Home / Palu

Jumat, 7 Maret 2025 - 21:55 WIB

Pemkot Palu Dukung Pelaksanaan KKN Mahasiswa UIN Datokarama di Kelurahan Lingkar Kampus

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan LP2M UIN Datokarama, Jumat (07/03/2025)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan LP2M UIN Datokarama, Jumat (07/03/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama, Jumat (07/03/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk bersilaturahmi sekaligus melakukan audiensi terkait pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa UIN Datokarama di Kota Palu.

Ketua LP2M UIN Datokarama, Sahran Raden menjelaskan bahwa pihaknya telah memiliki beberapa kelurahan binaan di Kota Palu, khususnya di Kelurahan Lere dan kelurahan-kelurahan di kawasan lingkar kampus.

Sejak tahun lalu, LP2M telah menurunkan sebanyak 970 mahasiswa KKN yang terbagi dalam empat kluster, yaitu moderasi beragama, industri, literasi keuangan, dan lingkar kampus.

“Untuk kluster literasi keuangan, kami bekerja sama dengan OJK. Tahun lalu, ada 30 titik yang menjadi lokasi kerja sama antara mahasiswa KKN dan OJK untuk penguatan literasi keuangan,” ujar Sahran.

Baca juga  Sekkot Irmayanti Bersama Forkopimda Kota Palu Tinjau Pelaksanaan Ibadah Natal di Gereja

Ia menyebut tahun ini, LP2M UIN Datokarama berencana menurunkan sekitar 200 mahasiswa KKN pada April 2025.

Sebelum diterjunkan ke lapangan, mahasiswa akan melakukan observasi terlebih dahulu terhadap kondisi masyarakat di kelurahan, termasuk aspek administrasi pemerintahan dan pelayanan publik.

Setelah itu, mereka akan mendapatkan pelatihan di kampus sebelum melaksanakan KKN selama dua bulan, lebih lama dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya satu bulan.

“Kami akan fokus pada pengembangan seni budaya dan literasi keuangan bagi UMKM di Kecamatan Palu Barat dan Ulujadi, khususnya di kawasan lingkar kampus. Alhamdulillah, hasil evaluasi tahun lalu menunjukkan program ini berjalan dengan baik,” terangnya.

Baca juga  Pencegahan Stunting di Kota Palu Melalui Program Posyandu

Dalam pertemuan tersebut, LP2M UIN Datokarama Palu juga menyampaikan dua surat kepada Wali Kota Palu.

Surat pertama berisi permohonan rekomendasi agar pelaksanaan KKN dapat berjalan lancar di kelurahan-kelurahan sasaran.

Sementera surat kedua menyangkut dengan pengembangan program lingkar kampus dari aspek sosial budaya.

Wali Kota Hadianto Rasyid menyambut baik program KKN yang diinisiasi UIN Datokarama dan menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaannya.

“Nanti kita backup dan surat kita akan keluarkan,” ujar Hadianto.

Dengan adanya sinergi antara pemerintah kota dan UIN Datokarama Palu, diharapkan program KKN ini dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat, khususnya dalam peningkatan kualitas layanan publik, penguatan ekonomi lokal, serta pelestarian seni dan budaya di Kota Palu.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Calon gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 1, Ahmad Ali menggelar kampanye terbatas di Kelurahan Mamboro, Kota Palu, Sabtu (12/10/2024)/Ist

Palu

Ahmad Ali Janjikan Seragam Gratis hingga Layanan Bus Sekolah Jika Jadi Gubernur Sulteng
Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Tinombala 2024, Jumat (20/12/2024)/Ist

Palu

Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin, Kapolda Sulteng Sampaikan Amanat Kapolri
Dhei tengah mendapat perawatan di RSUD Undata akibat mengalami luka bakar, Rabu (6/4/2022)/hariansulteng

Palu

Bocah Kelas 5 SD Alami Luka Bakar Gegara Teman Sepermainan di Poboya Palu
Wakil Wali Kota Palu Reny A Lamadjido menjadi narasumber dalam seminar bertajuk "Waspada DBD, Detexi Segera!" pada Sabtu, 13 Agustus 2022 secara daring/istimewa 

Palu

Musim Penghujan, Wawali Palu Paparkan Cara Penanganan DBD
Warga membakar alat berat di lokasi tambang Kelurahan Poboya, Kota Palu, Minggu (18/9/2022)/Ist

Palu

Rusuh di Tambang Poboya Palu, Massa Rusak Kantor Perusahaan dan Bakar Alat Berat
Pendeta dan penyuluh agama Islam di Palu pimpin doa untuk kesembuhan remaja korban asusila, Minggu malam (4/6/2023)/hariansulteng

Palu

Pendeta dan Penyuluh Agama Islam di Palu Pimpin Doa untuk Kesembuhan Remaja Korban Asusila
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan silaturahim Japan Overseas Cooperative Association (JOCA) di rumah jabatannya, Kamis (25/4/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Terima Kunjungan JOCA Bahas Mitigasi Bencana
Area Manager BSI Palu, Puja Nur Arief/hariansulteng

Palu

Bukber dengan Jurnalis di Palu, BSI Ungkap Rencana Strategis Usai Jadi Bank Emas Pertama