Home / Olahraga

Senin, 14 Maret 2022 - 23:52 WIB

Pelatih Persipal Target Sapu Bersih Dua Laga Sisa Grup G Piala Soeratin U-17

Pelatih Persipal U-17, Andil Andika/hariansulteng

Pelatih Persipal U-17, Andil Andika/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, OLAHRAGAPersipal Palu gagal meraih poin di laga pembuka Grup G Piala Soeratin U-17 2022 kontra Persatuan Sebak Bola Jakarta Selatan (PSJS), Senin (14/3/2022) sore.

Dalam pertandingan di Lapangan Brigif Malang, Skuad Laskar Tadulako takluk dengan skor tipis 2-1 meski unggul jumlah pemain dari tim lawan.

Pelatih Persipal U-17, Andil Andika menegaskan bahwa pasukannya akan bangkit dalam dua laga terakhir.

Ia bertekad meraih poin penuh kala menjamu Kotabaru FC (Kalimantan Selatan) pada Rabu (16/3/2022).

Baca juga  Persipal Angkat Koper Lebih Awal Usai Telan Dua Kali Kekalahan di Fase Grup Piala Soeratin U-17

Kemudian laga pamungkas Grup G akan dijalani Persipal Palu pada Jumat (18/3/2022) dengan bertemu PSP Padang (Sumatera Barat).

“Insya Allah kami siap untuk pertandingan selanjutnya. Apapun alasannya kita harus raih 6 poin di sisa dua laga,” kata Andil saat dihubungi.

Jelang duel melawan Kotabaru FC, Andi menyebut telah mengamati permainan klub berjuluk Laskar Todak tersebut.

Baca juga  Libas Malaysia 4-1, Indonesia Jamu Tuan Rumah Singapura di Semifinal Piala AFF

Dalam pertandingan di Lapangan Brigif Jabung Malang, Senin (14/3/2022) pagi, Kotabaru kalah telak dari PSP Padang dengan skor 4-0.

Meski kalah saat bertemu PSJS, Andil Andika menilai performa anak asuhnya sudah sangat baik.

“Kalimantan Selatan pagi tadi saya nonton. Kami tetap optimis. Jika performa pemain tidak turun dari performa yang tadi saya rasa kami bisa atasi,” ujarnya. (Agr)

Share :

Baca Juga

Ahmad Ali saat bermain tenis meja gedung olahraga pribadi milik Johnny Limbunan/Ist

Olahraga

Mimpi Ahmad Ahmad Ali untuk Dunia Olahraga di Sulawesi Tengah
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho melepas ribuan peserta Bhayangkara Silaturahmi Otomotif, Sabtu (29/6/2024)/Ist

Olahraga

Kapolda Sulteng Lepas Ribuan Peserta Bhayangkara Silaturahmi Otomotif
Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo, menghadiri Event Abadi Offroad Competition 2023, Jumat (2/6/2023)/Pemkot Palu

Olahraga

Sekkot Palu Irmayanti Ajak Warga Ramaikan Event Abadi Offroad Competition di Hutan Kota
Indonesia vs Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat dini hari (26/4/2024)/PSSI

Nasional

Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23, Indonesia Singkirkan Korsel Lewat Drama Adu Penalti 11-10
Gubernur Rusdy Mastura membuka langsung pemusatan latihan daerah (Puslatda) atlet Sulteng yang akan berlaga di PON XXI Aceh-Sumut 2024/Ist

Olahraga

Ratusan Atlet Sulteng Ikuti Puslatda, Rusdy Mastura Beri Target 10 Medali Emas di PON XXI Aceh-Sumut
Kalah dari tuan rumah, Sulteng tantang Kalsel di perebutan posisi ketiga bola voli Kapolri Cup 2024/Ist

Olahraga

Kalah dari Tuan Rumah, Sulteng Tantang Kalsel di Perebutan Posisi Ketiga Bola Voli Kapolri Cup
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan Humainement Concernes di ruang kerjanya, Jumat (17/01/2025)/Pemkot Palu

Olahraga

Multi-Sport Tournament Digelar di Palu, Libatkan Atlet Pelajar Indonesia dan Prancis
Cristiano Ronaldo/@Instagram @cristiano

Olahraga

Jadi Orang Pertama Punya 400 Juta Pengikut Instagram, Tarif Endorse Ronaldo Rp 33 Miliar