Home / Palu

Minggu, 27 November 2022 - 15:41 WIB

Muncul Lagi, Buaya Berukuran Jumbo Berjemur di Sungai Palu Jadi Tontonan Warga

Buaya berjemur di sekitar Jembatan Lalove jadi tontonan warga, Minggu (27/11/2022)/hariansulteng

Buaya berjemur di sekitar Jembatan Lalove jadi tontonan warga, Minggu (27/11/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Seekor buaya berukuran sekitar 4 meter di Sungai Palu kembali menampakkan diri, Minggu (27/11/2022) pukul 12.50 Wita.

Kemunculan hewan reptil ini pun mengundang perhatian warga sekitar Jembatan Lalove, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Pengamatan HarianSulteng.com, sejumlah pengendara menghentikan kendaraannya untuk sekadar melihat predator buas yang beberapa waktu terakhir kerap muncul.

Baca juga  Musim Penghujan, Wawali Palu Paparkan Cara Penanganan DBD

Bahkan, sejumlah warga tak ragu untuk mendekat demi mengabadikan buaya berukuran jumbo itu melalui handphone.

Buaya itu cukup lama berjemur sebelum akhirnya kembali masuk ke dalam sungai dan hilang dari pandangan.

Diketahui Ini bukan merupakan kali pertama buaya muncul berjemur di kawasan Jembatan Lalove.

Pada Minggu (30/10/2022) lalu, buaya juga muncul persis di lokasi serupa. Sama seperti sebelumnya, kemunculannya sontak menjadi tontonan warga.

Baca juga  5 Hari Nginap di Rutan Palu, Mantan Direktur Bank Sulteng Dibawa ke Klinik karena Sesak Napas

Kemudian pada 25 Oktober 2022, jagat media sosial sempat dihebohkan dengan kemunculan buaya di sekitar Jembatan Lalove.

Sebab dalam video beredar, seorang pria bertopi koboy nekat memegang tubuh buaya yang sedang berjemur hingga nyaris diterkam. (Sub)

Share :

Baca Juga

Kadispora Kota Palu, Moh Akhir Armansyah menghadiri sekaligus membuka lomba Skyflash Let's Play Basketball/Pemkot Palu

Olahraga

Kadispora Palu Buka Lomba Skyflash Let’s Play Basketball di Taman GOR
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo hadiri sosialisasi refleksi 6 tahun bencana Pasigala/Ist

Palu

Sekkot Palu Hadiri Sosialisasi Refleksi 6 Tahun Bencana Pasigala
Wawali Palu, Reny A Lamadjido melakukan sidak ke sejumlah OPD di hari pertama kerja usai libur lebaran, Rabu (26/4/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu Sidak Sejumlah OPD Usai Libur Lebaran 2023
Kuasa hukum Selvia, Rivkiyadi mewakili kliennya memenuhi panggilan Polresta Palu untuk memberikan keterangan, Senin (22/1/2024)/Ist

Palu

Kuasa Hukum Sesalkan Pelaporan Balik Keluarga Pelaku Pembunuhan Bocah AR ke Polresta Palu
Wali Kota Palu Hadianto Rasyid mengumpulkan seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di ruang rapat Bappeda Kota Palu, Jl Balai Kota, Kelurahan Tanamonindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Kamis (12/1/2023) pagi/istimewa

Palu

Hadianto Kumpulkan Seluruh Kepala OPD, Ada Apa?
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, secara resmi membuka Festival Raodhah dalam rangka Haul Guru Tua ke-55, Minggu (30/4/2023)/Pemkot Palu

Palu

Dibuka Wali Kota Palu, Peserta Haul Guru Tua ke-55 Ditargetkan Capai 70 Ribu Orang
Wakil Gubernur Ma'mun Amir meninjau pasar tani di Halaman Kantor Barantan Palu, Jalan Garuda, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Rabu (27/4/2022)/hariansulteng

Palu

Barantan Palu Gelar Pasar Tani Selama 3 Hari, Berikut Daftar Harga Bahan Pokok yang Dijual
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido menghadiri peringatan Hari Disabilitas Internasional Selasa (3/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu Hadiri Peringatan Hari Disabilitas Internasional