Home / Palu

Senin, 8 Agustus 2022 - 19:07 WIB

Jelang PKKMB Untad 2022, Muncul Petisi Tolak Mahasiswa Baru Dibotak

Ilustrasi - PKKMB Untad 2019/Humas Untad

Ilustrasi - PKKMB Untad 2019/Humas Untad

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sebuah petisi muncul menjelang dilangsungkannya Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru Universitas Tadulako (PKKMB Untad).

Petisi itu berisi berupa ajakan penolakan mahasiswa baru (maba) dibotak saat mengikuti PKKMB 2022.

Pengamatan HarianSulteng.com, Senin (8/8/2022) pukul 19.01 Wita, petisi bertajuk “Hilangkan Budaya Primitif di Kampus Untad, Ayo Jadi Salah Satu Kampus Maju di Indonesia” itu telah ditandatangani 761 orang dari target 1.000 tanda tangan.

Petisi tersebut diprakarsai Pejuang Kebenaran melalui laman Change.org sejak Minggu (7/8/2022) kemarin.

Dalam keterangannya, pengunggah mempersoalkan kewajiban maba khususnya laki-laki harus menghilangkan rambutnya alias botak.

Baca juga  Lokasi Penemuan Mayat Lelaki di Drainase Jalan Langsat Palu Jadi Tontonan Warga

Menurutnya, aturan itu tidak memiliki alasan jelas dan hanya berdasar pada penerimaan maba tahun-tahun sebelumnya.

Ia melanjutkan, kebiasaan ini justru tidak terdapat di kampus-kampus maju di Indonesia saat momen penerimaan mahasiswa baru.

Tidak pernah ada alasan rasional kenapa mana diperintahkan demikian kecuali hanya meneruskan budaya primitif senior mereka tempo doeloe. Ketika kampus-kampus besar dan maju di Indonesia telah menghapus budaya kebodohan tersebut, di kampus untad budaya primitif tersebut justru dipelihara,” tulis Pejuang Kebenaran.

Baca juga  Ini Sosok yang Memperkenalkan Umroh Pertama Kali pada Wali Kota Palu

Belum ada keterangan resmi dari pihak Untad terkait beredarnya petisi menolak cukur rambut bagi maba tersebut.

Sebelumnya pada 6 Agustus 2022, Untad telah menggelar Training of Trainers (ToT) bagi 395 dosen pemateri PKKMB 2022.

“PKKMB tahun ini dilaksanakan secara hybrid karena ruangan yang tak mencukupi di Untad. Materi PKKMB akan berkaitan dengan ketahanan nasional, terorisme, narkotika, MBKM, revolusi industri dan lingkungan ketadulakoan,” kata Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Untad, Sagaf. (Sub)

Share :

Baca Juga

Jalan Tavanjuka Raya dekat rumah mantan Wali Kota Palu, Hidayat becek usai diguyur hujan, Senin (27/12/2021)/hariansulteng

Palu

Pasca Hujan Deras, Jalan Tavanjuka Raya Dekat Rumah Mantan Wali Kota Palu Becek dan Licin
Ilustrasi - Waspada penipuan mengatasnamakan instansi lingkup Pemkot Palu/Ist

Palu

Waspada Penipuan Catut Bappeda Kota Palu, Modus Order Makanan
Pemungutan suara pemilihan presma dan wapresma Universitas Tadulako, Senin (13/6/2022)/hariansulteng

Palu

Majelis Mahasiswa Untad Sebut Hasil Pemilihan Presma Tidak Sah
Ciptakan Pengusaha Muda Baru, Hadianto Rasyid Motivasi Mahasiswa Himakes Sulteng

Palu

Ciptakan Pengusaha Muda Baru, Hadianto Rasyid Motivasi Mahasiswa Himakes Sulteng
Ilustrasi - PKKMB Untad 2018/Humas Untad

Palu

Untad Tanggapi Petisi Tolak Maba Dibotak Saat Ikuti PKKMB 2022
Massa mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Universitas Tadulako (Untad) menggelar aksi bisu atau tutup mulut, Senin (31/7/2023)/hariansulteng

Palu

Mahasiswa Untad Gelar Aksi Bisu di Rektorat Tolak Kenaikan UKT
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin menerima kunjunga jajaran Bawaslu Kota Palu, Senin (20/10/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Pemkot Palu dan Bawaslu Bahas Status Penugasan ASN
Malam ramah tamah IKA Akfar Tadulako Farma Palu, Minggu (12/2/2023) malam/hariansulteng

Palu

Ramah Tamah ‘Baku Tende’ Tutup Reuni Akbar IKA Akademi Farmasi Tadulako Farma Palu