Home / Palu

Senin, 27 Juni 2022 - 11:34 WIB

Satu Peserta Batal Ikut UKW di Palu karena Ibu Meninggal, Dewan Pers Ucapkan Belasungkawa

Anggota Dewan Pers, Ninik Rahayu hadiri pelaksanaan UKW di Kota Palu, Sulawesi Tengah pada 25-26 Juni 2022/Ist

Anggota Dewan Pers, Ninik Rahayu hadiri pelaksanaan UKW di Kota Palu, Sulawesi Tengah pada 25-26 Juni 2022/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Momen mengharukan terjadi saat pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Kota Palu, Sulawesi Tengah pada 25 – 26 Juni 2022.

Seorang peserta dari kelas Aliansi Jurnalis Independen (AJI) batal mengikuti UKW karena sang ibu tercinta meninggal dunia.

Kabar duka itu disampaikan Anggota Badan Uji Kompetensi Jurnalis (UKJ) AJI Indonesia, Budisantoso Budiman.

“Ada satu peserta menyatakan mengundurkan diri karena ibunya meninggal dunia. Kita doakan semoga diterima di sisiNya,” kata Budi di hari pembukaan.

Baca juga  Calon Wisudawan Kecewa, Untad Belum Siapkan Plakat dan Medali Wisuda

Selain AJI, UKW tersebut juga digelar bersama 3 lembaga penguji lainnya yang difasilitasi oleh Dewan Pers di Sutan Raja Hotel.

Di antaranya Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) dan Tempo Institute.

Saat itu, AJI melaksanakan UKW secara offline dan online bagi para peserta maupun sejumlah penguji.

Budisantoso awalnya berharap peserta yang tengah berduka tetap bisa mengikuti UKW secara online.

“Kita harap bisa mengikuti karena uji kompetensi berbasis hybrid ini tidak bergantung jarak, bisa dari mana pun. Tetapi teman-teman menginformasikan peserta tidak bisa mengikuti karena ibunya yang meninggal,” imbuhnya.

Baca juga  DPRD Kota Palu Kehilangan Dua Anggota dalam Sebulan, Semua dari Partai Gerindra

Selain itu, seorang peserta juga tidak bisa mengikuti UKW di kelas AJI lantaran terkedala jaringan dan transportasi.

Mendengar hal itu, Anggota Dewan Pers, Ninik Rahayu mengajak hadirin bersama-sama memanjatkan doa bagi almarhumah dan keluarga yang ditinggalkan.

“UKW diikuti sebanyak 52 peserta, namun ada beberapa yang berhalangan. Kita berikan doa kepada keluarga yang meninggal dari salah satu calon peserta,” ujar Ninik. (Slh)

Share :

Baca Juga

Polisi lakukan pengamanan pelaksanaan debat kedua Pilgub Sulteng 2024, Senin (4/11/2024)/Ist

Palu

Polisi Imbau Pendukung Setop Sebarkan Video Ketegangan Cudy-Ahmad Ali saat Debat Pilgub Sulteng
Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo menerima kunjungan dari perwakilan Humainement Concernes, Selasa (31/12/2024)/Pemkot Palu

Olahraga

Sekkot Palu Terima Kunjungan Humainement Concernes, Bahas Event Multisport Tournament
Hadirkan 7 narasumber, KPU Sulteng gelar rakor bahas syarat pencalonan Pilkada 2024/Ist

Palu

Hadirkan 7 Narasumber, KPU Sulteng Gelar Rakor Bahas Syarat Pencalonan Pilkada 2024
Luis, anjing pelacak milik Unit K9 Ditsamapta Polda Sulteng/Ist

Palu

Mengenal Luis, Anjing Pelacak Ditsamapta Polda Sulteng yang Bantu Sterilisasi Lokasi Kampanye
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menghadiri rapat Koordinasi bidang produk hukum daerah se-Sulawesi Tengah (Sulteng), Jumat (21/11/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Wali Kota Palu Hadiri Rakor Bidang Produk Hukum Daerah
Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan memimpin upacara peringatan Hari Juang TNI AD ke-79, Minggu (15/12/2024)/Ist

Palu

Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD, Danrem 132/Tadulako Sampaikan Amanat KSAD
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43 dan Pengucapan Syukur GPID Jemaat Manunggal Palu, Minggu (8/10/2023)/Pemkot Palu

Palu

HUT 43 GPID Manunggal Palu, Hadianto Berikan Dana Hibah untuk Pembangunan Rumah Pendeta
Polresta Palu amankan 20 tersangka kasus kejahatan sepanjang Juli 2024/Ist

Palu

Jatanras Polresta Palu Tangani 18 Laporan Polisi Selama Juli 2024, Amankan 20 Tersangka