Home / Palu

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 17:49 WIB

Wali Kota Palu Hadianto Rasyid Pimpin Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid bertindak sebagai inspektur upacara HUT Republik Indonesia (RI) ke-79, Sabtu (17/8/2024)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid bertindak sebagai inspektur upacara HUT Republik Indonesia (RI) ke-79, Sabtu (17/8/2024)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid bertindak sebagai inspektur upacara HUT Republik Indonesia (RI) ke-79, Sabtu (17/8/2024).

Upacara yang digelar di halaman Kantor Wali Kota Palu itu dihadiri para pejabat daerah, tokoh dan elemen masyarakat lainnya.

Upacara dimulai dengan pembacaan teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Kota Palu, Armin diikuti dengan mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur.

Suasana semakin khidmat ketika pasukan pengibar bendera yang diberi nama ‘Pasukan Nakula’ melaksanakan tugas pengibaran bendera Merah Putih.

Baca juga  Yayasan KOMIU Tuntut Transparansi Audit Lingkungan PT CPM di Poboya

Proses pengibaran bendera pun berlangsung lancar dan penuh kebanggaan, diiringi dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Dalam sambutannya, Hadianto Rasyid menyampaikan rasa syukur dan bangganya terhadap seluruh elemen masyarakat yang turut berpartisipasi dalam peringatan HUT 79 RI.

“Kemerdekaan yang kita nikmati saat ini adalah hasil perjuangan panjang para pahlawan. Kita harus terus menjaga dan mengisi kemerdekaan ini dengan semangat kebersamaan dan kerja keras untuk membangun Palu yang lebih maju,” ujarnya.

Baca juga  Dialog Refleksi Akhir Tahun, Dinsos Palu Paparkan Visi Misi Wali Kota Hadianto Rasyid

Upacara kali ini juga dimeriahkan dengan penampilan dari tiga siswi di Kota Palu yang menyanyikan lagu-lagu medley nasional, serta tarian kreasi dari para siswa-siswi Sekolah Islam Terpadu Bina Insan Palu.

Upacara diakhiri dengan penyerahan penghargaan serta launching inovasi ‘Tas Gratis’ atau Utilitas Integrasi Data Diri Sendiri guna ‘Go Digital Dukcapil Prima Indonesia Maju’.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Kantor KPU Palu/hariansulteng

Palu

Berakhir Besok, KPU Palu Buka Layanan Pindah Memilih hingga Pukul 23.59 Wita
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido bersama tim gabungan melakukan peninjauan ke Pasar Inpres Manonda dan Pasar Masomba, Jumat pagi (13/12/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Jamin Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Natal dan Tahun Baru
Pjs Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya menghadiri acara launching Gerakan Wakaf Uang 'SINAR' Kemenag Palu, Jumat (11/10/2024)/Ist

Palu

Pjs Wali Kota Dukung Gerakan Wakaf Uang di Palu
Polisi amankan 3 pemuda yang diduga akan melakukan aksi tawuran di Kota Palu, Sabtu (10/8/2024)/Ist

Palu

Polisi Gagalkan Aksi Tawuran Geng Motor di Palu, Tiga Pemuda Diamankan
Kepala DLH Kota Palu, Arif Lamakarate menghadiri aksi menanam 1.100 bibit mangrove di Pantai Bulu Pountu, Kelurahan Baiya, Kecamatan Tawaeli, Sabtu (10/6/2023)/Pemkot Palu

Palu

Peringati Hari Lingkungan Hidup, DLH Bersama PLN Tanam 1.100 Mangrove di Pantai Bulu Pountu Palu
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid memimpin apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2024 di Mapolresta Palu, Rabu (3/4/2024)/Ist

Palu

Wali Kota Hadianto Rasyid Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024 di Mapolresta Palu
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid hadiri Seremoni Cinta dan Doa yang diselenggarakan oleh orang tua murid kelas IX SMP Islam Terpadu Qurrota A’yun Palu, Angkatan X tahun 2025, bertempat di Hotel Aston Palu, Kamis (29/5/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Janji Beri Sertifikasi Khusus Bagi Sekolah yang Latih Siswa Disiplin Beribadah
Ahmad Ali di acara deklarasi akbar puluhan simpul relawan, Selasa malam (2/6/2024)/hariansulteng

Palu

Umumkan Koalisi Partai di Hadapan Ribuan Relawan, Ahmad Ali Kian Mantap Maju Pilgub Sulteng