Home / Palu

Jumat, 6 Januari 2023 - 21:53 WIB

Tawarkan Pesona Keindahan Kota Palu, Puri Vatutela Bisa Tampung 2.000 Pengunjung

Puri Vatutela dapat menjadi pilihan tepat untuk berkumpul atau berwisata bersama keluarga saat berkunjung ke Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Puri Vatutela dapat menjadi pilihan tepat untuk berkumpul atau berwisata bersama keluarga saat berkunjung ke Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Puri Vatutela dapat menjadi pilihan tepat untuk berkumpul atau berwisata bersama keluarga saat berkunjung ke Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Tempat tongkrongan yang beroperasi sejak 24 Desember 2021 ini terletak di Jalan Untad I, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore.

Berada di daerah perbukitan, Puri Vatutela menawarkan pemandangan Kota Palu dengan panorama alam yang indah.

Dari sini, pengunjung dapat menikmati hamparan Teluk Palu dan deretan pegunungan yang mengelilinginya.

“Buka sejak 2021, kemarin baru merayakan anniversary ke satu tahun. Seluruh area bisa menampung 2.000 orang,” kata Asisten Manager Puri Vatutela, Ridho, Jumat (6/1/2023).

Baca juga  FOTO: Warga Padati Wahana Permainan Anak Taman Huntap Duyu Palu di Akhir Pekan

Puri Vatutela buka setiap hari mulai pukul 08.00 Wita – 23.00 Wita. Objek wisata ini cocok untuk menikmati momen detik-detik matahari terbenam atau sunset.

Saat malam hari, dari Puri Vatutela pemandangan Kota Palu semakin terlihat indah dengan gemerlap lampu bangunan.

Pengunjung cukup membayar Rp 5 ribu untuk tarif masuk. Puri Vatutela menyediakan berbagai fasilitas menarik seperti kolam renang dan sejumlah spot menarik untuk swafoto dengan latar belakang panorama Kota Palu.

Baca juga  Banjir Jadi Tontonan Warga, Arus Lalu Lintas di Jembatan III Palu Padat Merayap

Sambil berenang maupun menikmati keindahan kota, pengunjung dapat menikmati aneka makanan dan minuman dengan harga terjangkau.

Selain itu, pihak managemen Puri Vatutela juga tengah membangun sejumlah vila dan pembangunannya ditargetkan selesai tahun ini.

“Total ada 10 unit vila yang akan dibangun. Kami juga menerima permintaan untuk acara kantor, pernikahan dan lainnya. Untuk reservasi bisa menghubungi kami di Instagram,” terang Ridho. (Sub)

Share :

Baca Juga

Lahan sekitar daerah aliran sungai (DAS) di Poboya yang kritis terus meningkat/Ist

Palu

Lahan DAS Kritis Akibat Tambang Ilegal di Poboya Terus Meningkat
Polisi lakukan pengamanan pelaksanaan debat kedua Pilgub Sulteng 2024, Senin (4/11/2024)/Ist

Palu

Polisi Imbau Pendukung Setop Sebarkan Video Ketegangan Cudy-Ahmad Ali saat Debat Pilgub Sulteng
Rumah Witan Sulaeman di Jl Lorong Ganogo, Kelurahan Boyaoge, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (24/12/2021)/hariansulteng

Olahraga

Keluarga Witan Sulaeman di Palu Gelar Nobar Semifinal Indonesia vs Singapura
Anggota DPRD Kota Palu, Thompa Yotokodi/Ist

Palu

Berita Duka, Anggota DPRD Kota Palu Thompa Yotokodi Meninggal Dunia
Ahmad Ali di acara deklarasi akbar puluhan simpul relawan, Selasa malam (2/6/2024)/hariansulteng

Palu

Umumkan Koalisi Partai di Hadapan Ribuan Relawan, Ahmad Ali Kian Mantap Maju Pilgub Sulteng
Sejumlah organisasi jurnalis dan media di Kota Palu menggelar aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Jumat (02/05/2025)/hariansulteng

Palu

Batal Dialog dengan Gubernur saat Aksi May Day, Jurnalis Pertanyakan Slogan ‘BERANI’ Anwar Hafid
Wakil Walikota Palu Reny A Lamadjido memimpin Apel Kesadaran Nasional pertama di tahun 2023/ist

Palu

Pimpin Apel Kesadaran Nasional, Reny A Lamadjido Ingatkan Fungsi dan Tugas ASN
Pjs Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya membuka kegiatan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) XXVII tingkat Kota Palu tahun 2024, Sabtu (2/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Buka STQH XXVII, Pjs Wali Kota Palu: Wahana Tumbuhkan Ukhuwah Islamiyah