Home / Palu

Sabtu, 7 September 2024 - 20:13 WIB

Ahmad Ali dan Anwar Hafid Sama-sama Gelar Jalan Santai Besok, Polisi Terjunkan 749 Personel

Polisi terjunkan 749 personel amankan kegiatan jalan santai dari pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri dan Anwar Hafid-Reny Lamadjido/Ist

Polisi terjunkan 749 personel amankan kegiatan jalan santai dari pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri dan Anwar Hafid-Reny Lamadjido/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Dua kegiatan jalan santai dari pasangan bakal calon gubernur-wakil gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) akan digelar di Palu pada hari yang sama, Minggu besok (8/9/2024).

“Dua kegiatan tersebut diselenggarakan pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri dan pasangan Anwar HafidReny A Lamadjido, kata Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Sulteng, AKBP Sugeng lestari di Palu, Sabtu (7/9/2024).

Perempuan BERAMAL, pendukung Ahmad AliAbdul Karim Aljufri menggelar jalan santai dan zumba di Lapangan Immanuel, Jalan Moh Yamin.

Baca juga  Asa Memulihkan Hutan Morowali Kian Tipis

Sementara Anwar-Reny mengadakan jalan santai dan pagelaran budaya di sekitar Jembatan Lalove, Kelurahan Nunu.

“Untuk mengamankan 2 Agenda kegiatan dilokasi berbeda, Polresta Palu dibantu Polda Sulteng akan menurunkan 749 personel bersama mitra kamtibmas,” ungkap Sugeng.

Sugeng menambahkan, pihaknya juga memberikan imbauan kepada masing-masing pasangan calon antara lain:

1) Masyarakat, simpatisan, relawan yang mengikuti agenda kegiatan kedua paslon gubernur dan wakil gubernur Sulteng agar menjaga dan mengutamakan keamanan dan ketertiban di sekitar lokasi acara.

Baca juga  Polisi Segel Dispenser SPBU di Jalan Sis Aljufri Palu Buntut Penyalahgunaan BBM Bersubsidi

2) Menempatkan kendaraan di kantong-kantong parkir yang disiapkan. Pastikan kunci kendaraan khususnya sepeda motor tidak tertinggal untuk keamanan bersama.

3) Pengelola parkir di lokasi acara hendaknya tidak menggunakan kesempatan untuk memungut biaya parkir yang tidak sesuai ketentuan (pungli) yang dapat membuat kericuhan.

4) Bagi masyarakat yang membawa anak balita, tidak lengah dalam melakukan pengawasan.

5) Apabila melihat dan mengetahui adanya tindak kejahatan atau gangguan kamtibmas lain segera hubungi aparat keamanan yang berjaga di lokasi kegiatan.

(Fat)

Share :

Baca Juga

KPU Sulteng menggelar sosialisasi pendidikan pemilih dengan fokus pada peningkatan partisipasi masyarakat, khususnya kelompok rentan seperti disabilitas, difabel, dan transgender/hariansulteng

Palu

Jelang Pilkada 2024, KPU Sulteng Sosialisasikan Pendidikan Pemilih untuk Kelompok Rentan di Palu
Ratusan massa gelar aksi solidaritas untuk warga Parimo di depan Kantor Gubernur Sulteng, Senin (14/2/2022)/hariansulteng

Palu

Aksi Solidaritas Parimo, Ratusan Warga Tumpah Ruah di Depan Kantor Gubernur Sulteng
Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura menjadi inspektur upacara HUT Kota Palu/hariansulteng

Palu

Gubernur Sulteng Apresiasi Pemkot Palu Karena Bisa Pulih Lebih Cepat Usai Pandemi
Kadishub Palu, Trisno Yunianto/Ist

Palu

Kadishub Palu soal Helm Hilang di Parkiran RS Woodward: Mereka Harus Tanggung Jawab
Ilustrasi - Kantor Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah nyaris ludes dilalap si jago merah pada Selasa (27/12/2022)/Ist

Palu

Kantor Wali Kota Palu Nyaris Terbakar, Petugas Panik Lihat Api Lalap Plafon Ruangan
Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo secara simbolis menerima bantuan 30 buah tong sampah di halaman Kantor Wali Kota Palu, Selasa (24/12/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Terima Bantuan Puluhan Tong Sampah dari Kalla Toyota
Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura (kanan) bersama Kapolda Irjen Rudy Sufahriadi (kiri)/Ist

Palu

Gubernur Hingga Kapolda Sulteng Bakal Hadiri Wisuda Universitas Tadulako Besok
KPU menyerahkan form A pindah memilih kepada pihak Lapas Kelas IIA Palu dan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu, Selasa (5/11/2024)/Ist

Palu

KPU Serahkan Form Pindah Memilih ke Lapas dan Rutan Palu