HARIANSULTENG.COM, POSO – Tim SAR memastikan operasi pencarian terhadap seorang nelayan di perairan Poso, Sulawesi Tengah ditutup, Kamis (21/4/2022).
Korban bernama Subhan (27) dikabarkan hilang saat memancing di rampong pada 7 April 2022 lalu.
Usai menerima laporan pada Senin (18/4/2022), tim SAR gabungan langsung melakukan pencarian namun belum menemukan tanda-tanda keberadaan korban.
Meski dihentikan, tim SAR tetap akan melakukan pemantauan mengingat pencarian dinilai tidak efektif setelah 14 hari korbam dinyatakan hilang.
“Hingga hari keempat pencarian tidak satupun ditemukan tanda-tanda keberadaan korban. Setelah melakukan evaluasi, maka diputuskan pencarian dihentikan,” ucap Kepala Basarnas Palu, Andrias Hendrik Johannes.
Diketahui, Subhan merupakan warga Desa Labuan, Kecamatan Lage, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.
Saat dinyatakan hilang, perahu korban tanpa mesim ditemukan pada 10 April 2022 di perairan Poso, sekitar 20 mil dari Desa Tambu. (Ani)