid Raya Palu Siap Gelar Salat Idulfitri

Masjid Agung Baiturrahim Lolu/hariansulteng

Masjid Agung Baiturrahim Lolu/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Masjid Agung Baiturrahim atau Masjid Raya Palu siap menyelenggarakan Salat Idulfitri 1443 Hijriah, Senin (2/5/2022) besok.

Masjid ini terletak di Jalan Masjid Raya, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

“Alhamdulillah semua persiapan untuk pelaksanaan salat ied sudah dilakukan,” kata Bendahara Pengurus Masjid Raya, Djulman, Minggu (1/5/2022).

Djulman menerangkan bahwa Masjid Raya Palu bisa menampung lebih dari seribu jamaah.

Selain bagian dalam bangunan, area halaman dan jalan depan masjid juga akan digunakan untuk para jamaah menunaikan salat ied.

Baca juga  Terjunkan Anjing Pelacak, Polda Sulteng Gencarkan Patroli Jelang Pendaftaran Pilkada 2024

“Area halaman juga akan digunakan. Nanti diliat situasinya, kalau memungkinkan jalan di depan juga digunakan seperti tahun kemarin. Jadi kendaraan jamaah nanti tidak ada yang parkir di depan,” terang Djulman.

Djulman menambahkan, pihaknya tidak membatasi jumlah jamaah yang akan datang menunaikan salat ied.

Namun, kata dia, pelaksanaannya tetap menerapkan protokol kesehatan karena masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

Mantan Sekretaris Kabupaten (Sekab) Sigi, Kiai Haji Husen Habibu rencananya menjadi khatib pada Salat Idulfitri di Masjid Raya Palu.

Baca juga  Digelar Hingga Besok, Pasar Murah Korem 132/Tadulako Jual Migor Curah Rp 14 Ribu Per Liter

“Khutbah salat ied dibawakan Kiai Haji Husen Habibu. Kalau untuk daya tampung lebih dari seribu jamaah. Di dalam masjid ada sekitar 26 atau 27 saf yang satu deretnya itu bisa sampai 50 orang,” ujat Djulman.

Sebelumnya, Pemerintah resmi menetapkan Idulfitri 1 Syawal 1443 Hijriah jatuh pada 2 Mei 2022.

Hal itu diumumkan langsung Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas melalui hasil sidang isbat yang turut disiarkan secara virtual, Minggu (1/5/2022). (Agr)

Share :

Baca Juga

Abdul Karim Aljufri (AKA) menjadi juri di acara show kedua lomba stand up comedy 'Ada Tawa di Banuata', Sabtu malam (29/6/2024)/hariansulteng

Palu

Kala Lomba Stand Up Comedy ‘Ada Tawa di Banuata’ Kocok Perut Abdul Karim Aljufri
Pemeriksaan kesehatan gratis/ilustrasi

Palu

Pemkot Palu Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Berikut Titik-titiknya
Calon gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 1, Ahmad Ali menggelar kampanye terbatas di Kelurahan Mamboro, Kota Palu, Sabtu (12/10/2024)/Ist

Palu

Ahmad Ali Janjikan Seragam Gratis hingga Layanan Bus Sekolah Jika Jadi Gubernur Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Imigrasi Sulteng, Arief Hazairin Satoto, Senin (13/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Terima Kunjungan Kepala Kantor Imigrasi Sulteng, Wali Kota Palu Komitmen Bantu Pembangunan Kantor
Seorang bocah bernama Abdul Alsabad (7) dilaporkan hilang di Pantai Talise, Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Palu

Bocah 7 Tahun Dilaporkan Hilang usai Pulang Memancing di Pantai Talise
Aparat kepolisian bersiaga di depan Kantor Gubernur Sulteng jelang demo mahasiswa, Jalan Sam Ratulangi, Kelurahan Besusu Barat, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Selasa (15/2/2022)/hariansulteng

Palu

Jelang Aksi Solidaritas Mahasiswa se-Kota Palu untuk Warga Parimo, Polisi Siaga di Kantor Gubernur
KPK Sulteng deklarasikan dukungan untuk AA-AKA di Pilgub Sulteng 2024, Minggu (23/6/2024)/Ist

Palu

Pedagang Kecil Bentuk Relawan KPK Sulteng Dukung Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido menghadiri Peringatan Hari Bakti Dokter Indonesia ke-115 di SMP Negeri 1 Palu, Jumat (19/5/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wakil Wali Kota Palu Tekankan Pentingnya Anak Perempuan Tahu Golongan Darah