Home / Palu

Jumat, 25 April 2025 - 11:15 WIB

Komitmen untuk Keberlanjutan Lingkungan, PT CPM Raih Penghargaan PROPER Biru

PT CPM menerima penghargaan PROPER Biru, Kamis malam (24/04/2025)/hariansulteng

PT CPM menerima penghargaan PROPER Biru, Kamis malam (24/04/2025)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – PT Citra Palu Minerals (CPM) menerima sertifikat Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (PROPER) peringkat biru periode 2023-2024.

Penghargaan bergengsi di bidang lingkungan hidup itu diterima oleh General Manager External Affairs and Security PT CPM, Amran Amier di acara Malam Anugerah Lingkungan Tahun 2025, Kamis malam (24/04/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Santika, Kota Palu itu dihadiri Gubernur Sulteng Anwar Hafid beserta unsur forkopimda setempat.

Penilaian PROPER dibagi dalam 5 kategori warna, yaitu emas (peringkat tertinggi), hijau, biru, merah, dan hitam (peringkat terendah).

Baca juga  Polisi Usut Kasus Penganiayaan Pria di Lokasi Tambang Poboya

CPM sebelumnya juga diganjar PROPER Biru dari Kementerian Lingkungan Hidup pada periode sebelumnya untuk sub sektor penambangan emas DMP di Kota Palu.

Amran Amier menegaskan bahwa capaian tersebut merupakan hasil kerja keras dan kolaborasi yang baik dari seluruh tim serta mitra CPM.

Penghargaan bergengsi ini menjadi bukti nyata komitmen CPM dalam memenuhi standar pengelolaan lingkungan, bahkan melampaui ekspektasi untuk perusahaan yang relatif muda.

“PROPER bukan hanya bentuk apresiasi dari pemerintah. Tetapi menjadi evaluasi bagi kami untuk terus meningkatkan kinerja pengelolaan lingkungan perusahaan,” ujar Amran.

Baca juga  Bawa Pulang 4 Rekom Partai, Hidayat-Anca Disambut Relawan di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu

Amran menyatakan CPM berkomitmen untuk menjaga lingkungan, serta turut andil dalam mendorong pembangunan daerah dan pemberdayaan masyarakat sekitar.

Ia mengatakan bahwa penghargaan tersebut menunjukkan CPM dalam menjalankan usahanya tidak hanya berorientasi pada keuntungan semata.

“Kami akan terus melakukan perbaikan, dan harapannya ke depan bisa meraih penghargaan yang lebih tinggi. Terima kasih atas dukungan pemerintah, karyawan, mitra kerja dan masyarakat. Perusahaan tidak akan berjalan dengan baik tanpa kolaborasi dan dukungan semua pihak,” ucap Amran.

(Adv)

Share :

Baca Juga

Ketua Umum PB Alkhairaat, Habib Ali bin Muhammad Aljufri (kanan) saat menerima kunjungan pengurus LDII Sulteng/LDII Sulteng

Palu

Terima Kunjungan LDII Sulteng, Habib Ali Prihatin Anak Muda Sudah Jarang ke Masjid
Pemkot Palu hadirkan satu ambulans untuk setiap kelurahan/Instagram @hadiantorasyid

Palu

2023, Pemkot Palu Target Satu Kelurahan Miliki Satu Ambulans
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, meninjau langsung kondisi Pasar Tavanjuka, Rabu (21/6/2023)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Bakal Revitalisasi Pasar Tavanjuka Tahun Ini
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid memimpin apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2023/Ist

Palu

Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat, Wali Kota Palu Bacakan Amanat Kapolri
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid test drive Wuling Air ev/Ist

Palu

Hadianto Pertimbangkan Penggunaan Mobil Listrik untuk Kendaraan Dinas Usai Test Drive Wuling Air ev
Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Tengah (KPU Sulteng) menggelar sosialisasi pendidikan pemilih segmen masyarakat adat, Kamis (30/11/2023)/hariansulteng

Palu

KPU Sulteng Sosialisasi Pendidikan Pemilih Segmen Masyatakat Adat
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu memastikan stok bahan pokok di pasar tradisional cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Pastikan Stok Bahan Pokok Aman Jelang Ramadan
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menjadi inspektur upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di halaman Mako Polresta Palu, Sabtu (1/6/2024)/Ist

Palu

Irmayanti Pettalolo Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Halaman Mako Polresta Palu