Home / Palu

Rabu, 8 Juni 2022 - 00:47 WIB

Antrean Mengular, Puluhan Sopir Truk di Palu Menginap di SPBU Demi Dapatkan Solar

Antrean panjang kendaraan di SPBU Jalan Diponegoro, Kota Palu, Sulawesi Tengah belum lama ini/hariansulteng

Antrean panjang kendaraan di SPBU Jalan Diponegoro, Kota Palu, Sulawesi Tengah belum lama ini/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Antrean kendaraan untuk mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) masih terus terjadi di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (7/6/2022).

Puluhan sopir truk terpaksa menginap di kawasan SPBU Jalan Diponegoro, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu.

Pengamatan HarianSulteng.com, puluhan truk dan mobil pribadi parkir di kedua sisi badan jalan sisi barat SPBU Diponegoro.

Seorang sopir truk, Ilham terpaksa menginap di SPBU Diponegoro sejak sore untuk mendapatkan solar.

“Kondisinya memang selalu begini. Stok solar ada tapi memang harus bermalam, kalau tidak begitu tidak dapat,” katanya kepada wartawan di lokasi.

Baca juga  Dihadiri Jokowi, Unismuh Palu Ikuti Acara Milad Muhammadiyah ke-109 Secara Virtual

Ilham mengatakan, antrean truk akan semakin panjang hingga ke tepi pantai Jalan Cumi-Cumi saat malam hari.

Pasalnya, stok solar tiap hari habis antara pukul 14.00 – 15 Wita sejak kiriman masuk pada pukul 10.00 Wita.

“Kalau batas pembelian tidak ada, kita bisa isi full. Cuma memang antrean panjang, kalau malam itu pasti semakin penuh,” ungkap Ilham.

Ilham bersama para sopir lainnya mengaku tidak mendapat masalah berarti saat mengantre di SPBU Diponegoro.

Baca juga  Aksi Solidaritas untuk Warga Parimo, Pemuda di Palu Gemakan Lagu Darah Juang

Namun, ia mengeluhkan pelayanan SBPU di daerah lain seperti Kabupaten Parigi Moutong dan Poso ketika ingin mengisi solar.

Menurutnya, masih terdapat oknum petugas SPBU mengutamakan pengisian kepada pembeli yang menggunakan jeriken.

“Di Sausu (Parigi Moutong) itu parah sekali, lebih diutamakan jeriken. Anehnya petugas yang mengisi tidak memakai seragam Pertamina. Mereka bilang yang diisi di jeriken itu dexlite, tapi pas saya lihat bio solar,” ujar Ilham. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Polsek Palu Timur gelar konferensi pers pengungkapan kasus curanmor, Kamis (30/3/2023)/hariansulteng

Palu

Polsek Palu Timur Bekuk 3 Pemuda Tersangka Curanmor, Satu Orang Masih Buron
Anggota kelompok MIT terakhir, Askar alias Jaid alias Pak Guru/Ist

Palu

Kelompok Teroris MIT Poso Habis, Opera Madago Raya Tetap Diperpanjang   
Wali Kota Palu Hadianto Rasyid dan Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari resmikan Kantor KPU Kota Palu, Senin (5/6/2023)/hariansulteng

Palu

Resmikan Kantor KPU Kota Palu, Ketua KPU RI: Megah dan Mewah
Ilustrasi pemadaman listrik/Ist

Palu

Listrik di Sejumlah Wilayah di Palu Padam Hari Ini Hingga Puku 15.00 Wita, Berikut Daftarnya
Advokat Kantor Hukum Tepi Barat and Associates, Rukly Chayadi/Ist

Opini

Ribut-ribut Tambang Ilegal PT AKM: Ketidaktegasan Polri Malah Menambah Masalah
Konferensi pers LPSK dan BNPT di Tanaris Cafe, Palu (Sumber: Mawan/hariansulteng.com)

Palu

Pengajuan Kompensasi Korban Tindak Pidana Terorisme Berlaku hingga 2028
Bakal calon wali kota Palu, Hidayat/Ist

Palu

Klaim Sudah Ada Investor, Hidayat Pastikan Bangun Kembali Mall Tatura Jika Menang Pilkada Kota Palu
Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) gandeng Alfamidi sukseskan program Pencegahan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN)/istimewa

Palu

BNN Sulteng Gandeng Alfamidi Sukseskan Program P4GN