Home / Sulteng

Sabtu, 10 Februari 2024 - 15:24 WIB

Wakapolda Sulteng Lepas 902 Personel Pengamanan TPS Pemilu 2024

Wakapolda Sulteng, Brigjen Soeseno Noerhandoko pimpin prosesi pelepasan 902 personel BKO Pam TPS, Sabtu (10/2/2024)/Ist

Wakapolda Sulteng, Brigjen Soeseno Noerhandoko pimpin prosesi pelepasan 902 personel BKO Pam TPS, Sabtu (10/2/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM – Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) melepas 902 personel Bawah Kendali Operasi (BKO) Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu 2024, Sabtu (10/2/2024).

Prosesi pelepasan dipimpin langsung Wakapolda Sulteng, Brigjen Soeseno Noerhandoko bertempat di Lapangan Mapolda Sulteng, Jalan Soekarno Hatta, Kota Palu.

Menjelang voting day 14 Februari 2024, Soeseno menekankan salah satu tugas dan tanggung jawab anggota Polri yakni melaksanakan pengamanan TPS guna menciptakan pemilu yang aman dan damai.

Baca juga  Daftar 7 Caleg DPR RI Dapil Sulteng yang Lolos ke Senayan Hasil Rekapitulasi KPU

“Hari ini kita melaksanakan apel, sebagai salah satu upaya manajerial untuk memastikan kesiapan personel beserta kelengkapannya, sehingga personel yang terlibat Pam TPS dalam keadaan siap bertugas,” ucapnya membacakan amanat Kapolda Sulteng.

Soeseno juga mengingatjan kepada seluruh personel BKO Pam TPS agar tetap menjunjung tinggi nilai-nilai integritas, serta menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.

Baca juga  3 Bulan Menanti Kepastian, Keluarga Minta Polda Sulteng Ambil Alih Kasus Mayat Wanita Terbakar di Sigi

Lebih lanjut, jenderal bintang satu itu juga meminta anggota untuk selalu menjaga kesehatan dan stamina selama bertugas.

“Jaga Integritas, netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas, berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan hindari segala bentuk pelanggaran. Jaga kesehatan dan stamina, karena tugas yang diemban cukup berat. Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan ikhlas,” imbuh Soeseno.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi/Ist

Tojo Una-Una

Polres Touna Bekuk Oknum ASN Pelaku Pencabulan Anak di Bawah Umur
Pendeta dan penyuluh agama Islam di Palu pimpin doa untuk kesembuhan remaja korban asusila, Minggu malam (4/6/2023)/hariansulteng

Palu

Pendeta dan Penyuluh Agama Islam di Palu Pimpin Doa untuk Kesembuhan Remaja Korban Asusila
Satgas III Preventif Operasi Madago Raya meningkatkan patroli guna memcegah peredaran bahan berbahaya seperti senjata api, bahan peledak, dan bahan berbahaya lainnya di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/12/2024)/Ist

Poso

Cegah Peredaran Senjata Api, Satgas III Preventif Gencarkan Razia di Poso
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menerima secara simbolis Barang Milik Negara (BMN) berupa aset dari Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, Jumat (18/7/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Pemkot Palu Terima Hibah Aset dari Kementerian Perindustrian
Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang/hariansulteng

Palu

Bentrok Antarkelompok di Pasar Inpres Manonda, Polisi Bantah Ada Korban Meninggal
Polisi membongkar kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

Polisi Amankan 3 Terduga Pelaku Perdagangan Orang via Aplikasi MiChat di Palu
Jeffisa Putra Amrullah/hariansulteng

Morowali Utara

Karir Politik Jeffisa Berawal dari Diskusi Warkop: Jadi Anggota DPRD 2019, Siap Maju Pilkada Morut 2024
Polisi tidak menemukan aktivitas pertambangan tanpa izin (PETI) di Desa Kayuboko, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Kamis (22/05/2025)/Ist

Parigi Moutong

Rencana Penertiban Diduga Bocor, Polisi Tak Dapati Aktivitas PETI di Kayuboko Parimo