Home / Palu / Parigi Moutong

Kamis, 8 September 2022 - 00:35 WIB

Pembangunan Asrama Mahasiswa Parimo Masih Ada Yang Kurang, Begini Kondisinya

Bangunan asrama Mahasiswa Parimo di jl S Parman Kota Palu

Bangunan asrama Mahasiswa Parimo di jl S Parman Kota Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Pembangunan asrama pelajar dan mahasiswa/mahasiswi Kabupaten Parigi Moutong resmi berdiri tahun 2021

Bangunan dua lantai yang direncanakan rampung awal tahun ini masih terpantau belum lengkap, hal tersebut di karena kan tidak adanya pagar serta Mobiler sebagai penunjang bagi mahasiswa.

Padahal, Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong sudah mengucurkan dana sebesar Rp2 miliar lebih untuk pembangunan asrama tersebut dari APBD.

Diketahui, bangunan yang berada di Jl S Parman Kota Palu ini, rehabilitasinya dikerjakan perusahaan CV Permata Khatulistiwa.

Bangunan asrama Mahasiswa Parimo di jl S Parman Kota Palu

Bangunan asrama Mahasiswa Parimo di jl S Parman Kota Palu

Informasi yang didapat dari papan proyek, pembangunan asrama ini memakan waktu 180 hari kerja saat itu, dan ditargetkan rampung diakhir tahun 2021 kemarin.

Baca juga  Setelah 10 Tahun, Eks Member Coboy Junior Kembali Hibur Warga Palu dengan Nama Baru

Namun, saat ini bangunan dua lantai itu belum bisa ditempati. Salah satu alasan nya perbub yang masih dalam proses.

Dari hasil pantauan media ini di lokasi, pembangunan nampak belum bisa di katakan sempurna.

Pasalnya, disekitar asrama masih terlihat kosongnya mobiler di dalam bangunan tersebut. Ditambah lagi adanya dinding yang sudah bergaris padahal belum genap setahun dan belum di resmikan.

Bangunan asrama Mahasiswa Parimo di jl S Parman Kota Palu

Bangunan asrama Mahasiswa Parimo di jl S Parman Kota Palu

Kemudian disekitar lokasi asrama ini masih dipagari seng yang digunakan menutupi proyek pengerjaan sejak tahun 2021 silam.

Sekertaris Daerah Kabupaten Parigi Moutong Zulfrinasran Achmad saat di konfirmasi mengatakan, dirinya belum dapat memastikan waktu peresmian bangunan asrama itu dilakukan.

Baca juga  Gudang Material PLN di Silae Dibobol, PLN Rugi Ratusan Juta

“Saya juga akan bantu tanyakan, mengenai tanggal peresmian juga. Saya coba tanyakan ke OPD-nya dulu, semoga bisa disegerakan,” ungkap Pak Zulfrinasran 

Selanjutnya ada dugaan saat ini sudah ada mahasiswa yang tinggal dan terpantau beraktivitas di dalam nya.

Mengenai anak tinggal, itu perlu di chek apakah hanya penjaga Asrama atau ada Mahasiswa yang lain ikut tinggal saat ini.

“Saya belum dapat informasi itu, saya akan minta OPD nya  untuk di tertibkan” karena pengelolaan nya di atur dalam perbub. Ujarnya lagi

Untuk Mobiler insya allah jika masuk dalam Renja OPD dan kemampuan anggaran terpenuhi maka akan dialokasikan, karena Pak Bupati maupun Pak Wabub konsen terhadap prioritas pembangunan pada PARIMO CERDAS.” Jelas Zulfrinasran (Rif)

Share :

Baca Juga

Tim SAR lakukan pencarian terhadap nelayan yang hilang di perairan Teluk Tomini, Selasa (22/10/2024)/Ist

Parigi Moutong

Nelayan Hilang di Perairan Teluk Tomini, Tim SAR Lakukan Pencarian
Sekretariat MM Untad kosong saat didatangi untuk meminta konfirmasi terkait penundaan pemilihan presma, Senin (6/6/2022)/hariansulteng

Palu

Heboh Pemilihan Presma Untad Dua Kali Ditunda, Sekretariat Majelis Mahasiswa Kosong
Dugaan aktivitas PETI di lahan kontrak karya milik CPM, Kelurahan Poboya, Kota Palu/Ist

Palu

CPM Serukan Kerja Sama Pemda-Masyarakat Atasi Tambang Ilegal di Poboya
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Palu bakal menggelar Konferensi Kota (Konferta) ke-IX pada 7 September 2024/Ist

Palu

Persiapan Sudah 90 Persen, AJI Palu Siap Gelar Konferta pada 7 September 2024
Rektor Untad, Prof Amar/hariansulteng

Palu

Untad Segera Terapkan Tanda Tangan Elektronik pada Ijazah, Rektor: Mudah dan Lebih Aman
Kantor Bank Mayapada Cabang Palu di Jalan Wolter Monginsidi. (Foto: hariansulteng.com)

Palu

Babak Baru Dugaan Penyalahgunaan Data Pribadi yang Menyeret Bank Mayapada Cabang Palu
Satu pohon besar tumbang dan menimpa satu unit mobil merek avanza di Jl Balai Kota Palu, Kelurahan Tanamonindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Rabu (17/11/2021) sore/hariansulteng

Palu

Pohon Tumbang Timpa Mobil di Balai Kota Palu
Ibu Erfaldi, Rosnawati mengikuti konsolidasi bersama SKP-HAM Sulteng, Senin (2/3/2023)/Ist

Parigi Moutong

Hampir Setahun Bergulir, Ibu Erfaldi Korban Penembakan di Parimo Minta Bripka H Dihukum Berat