Home / Palu

Jumat, 7 Maret 2025 - 21:55 WIB

Pemkot Palu Dukung Pelaksanaan KKN Mahasiswa UIN Datokarama di Kelurahan Lingkar Kampus

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan LP2M UIN Datokarama, Jumat (07/03/2025)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan LP2M UIN Datokarama, Jumat (07/03/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama, Jumat (07/03/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk bersilaturahmi sekaligus melakukan audiensi terkait pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa UIN Datokarama di Kota Palu.

Ketua LP2M UIN Datokarama, Sahran Raden menjelaskan bahwa pihaknya telah memiliki beberapa kelurahan binaan di Kota Palu, khususnya di Kelurahan Lere dan kelurahan-kelurahan di kawasan lingkar kampus.

Sejak tahun lalu, LP2M telah menurunkan sebanyak 970 mahasiswa KKN yang terbagi dalam empat kluster, yaitu moderasi beragama, industri, literasi keuangan, dan lingkar kampus.

“Untuk kluster literasi keuangan, kami bekerja sama dengan OJK. Tahun lalu, ada 30 titik yang menjadi lokasi kerja sama antara mahasiswa KKN dan OJK untuk penguatan literasi keuangan,” ujar Sahran.

Baca juga  Kunjungi Parepare, Hadianto Rasyid Ingin Belajar Bangun Stadion Sepak Bola

Ia menyebut tahun ini, LP2M UIN Datokarama berencana menurunkan sekitar 200 mahasiswa KKN pada April 2025.

Sebelum diterjunkan ke lapangan, mahasiswa akan melakukan observasi terlebih dahulu terhadap kondisi masyarakat di kelurahan, termasuk aspek administrasi pemerintahan dan pelayanan publik.

Setelah itu, mereka akan mendapatkan pelatihan di kampus sebelum melaksanakan KKN selama dua bulan, lebih lama dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya satu bulan.

“Kami akan fokus pada pengembangan seni budaya dan literasi keuangan bagi UMKM di Kecamatan Palu Barat dan Ulujadi, khususnya di kawasan lingkar kampus. Alhamdulillah, hasil evaluasi tahun lalu menunjukkan program ini berjalan dengan baik,” terangnya.

Baca juga  Bolehkan Warung Makan Buka Selama Ramadan, Wali Kota Palu: Wajib Pasang Tirai

Dalam pertemuan tersebut, LP2M UIN Datokarama Palu juga menyampaikan dua surat kepada Wali Kota Palu.

Surat pertama berisi permohonan rekomendasi agar pelaksanaan KKN dapat berjalan lancar di kelurahan-kelurahan sasaran.

Sementera surat kedua menyangkut dengan pengembangan program lingkar kampus dari aspek sosial budaya.

Wali Kota Hadianto Rasyid menyambut baik program KKN yang diinisiasi UIN Datokarama dan menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaannya.

“Nanti kita backup dan surat kita akan keluarkan,” ujar Hadianto.

Dengan adanya sinergi antara pemerintah kota dan UIN Datokarama Palu, diharapkan program KKN ini dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat, khususnya dalam peningkatan kualitas layanan publik, penguatan ekonomi lokal, serta pelestarian seni dan budaya di Kota Palu.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi/Ist

Palu

Diduga Cabuli Anak di Bawah Umur, Oknum Pengacara di Palu Dilaporkan ke Polisi
Ilustrasi - Paskibraka Sulteng 2022 melakukan latihan di Kantor Gubernur Sulteng, Senin (18/7/2022)/hariansulteng

Palu

Dua Siswa Asal Palu Wakili Sulteng Jadi Paskibraka di Istana Negara
Sekretariat MM Untad kosong saat didatangi untuk meminta konfirmasi terkait penundaan pemilihan presma, Senin (6/6/2022)/hariansulteng

Palu

Heboh Pemilihan Presma Untad Dua Kali Ditunda, Sekretariat Majelis Mahasiswa Kosong
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin menerima kunjunga jajaran Bawaslu Kota Palu, Senin (20/10/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Pemkot Palu dan Bawaslu Bahas Status Penugasan ASN
Wali Kota Palu periode 2021-2024, Hadianto Rasyid (kiri) dan Wali Kota Palu periode 2016-2021, Hidayat (kanan)/Ist

Palu

Kembali Berhadapan di Pilkada 2024, Berikut Capaian Ekonomi Kota Palu Era Hadianto dan Hidayat
Seorang tukang becak berinisal M tewas usai ditikam di depan RSUD Anutapura, Jumat (1/3/2024)/Ist

Palu

Polisi Dalami Motif Kasus Tukang Becak Tewas Ditikam di Depan RSUD Anutapura Palu
Mahfud MD ingatkan kader menjaga Munas XI KAHMI di Palu tetap aman dan kondusif, Jumat (25/11/2022)/hariansulteng

Palu

Munas XI KAHMI di Palu, Ma’ruf Amin dan Mahfud MD Kompak Ingatkan Jangan Ada Kursi Melayang
Abdul Karim Aljufri (AKA) menjadi juri di acara show kedua lomba stand up comedy 'Ada Tawa di Banuata', Sabtu malam (29/6/2024)/hariansulteng

Palu

Kala Lomba Stand Up Comedy ‘Ada Tawa di Banuata’ Kocok Perut Abdul Karim Aljufri