Home / Palu

Jumat, 6 Januari 2023 - 21:53 WIB

Tawarkan Pesona Keindahan Kota Palu, Puri Vatutela Bisa Tampung 2.000 Pengunjung

Puri Vatutela dapat menjadi pilihan tepat untuk berkumpul atau berwisata bersama keluarga saat berkunjung ke Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Puri Vatutela dapat menjadi pilihan tepat untuk berkumpul atau berwisata bersama keluarga saat berkunjung ke Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Puri Vatutela dapat menjadi pilihan tepat untuk berkumpul atau berwisata bersama keluarga saat berkunjung ke Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Tempat tongkrongan yang beroperasi sejak 24 Desember 2021 ini terletak di Jalan Untad I, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore.

Berada di daerah perbukitan, Puri Vatutela menawarkan pemandangan Kota Palu dengan panorama alam yang indah.

Dari sini, pengunjung dapat menikmati hamparan Teluk Palu dan deretan pegunungan yang mengelilinginya.

“Buka sejak 2021, kemarin baru merayakan anniversary ke satu tahun. Seluruh area bisa menampung 2.000 orang,” kata Asisten Manager Puri Vatutela, Ridho, Jumat (6/1/2023).

Baca juga  Pengajuan Kompensasi Korban Tindak Pidana Terorisme Berlaku hingga 2028

Puri Vatutela buka setiap hari mulai pukul 08.00 Wita – 23.00 Wita. Objek wisata ini cocok untuk menikmati momen detik-detik matahari terbenam atau sunset.

Saat malam hari, dari Puri Vatutela pemandangan Kota Palu semakin terlihat indah dengan gemerlap lampu bangunan.

Pengunjung cukup membayar Rp 5 ribu untuk tarif masuk. Puri Vatutela menyediakan berbagai fasilitas menarik seperti kolam renang dan sejumlah spot menarik untuk swafoto dengan latar belakang panorama Kota Palu.

Baca juga  UAS Resmikan Pembangunan Masjid Ummu Ratna Sa'diyah, Ahmad Ali: Jadi Pusat Ibadah dan Kajian

Sambil berenang maupun menikmati keindahan kota, pengunjung dapat menikmati aneka makanan dan minuman dengan harga terjangkau.

Selain itu, pihak managemen Puri Vatutela juga tengah membangun sejumlah vila dan pembangunannya ditargetkan selesai tahun ini.

“Total ada 10 unit vila yang akan dibangun. Kami juga menerima permintaan untuk acara kantor, pernikahan dan lainnya. Untuk reservasi bisa menghubungi kami di Instagram,” terang Ridho. (Sub)

Share :

Baca Juga

Fakultas Ekonomi Universitas Alkhairaat (Unisa) melakukan sosialisasi pendampingan Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) dan PPK Ormawa tahun 2024, Sabtu (10/2/2024)/Ist

Palu

Dosen Untad Jadi Pemateri Sosialisasi Pendampingan PKM dan PPK Ormawa di Unisa Palu
(Kiri ke kanan) Kapolsek Palu Utara AKP Jimmy Marganda Tobing, Kapolsek Palu Barat AKP Rustang, Kapolsek Palu Timur AKP Stefanus Sanam dan Kapolsek Palu Selatan AKP Velly/hariansulteng

Palu

4 Polsek se-Kota Palu: Pimpinan, Nomor Pengaduan hingga Wilayah Hukum
Tangis orangtua AR pecah seusai sidang pembacaan vonis oleh Majelis Hakim PN Palu, Jumat (8/12/2023)/hariansulteng

Palu

BREAKING NEWS: Terdakwa Kasus Pembunuhan Bocah AR Divonis 7,5 Tahun Penjara
Mayat bayi laki-laki ditemukan di tempat pembuangan akhir (TPA) Kelurahan Kawatuna, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (4/12/2024)/Ist

Palu

Pemulung Temukan Mayat Bayi di TPA Kawatuna Palu, Diduga Hasil Hubungan Gelap
HMI Cabang Palu diskusi bahas praktik tambang ilegal, Rabu (26/02/2025)/Ist

Palu

HMI Cabang Palu: Tambang Ilegal di Sulteng Ancaman Serius yang Harus Ditindak
Konferensi pers Hasan Bahasyuan Institute dan The Mangge di Renjana Cafe, Kampung Nelayan Cafe, Selasa, 10 Juni 2025 (Sumber: Fandy/hariansulteng.com)

Palu

Mendaur Ulang Lagu-Lagu Hasan Bahasyuan
3 pemuda dari Sulteng ikuti HUT Hipmi di Jakarta yakni dari Kabupaten Tolitoli Muhammad Arif selaku Ceo Ghazard Freedom Kopi dan Teh Herbal Gaharu, dari Kabupaten Parigi Moutong Moh Ridwan Nontji selaku Ceo Apotek Jehan dan Dental Care, serta dari Kota Palu dr. Budi Hartono selaku Ceo CV Elite Group.

Ekonomi

HUT Hipmi ke-50, Tiga Energi Muda Siap Bangun Ekonomi Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, menerima kunjungan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako (FEB Untad) di ruang kerjanya, Jumat (17/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Jadi Tuan Rumah, Pemkot Palu-FEB Untad Bahas Rencana Simposium Nasional Akuntansi Indonesia