Home / Palu

Jumat, 15 November 2024 - 21:08 WIB

Kerahkan 550 Personel, Polda Bakal Perketat Pengamanan Debat Publik Ketiga Pilgub Sulteng

Polda bakal perketat debat publik ketiga Pilgub Sulteng 2024/Ist

Polda bakal perketat debat publik ketiga Pilgub Sulteng 2024/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – KPU akan menggelar debat publik ketiga calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) 2024.

Debat pamungkas ini rencananya dilaksanakam di Sriti Convention Hall, Jalan Durian, Kota Palu pada 18 November 2024.

Polda Sulteng telah mempersiapkan rencana pengamanan debat publik ketiga Pilgub yang pembahasannya dipimpin langsung Wakaops Mantap Praja Tinombala Kombes Yudie Sulistyo, Jumat (15/11/2024)

“Pada 12 November 2024 lalu, telah dilakukan rapat koordinasi persiapan pelaksanaan debat publik ketiga paslon gubernur dan wakil gubernur Sulteng di,” ujar Yudie.

Baca juga  Sekkot Irmayanti Beri Beasiswa SPP Gratis ke Siswa Berprestasi Golden Gate School Palu

Ia mengatakan, hasil rakor itu menjadi acuan bagi pihaknya untuk menyusun rencana pengamanan debat publik ketiga.

Pada saat pelaksanaan debat, masing-masing paslon akan didampingi 87 orang terdiri dari pendukung, walpri, humas dan suami/istri paslon.

Para pendamping dari masing-masing paslon akan diberikan id card khusus dari KPU Sulteng sebagai akses masuk ke arena debat.

“Polda Sulteng dalam pelaksanaan debat publik ketiga, akan menurunkan 550 personel. Oleh karenanya untuk ketertiban dan kelancaran pelaksanaan debat, pengamanan harus diperketat,” tandasnya

Baca juga  Paparan Bahan Kimia Berbahaya di Tengah Aktivitas PETI Poboya

Debat ketiga Pilgub Sulteng 2024 ini akan disiarkan secara live melalui kanal YouTube KPU Provinsi Sulawesi Tengah.

Yudie mengimbau setiap paslon untuk tidak membawa masa pendukung selain yang sudah ditentukan dan tidak membawa masa dengan pengiring musik.

“Silahkan kepada masa pendukung untuk menyaksikan atau melakukan nonton bareng di posko-posko pemenangan dengan catatan tetap menjaga keamanan dan ketertiban,” pungkasnya.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Emak-emak menyerbu pasar murah di Lapangan Palupi, Jalan Pue Bongo II, Kelurahan Palupi, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (29/3/2022)/hariansulteng

Palu

Sambut Idulfitri, Disperindag Sulteng Gelar Pasar Murah Selasa Besok
Abdul Kadir Karding terpilih sebagai Ketua Umum IKA SMADA Palu, Kamis (3/11/2022)/hariansulteng

Palu

Anggota DPR RI Abdul Kadir Karding Terpilih Pimpin IKA SMADA Palu Hingga 2026
Universitas Tadulako (Untad) menggelar pendidikan bela negara bagi mahasiswa baru, Senin (27/11/2023)/hariansulteng

Palu

Hadirkan Eks Kombatan JI Nasir Abbas, Untad Gelar Pendidikan Bela Negara
Pemerintah Kota Palu mengadakan pertemuan dengan sejumlah perbankan di Kota Palu, Kamis (27/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu dan Perbankan Perkuat Kolaborasi untuk Pembangunan Daerah
Ilustrasi SPBU (Dok.Pertamina)

Energi

Pertamina Salurkan Pertalite 320 Kilo Liter Per Hari di Kota Palu
Ketua TP-PKK Kota Palu, Diah Pispita menghadiri peringatan Isra Miraj Bersama perantau asal Minangkabau, Minggu (26/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Ketua TP-PKK Kota Palu Hadiri Peringatan Isra Miraj Bersama Perantau Minang
Sebanyak 33 adegan diperagakan saat rekonstruksi penganiayaan terhadap seorang pria penyandang disabilitas bernama Selamet Putera, Selasa (30/1/2024)/hariansulteng

Palu

Polresta Palu Gelar Rekonstruksi 33 Adegan Kasus Pembunuhan Pria Difabel di Jalan Setia Budi
PT Citra Palu Minerals (CPM) merupakan perusahaan pemegang kontrak karya atas konsesi pertambangan emas di Kelurahan Poboya, Kota Palu/BRMS

Palu

Buntut Pemutusan Hubungan Kerja Sama, LPM Kompak Suarakan ‘Usir CPM’ dari Poboya