Home / Palu

Jumat, 31 Januari 2025 - 16:07 WIB

Muh Rizal Resmi Jabat Kepala KPP Palu Gantikan Andrias Hendrik Johannes

Muh Rizal resmi menjabat sebagai Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Palu menggantikan Andrias Hendrik Johannes/Ist

Muh Rizal resmi menjabat sebagai Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Palu menggantikan Andrias Hendrik Johannes/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Muh Rizal resmi menjabat sebagai Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Palu menggantikan Andrias Hendrik Johannes.

Acara serah terima jabatan digelar di Kantor KPP Palu, Jalan Elang, Kelurahan Birobuli Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (31/01/2025).

Andrias Hendrik Johannes memimpin KPP Palu selama kurang lebih 4 tahun. Sementara penggantinya yakni Muh Rizal sebelumnya bertugas sebagai Kepala KPP Mamuju.

Tak hanya Kepala Kantor, Kepala Sub Seksi Sumberdaya juga turut mendapat rotasi kepemimpinan dari Muhammad Syahran Laturua kepada Afrisal Soelaiman.

Baca juga  Kunjungi 1.800 Titik, Ahmad Ali Awali dan Akhiri Kampanye di Lapangan Immanuel Palu

Dalam sambutannya, Andrias Hendrik mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan permintaan maaf kepada seluruh pegawai bila selama kepemimpinannya terdapat kata dan perilaku yang kurang berkenan.

Ia berpesan agar seluruh pegawai semangat bekerja untuk memajukan Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu menjadi lebih baik, profesional, tanggap dan amanah.

“Patuh dan kerja sama yang baik dengan pimpinan yang baru. Tingkatkan solidaritas yang telah dibangun selama ini sehingga Kantor SAR Palu ke depan agar bisa bersaing dengan kantor-kantor sar yang lain,” ujarnya.

Baca juga  Hadianto Terima Kunjungan Arkom Indonesia Bahas Program Mamboro Menuju Palu Kota Resilien

Sementara sebagai Kepala KPP Palu yang baru, Muh Rizal mengatakan bahwa tanggung jawab seorang kepala kantor tidaklah mudah.

“Bukan hanya mengurusi sumber daya, operasi maupun bagian umum, tapi ada tanggung jawab lain yang diembankan yaitu pembinaan pegawai dan juga keluarga. Untuk itu mari kita bekerja bersama-sama untuk kemajuan Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu ini,” imbuhnya.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Anggota Dewan Pers, Ninik Rahayu hadiri pelaksanaan UKW di Kota Palu, Sulawesi Tengah pada 25-26 Juni 2022/Ist

Palu

Satu Peserta Batal Ikut UKW di Palu karena Ibu Meninggal, Dewan Pers Ucapkan Belasungkawa
Pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Palu mulai memperbaiki ruas Jalan Garuda/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Mulai Perbaiki Jalan Garuda, Target Pengerjaan 6 Bulan
Polisi tangkap pelaku pembusuran di Jalan Masjid Raya Palu/Ist

Palu

Polisi Tangkap 2 Anak di Bawah Umur Pelaku Pembusuran di Jalan Masjid Raya Palu
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah/hariansulteng

Palu

Viral Video Tersangka Pembunuhan Anak Berjoget di Dalam Sel, Ini Penjelasan Kapolresta Palu
Novalina Wiswadewa dan Irmayanti Pettalolo hadiri peresmian Kantor Cabang Bank Ina Perdana Palu/Pemkot Palu

Palu

Sekda Perempuan Pertama Kota Palu dan Sulteng Hadiri Peresmian Kantor Cabang Bank Ina Perdana
Puting beliung porak-porandakan lapak pedagang di Huntap Duyu, Rabu (4/1/2023)/Ist

Palu

Angin Puting Beliung Porak-porandakan Lapak Pedagang di Huntap Duyu Palu
Pemkot Palu menjalani sesi penilaian tahap II berupa wawancara dan verifikasi dalam ajang Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) tahun 2025, Rabu (17/09/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Pemkot Palu Jalani Penilaian Ajang PPD Tahun 2025
Wali Kota Palu Hadianto Rasyid melakukan pelantikan lima kepala dinas yang baru

Palu

Hadianto Rotasi 5 Kepala Dinas, Romi Sandi Agung Gantikan Hajar Modjo