Home / Palu

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:40 WIB

Pemkot Palu Ikuti Rakor Hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Tengah

Pemkot Palu ikuti rakor hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Tengah, Jumat (24/01/2025)/Pemkot Palu

Pemkot Palu ikuti rakor hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Tengah, Jumat (24/01/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Usman mengikuti rapat koordinasi (rakor) terkait hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Tengah (Sulteng), Jumat (24/01/2025).

Rapat yang dipimpin oleh Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Sulteng, Fahruddin D Yambas ini berlangsung di ruang kerjanya.

Dalam rapat tersebut disampaikan bahwa hasil rapat dengar pendapat (RDP) Menteri Dalam Negeri, Komisi II DPR RI, KPU RI, BAWASLU RI dan DKPP RI menyetujui sejumlah hal.

Baca juga  Peringati Maulid Nabi di Kelurahan Siranindi, Habib Mukhtar Ajak Warga Amalkan Ajaran Rasulullah

Beberapa poin itu antara lain pelantikan gubernur/wakil gubernur, wali kota/wakil wali kota dan bupati/wakil bupati hasil Pilkada 2024 yang tidak ada sengketa hasil di Mahkamah Konstitusi (MK).

Kemudian, pelantikan gubernur/wakil gubernur, wali kota/wakil wali kota dan Bupati/wakil bupati terpilih yang masih dalam proses sengketa perselisihan akan dilaksanakan setelah adanya keputusan MK.

Baca juga  Pemkab Sigi Sentil Hadianto Rasyid soal Kunjungan ke Danau Lindu: Jaga Etika Pemerintahan

Selanjutnya, meminta kepada Mendagri agar melakukan revisi peraturan perundangan terkait tata cara pelantikan.

Hasil pelaksanaan penyelesaian sengketa pemilihan kepala daerah ditentukan berakhir pada 15 Maret 2025.

Diketahui, ada tiga kabupaten di Sulawesi Tengah yang tidak memiliki sengketa, yakni Kabupaten Tolitoli, Tojo Una-una, dan Banggai Laut.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi dinding panjat/Ist

Palu

Jelang Pembukaan, Peserta Panjat Tebing Mapala Galara FEB Untad Terus Bertambah
Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara KPU Palu, Iskandar memaparkan aturan mengenai pemasangan APK dan BK, serta menyangkut biaya makan, minum dan transportasi dalam kampanye/Ist

Palu

15 Ruas Jalan di Palu Jadi Lokasi Terlarang Pemasangan APK, KPU Tampung Masukan Peserta Pemilu
Witan Sulaeman/Instagram @witansulaiman

Olahraga

Raih 20.800 Vote, Winger Timnas Asal Palu Witan Calon Kuat Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2020
Ilustrasi - Gantung diri/Ist

Palu

Warga Petobo Geger, Seorang Pria Ditemukan Tewas Gantung Diri
Manjakan pemudik, Bus Harvest Executive Class di Palu sediakan fasilitas charger hp dan karaoke/hariansulteng

Palu

Manjakan Pemudik, Bus Harvest Executive Class di Palu Sediakan Charger Hp Hingga Karaoke
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah/hariansulteng

Palu

Polisi Segera Autopsi Jenazah Bocah Korban Pembunuhan di Palu Barat
Irmayanti Pettalolo hadiri gala dinner APEKSI di Pantai Losari Makassar/Pemkot Palu

Palu

Wakili Wali Kota Palu, Irmayanti Pettalolo Hadiri Gala Dinner APEKSI di Pantai Losari Makassar
Emak-emak menyerbu pasar murah di Lapangan Palupi, Jalan Pue Bongo II, Kelurahan Palupi, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (29/3/2022)/hariansulteng

Palu

Digelar Hingga Besok, Pasar Murah di Lapangan Kelurahan Palupi Diserbu Emak-emak