Home / Palu

Selasa, 26 April 2022 - 17:37 WIB

Balai POM Palu Temukan Makanan Rusak Hingga Kedaluwarsa Jelang Lebaran

Balai POM Palu menggelar intensifikasi pengawasan pangan Ramadan dan jelang Idulfitri 1443 Hijriah, Selasa (26/4/2022)/hariansulteng

Balai POM Palu menggelar intensifikasi pengawasan pangan Ramadan dan jelang Idulfitri 1443 Hijriah, Selasa (26/4/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Balai Pengawas Obat dan Makanan (POM) Kota Palu menggelar intensifikasi pengawasan pangan Ramadan dan jelang Idulfitri 1443 Hijriah, Selasa (26/4/2022).

Di Kota Palu, petugas mendatangi Gudang Alfamidi di Jalan Karanja Lembah, toko parsel di Jalan Gajah Mada dan Bumi Nyiur Swalayan (BNS) di Jalan S Parman.

Selain di ibu kota, Balai POM Palu juga melakukan intensifikasi di sejumlah kabupaten di Sulawesi Tengah seperti Parigi Moutong, Donggala, Morowali dan Tolitoli.

Baca juga  Lebaran Makin Dekat, Jadwal Kapal Pelni di Pantoloan Tersisa Dua Kali Keberangkatan Akhir April

Dari hasil intensifikasi, petugas menemukan sejumlah produk makanan maupun minuman rusak maupun kedaluwarsa yang dijual di pasaran.

“Ada memang beberapa item temuan tetapi jumlahnya tidak terlalu banyak. Produk rusak ada 10 picis, kedaluwarsa 9 picis dan tanpa izin edar hanya satu picis aja,” ungkap Kepala Balai POM Palu, Agus Riyanto.

Agus menjelaskan, kegiatan intensifikasi pengawasan pangan akan terus dilakukan hingga dua minggu setelah lebaran.

Baca juga  Kecam Penghina Guru Tua, Gubernur Anwar Hafid: Tindakan Salah Orang

Hal tersebut guna memastikan produk makanan dan minuman yang beredar aman seiring meningkatnya konsumsi menjelang Idulfitri 2022.

“Intensifikasi tiap tahun rutin kami lakukan. Cuma mendekati momen hari-hari keagamaan seperti Idulfitri semakin intens lagi,” kata Agus.

“Terkait temuan, kami juga meminta pelaku usaha melakukan pemusnahan secara sukarela sebagai bagian pembinaan. Selain itu kami memberi surat peringatan agar produk tidak memenuhi ketentuan tidak dijual lagi,” ujarnya menambahkan. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Huntap berbentuk rumah panggung di Kelurahan Lere, Kota Palu/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Serahkan 39 Huntap Berbentuk Rumah Panggung di Lere: Serasa di Los Angeles
Daftar harga minyak goreng di toko ritel di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (1/4/2022)/hariansulteng

Palu

Jelang Ramadan, Ini Daftar Harga Minyak Goreng di Palu dari Masku Hingga Kunci Mas
Forum Mahasiswa Morowali Bersaudara untuk Ahmad Ali mendeklarasikan dukungan di Kantor Banuata, Rabu malam (12/6/2024)/hariansulteng

Palu

Mahasiswa Morowali-Morut soal Sosok Ahmad Ali: Paling Berkontribusi Terhadap Pendidikan di Daerah Kami
Seorang pria tewas diterkam buaya saat berenang di Pantai Talise, Kota Palu, Kamis (27/03/2025)/Ist

Palu

Buaya di Pantai Talise Memakan Korban, Seorang Pria Tewas Diterkam saat Berenang
Ilustrasi - Kantor Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah nyaris ludes dilalap si jago merah pada Selasa (27/12/2022)/Ist

Palu

Kantor Wali Kota Palu Nyaris Terbakar, Petugas Panik Lihat Api Lalap Plafon Ruangan
Pemkot Palu ikuti rakor hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Tengah, Jumat (24/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Ikuti Rakor Hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Tengah
Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo secara resmi membuka Talkshow Pasar Modal Syariah di Restoran Marannu Palu, Selasa (29/10/2024)/Pemkot Palu

Palu

Talkshow Pasar Modal Syariah, Sekkot Palu Harap Perempuan di Palu Pahami Industri Jasa Keuangan
AJI gelar Uji Kompetensi Jurnalis (UKJ) di Palu pada 27 - 28 Januari 2024/Ist

Palu

9 Anggota AJI Palu Lulus Uji Kompetensi Jurnalis