Home / Donggala / Sigi

Minggu, 23 Februari 2025 - 18:08 WIB

Satgas Madago Raya Beri Makan Bergizi Gratis di Dua Desa Terpencil

Satgas Madago Raya beri Makan Bergizi Gratis (MBG) di dua desa terpencil/Ist

Satgas Madago Raya beri Makan Bergizi Gratis (MBG) di dua desa terpencil/Ist

HARIANSULTENG.COM – Satgas Madago Raya kembali menggelar kegiatan Makan Bergizi Gratis (MBG) dalam rangka mendukung program Presiden Prabowo Subianto.

Bersama Bhayangkara Tadulako Offroader (BTOF), MBG kali ini menyasar dua desa terpencil di Kabupaten Sigi dan Donggala.

MBG pertama diadakan di SD Bala Keselamatan Dombu, Kecamatan Marawola Barat, Kabupaten Sigi pada 21 Februari 2025.

Keesokan harinya, Sabtu (22/02/2025), kegiatan serupa juga dilaksanakan di SDN 1 Pinembani, Desa Bambakaenu, Kecamatan Pinembani, Kabupaten Donggala.

Baca juga  Intip Upaya Pemerintah Kabupaten Donggala Wujudkan Desa Tahan Pangan

“Kami berharap bantuan ini bisa memberikan manfaat bagi anak-anak di daerah terpencil, yang lokasinya sekitar 62 kilometer dari Kota Palu dengan jarak tempuh enam jam, mengingat kondisi jalan yang cukup ekstrem,” ujar Kaops Madago Raya, Kombes Boy Samola, Minggu (23/02/2025).

Boy mengatakan, aelain memberi makan bergizi gratis, pihaknya juga menyalurkan bantuan alat tulis kepada para siswa

“Semoga dengan adanya kegiatan ini, infrastruktur dan fasilitas pendidikan semakin baik, sehingga anak-anak kita bisa tumbuh menjadi generasi yang hebat dan luar biasa,” ucapnya.

Baca juga  Wakil Ketua MPR Pantau Kesiapan Program Makan Bergizi Gratis di Sulteng

Kepala SDN 1 Pinembani, Efi mengungkapkan rasa terima kasih kepada Satgas Madago Raya dan BTOF yang telah memberikan bantuan kepada sekolahdi wilayah 3T (terpencil, terluar, dan tertinggal).

“Ini adalah kali pertama pemerintah memberikan makan bergizi gratis dan bantuan alat tulis di sekolah kami. Kami sangat berterima kasih atas kunjungan dan bantuan ini,” kata Efi.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Panitia menyebut akan mengkaji langkah hukum usai turnamen Ahmad Ali Cup (AAC) batal digelar di Kabupaten Sigi/hariansulteng

Olahraga

Panitia Kaji Langkah Hukum Usai Ahmad Ali Cup Ditolak Digelar di Sigi
Ilustrasi pemadaman listrik/Ist

Donggala

Sering Terjadi Pemadaman Listrik di Kecamatan Sojol, Ibu Camat: Mohon Bersabar
Hasil survei Pilkada Donggala versi Litbang Kompas periode 20-30 Oktober 2024/Ist

Donggala

Pasangan VEGATA Puncaki Survei Pilkada Donggala Versi Litbang Kompas
Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah Rusdy Mastura menggelar rapat bersama Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Indonesia (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

Donggala

Rapat Menko Marves Bersama Gubernur Sulteng Hasilkan Desa Talaga Jadi Desa Prioritas Pangan Nasional
Kasubag Protokol Donggala, Fitri Yanti berjabat tangan dengan Sadam/hariansulteng

Donggala

Berjabat Tangan, Kasubag Protokol Donggala Klarifikasi soal Dirinya Disebut Halangi Kerja Jurnalis
Wakil Ketua DPRD Sulteng, Aristan/Ist

Sigi

Ganti Rugi Lahan Warga Tak Kunjung Diterima, DPRD Sulteng Soroti Proyek Jalan Lingkar Bora-Pandere
Wakil Bupati Sigi, Samuel Yansen Pongi gelar jumpa pers terkait kunjungan Wali Kota Palu ke Danau Lindu, Senin (17/7/2023)/Ist

Sigi

Pemkab Sigi Sentil Hadianto Rasyid soal Kunjungan ke Danau Lindu: Jaga Etika Pemerintahan
Sejumlah penyintas bencana dan aktivis membentuk FPPM, Selasa (28/12/2021)/hariansulteng

Donggala

Korban Bencana Pasigala Gelar Aksi Akhir Tahun Besok, Beri Rapor Merah ke Pemerintah