Home / Palu

Kamis, 23 Juni 2022 - 22:46 WIB

Peserta Lulus SBMPTN 2022 Universitas Tadulako Belum Tentu Diterima

Ilustrasi - Mahasiswa Universitas Tadulako/Ist

Ilustrasi - Mahasiswa Universitas Tadulako/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2022 telah diumumkan, Kamis (23/6/2022).

Pengumuman hasil SBMPTN dapat dilihat melalui laman pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id.

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) menyebut bahwa terdapat 192.810 orang dinyatakan lulus dari 800.852 pendaftar secara nasional.

Meski demikian, para peserta lulus SBMPTN belum tentu diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) termasuk di Universitas Tadulako (Untad).

Sebab, mereka harus melakukan pendaftaran ulang sebagai proses tahapan selanjutnya usai dinyatakan lulus.

Hal itu diumumkan Wakil Rektor Bidang Akademik Untad, Lukman melalui edaran nomor 5113/UN28/PD/2022.

“Bagi calon mahasiswa baru yang terbukti melakukan pemalsuan dokumen pendukung, akan dikenakan sanksi berupa pembatalan haknya sebagai mahasiswa baru atau dikeluarkan dari Universitas Tadulako,” katanya dalam edaran tersebut.

Baca juga  Lantik Puluhan Pejabat Baru, Rektor Untad Ingatkan Jangan Ada Kegiatan Fiktif

Berikut persyaratan ulang bagi peserta lulus SBMPTN 2022 Universitas Tadulako.

Verifikasi KIP Kuliah
• Calon mahasiswa peserta KIP Kuliah kelulusannya sebagai penerima KIP Kuliah belum final dan akan dilakukan verifikasi administrasi dan lapangan
• Calon penerima beasiswa KIP Kuliah mengunduh dokumen mulai 24 Juni – 1 Juli 2022 melalui pmb.untad.ac.id di antaranya:
1. Scan atau foto KK asli
2. Scan atau foto pembayaran rekening listrik bulan terakhir
3. Foto rumah orangtua atau wali tampak depan dan ruang tamu
4. Hasil verifikasi administrasi KIP Kuliah diumumkan pada 12 Juli 2022 melalui http://pmb.untad.ac.id
5. Ketentuan di atas tidak berlaku bagi calon mahasiswa non KIP Kuliah

Registrasi Online
• Khusus program studi Pendidikan Dokter dapat dilihat pada laman https://pmb.untad.ac.id
• Membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi mahasiswa reguler maupun non reguler melalui e-channel (ATM, mobile banking dan internet banking) Bank BNI, BSI dan Bank Mega Syariah mulai 24 Juni – 19 Juli 2022
• Ketentuan di atas tidak berlaku bagi calon mahasiswa peserta KIP Kuliah
•  Registrasi online dan wajib mengunggah dokumen paling lambat 1 Agustus 2022 melalui pmb.untad.ac.id
1. Scan ijazah terakhir
2. Mengisi biodata
3. Pas foto 3×4 latar biru
4. Scan atau foto KK asli
5. Mengunduh surat pernyataan, membubuhi materai dan tanda tangan, kemudian mengunggah scan surat pernyataan tersebut.

Baca juga  Nyaris Drop Out Akhir Juni, Rektor Untad Sebut Masa Studi Mahasiswa Angkatan 2015 Diperpanjang

Lain-lain
• Biaya pendidikan yang telah dibayarkan tidak dapat diminta kembali dengan alasan apapun. (Sub)

Share :

Baca Juga

Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Dody Triwinarto ditemani Ketua Persit KCK Koorcab Rem 132 PD XIII/Merdeka, Ny Dian Dody Triwinarto menyambut kedatangan Wakil Presiden Ma'ruf Amin/Ist

Palu

Tiba di Palu Pakai Pesawat TNI AU, Wapres Ma’ruf Amin Disambut Danrem 132/Tadulako
Amat Banjir/Ist

Palu

PPP Datangkan ‘Banjir’ Menuju DPRD Kota Palu
Wakil Rektor Bidang Akademik Untad, Lukman (tengah) menggelar konferensi pers terkait pendaftaran SMMPTN 2022, Selasa (14/6/2022)/hariansulteng

Palu

SMMPTN Untad Dapat Diikuti Lulusan 2020-2022, Fakultas Kedokteran Khusus Anak IPA
Africhal Direktur Kampanye YAMMI Sulteng (Sumber: Istimewa)

Palu

Longsor Berulang, Polisi Didesak Usut Pemodal di Balik PETI Poboya
Kabidpropam Polda Sulteng, Kombes Roy Satya Putra mengecek kehadiran anggota usai libur panjang hari raya Idulfitri, Rabu (09/04/2024)/Ist

Palu

Kabidpropam Polda Sulteng Cek Kehadiran Anggota Usai Libur Lebaran
Sebuah mobil Toyota Avanza hitam ringsek tertimpa pohon saat tengah melintas di Jalan Sis Aljufri, Rabu (1/2/2023) malam/hariansulteng

Palu

Avanza Hitam Ringsek Tertimpa Pohon Saat Melintas di Jalan Sis Aljufri Palu
Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako (Kesmas Untad) menggelar kegiatan Germas, Minggu (15/12/2024)/Ist

Palu

Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan Donor Darah Ramaikan Kegiatan Germas Mahasiswa Kesmas Untad
Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu), Irmayanti Pettalolo menghadiri pembukaan 1 Dekade Kampung Baru Fair 2016 - 2025, Minggu (06/04/2025)/Ist

Palu

Pembukaan 1 Dekade Kampung Baru Fair, Sekkot Palu: Budaya Lokal Fondasi Penting Pembangunan