Home / Sulteng

Sabtu, 10 Juni 2023 - 01:07 WIB

Menteri PPPA dan Kak Seto Jenguk Remaja Korban Persetubuhan 11 Pria di Sulteng

Menteri PPPA, Bintang Puspayoga dan Kak Seto jenguk remaja korban persetubuhan 11 Pria di Sulteng, Jumat (9/6/2023)/hariansulteng

Menteri PPPA, Bintang Puspayoga dan Kak Seto jenguk remaja korban persetubuhan 11 Pria di Sulteng, Jumat (9/6/2023)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM – Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), I Gusti Ayu Bintang Darmawati melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Tengah (Sulteng).

Agenda utama kunjungan menteri akrab disapa Bintang Puspayoga itu untuk menjenguk remaja 15 tahun korban persetubuhan oleh 11 pria.

Korban saat tengah dirawat intensif di RSUD Undata, Kota Palu karena mengalami sakit pada bagian alat reproduksinya.

Pada kesempatan itu, Bintang turut bersama dengan Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI), Seto Mulyadi atau Kak Seto.

Baca juga  Propam Polda Sulteng Usut Polisi Diduga Lecehkan Mahasiswi Untad Via Chat

Pantauan HarianSulteng.com, Bintang dan Kak Seto berbincang dengan korban selama kurang lebih 30 menit di ruang pasien.

Menteri PPPA mengapresiasi kinerja Pemprov Sulteng khususnya tim dokter dalam menangani korban.

Dalam keterangannya, ia menyampaikan bahwa kondisi kesehatan korban saat ini telah berangsur-angsur membaik.

“Kami mengapresiasi setulus-tulusnya, demikian pula komitmen Pemerintah Daerah Sulteng sudah memberikan pendampingan terbaik kepada korban,” kata Bintang.

Baca juga  Nilam Sari Lawira Pimpin DPW NasDem Sulteng Hingga 2024, Berikut Susunan Pengurusnya

Sementara itu, Kak Seto meminta media untuk berhati-hati dalam memberitakan kasus kekerasan seksual tersebut.

Ia mengatakan, proses penyembuhan anak sebagai korban kekerasan seksual juga dipengaruhi oleh kondisi psikologisnya.

“Media atau media sosial mohon hati-hati menyampaikan beritanya (kekerasan seksual). Karena Ini kan bisa terdengar ke orangtua dan akan disampaikan ke anak dan ini akan menambah beban dan luka hati bagi anak,” ujar Kak Seto. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Warga membakar alat berat di lokasi tambang Kelurahan Poboya, Kota Palu, Minggu (18/9/2022)/Ist

Palu

Rusuh di Tambang Poboya Palu, Massa Rusak Kantor Perusahaan dan Bakar Alat Berat
6 bakal calon rektor Untad periode 2023 - 2027/Ist

Sulteng

Masuk Tahap Penyampaian Visi Misi, Senat Bakal Tetapkan 3 Calon Rektor Untad Besok
Ilustrasi kekerasan seksual/Ist

Sulteng

Dekan FKIP Untad Angkat Bicara Soal Mahasiswi Diduga Alami Pelecehan Seksual di Kampus
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menghadiri peletakan batu pertama pemugaran gedung TK Kemala Bhayangkari 01 Cabang Pimpinan dan Staf (Pimsaf), Jumat (10/01/2025)/Ist

Palu

Dampingi Istri, Kapolda Sulteng Hadiri Peletakan Batu Pertama Pemugaran TK Kemala Bhayangkari
Tim SAR gabungan berhasil menemukan bocah yang hilang di pantai Kecamatan Biau, Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah, Senin (17/02/2025)/Ist

Buol

Bocah Perempuan di Buol yang Hilang Terseret Ombak Ditemukan Meninggal Dunia
Mahasiswa di Palu gelar aksi seribu lilin dan doa bersama untuk Korban tragedi Kanjuruhan Malang, Kamis (6/10/2022)/hariansulteng

Palu

Mahasiswa di Palu Gelar Aksi Seribu Lilin dan Doa Bersama untuk Korban Tragedi Kanjuruhan Malang
Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura/Ist

Sulteng

Gubernur Rusdy Mastura Angkat Bicara Usai Dikabarkan Pingsan Saat Ikuti Ritual di IKN
Witan Sulaeman bersama Rismahani di acara lamaran, Sabtu (8/1/2022) malam/Instagram @witansulaiman

Palu

Witan Sulaeman Usung Adat Sasak Lombok di Acara Lamaran dengan Rismahani