Home / Palu

Jumat, 25 Oktober 2024 - 19:55 WIB

Gencarkan Kampanye di Palu, Koalisi BerAmal Kenalkan 10 Program Unggulan Ahmad Ali

Koalisi Bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri (BerAmal) terus menggencarkan kampanye terbatas di Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Koalisi Bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri (BerAmal) terus menggencarkan kampanye terbatas di Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Koalisi Bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri (BerAmal) terus menggencarkan kampanye terbatas di Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Sejumlah tokoh NasDem memperkenalkan 10 program pasangan BerAmal jika memenangkan kontestasi Pilgub Sulteng.

Juru kampanye BerAmal, Saadon Lawira menggarisbawahi bahwa pembangunan daerah harus mencakup peningkatan kualitas hidup masyarakat.

Ia memaparkan 10 program unggulan BerAmal untuk kesejahteraan masyarakat, termasuk program BPJS Kesehatan gratis dan dukungan besar bagi para pelaku UMKM.

“Ini bukan hanya sekadar janji politik. Kami berkomitmen penuh untuk menciptakan kesejahteraan bagi pelaku UMKM, menyediakan fasilitas yang mereka butuhkan untuk berkembang, serta membuka 10 ribu wirausahawan baru,” kata Saadon di hadapan ratusan warga, Kamis malam (24/10/2024).

Baca juga  KPU Morowali Siap Hadapi Laporan Tim Hukum Taslim-Asgar Ali ke DKPP

Selain itu, Saadon menekankan pentingnya layanan kesehatan gratis yang mencakup seluruh lapisan masyarakat, mengingat kesehatan adalah hak dasar yang harus diakses oleh semua.

Hal ini sejalan dengan visi NasDem untuk memastikan bahwa setiap warga Kota Palu mendapat pelayanan kesehatan tanpa terbebani biaya yang tinggi.

Sekretaris Koalisi BerAmal Kota Palu, Dedi Irawan menambahkan bahwa dukungan kepada UMKM akan difokuskan pada bantuan fasilitas dan pelatihan untuk meningkatkan daya saing serta memperkuat ekonomi lokal.

Program ini diharapkan mampu membawa dampak nyata bagi para pedagang kecil di daerah seperti Jalan Ketimun dan Pasar Impres.

Sementara itu, masyarakat yang hadir mengungkapkan harapan mereka terhadap kampanye ini.

Baca juga  BNN Sulteng Gandeng Alfamidi Sukseskan Program P4GN

Selain dukungan terhadap UMKM, mereka menyuarakan keinginan agar pendidikan gratis segera diwujudkan, serta perbaikan infrastruktur seperti pemasangan tiang listrik tambahan dan perbaikan got-got di sepanjang Jalan Ketimun, yang sudah lama dikeluhkan.

Andi Charisma, yang akrab disapa Aci, turut menyampaikan pesan bahwa NasDem siap menjadi motor penggerak dalam upaya memperbaiki ekonomi rakyat dan menjawab kebutuhan infrastruktur dasar.

“Kami dengar keluhan kalian, mulai dari penjual di Pasar Impres hingga seluruh pelaku usaha kecil lainnya. Kami akan bekerja keras untuk memastikan bahwa setiap aspirasi yang disampaikan tidak hanya didengar, tetapi diwujudkan,” kata Aci.

(Adv)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi Pemilu/Ist

Palu

KPU Palu Belum Bisa Pastikan Penambahan Kursi DPRD di Pemilu 2024
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu meluncurkan ajang olahraga berskala nasional bernama Palu Sport Event (PSE) 2023/Pemkot Palu

Palu

Pemerintah Naikkan Total Hadiah Palu Sport Event Jadi Rp5 Miliar
Anggota Ditsamapta Polda Sulteng saat patroli dengan menggunakan sepeda di Pantai Kampung Nelayan, Kota Palu

Palu

Ditsamapta Polda Sulteng Gelar Patroli Gunakan Sepeda dan Berjalan Kaki
Pengunjung Palu Grand Mall berfoto bersama replika uang kertas ukuran besar pecahan Rp 75 ribu, Sabtu (12/2/2022)/hariansulteng

Ekonomi

BI Sulteng Tampilkan Replika Uang Kertas Ukuran Besar 75.000 Rupiah di Palu Grand Mall
Eva Bande mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati Bangkep di Kantor DPW NasDem Sulteng, Sabtu (4/5/2024)/hariansulteng

Palu

Daftar Lewat NasDem, Eva Bande Ramaikan Bursa Pilkada Bangkep 2024
Muhammad Fakhri Fadlurrahman mendaftar sebagai calon ketua umum HIPMI Sulteng, Selasa (8/10/2024)/Ist

Palu

Resmi Daftar Calon Ketum HIPMI Sulteng, Fakhri Fokus Bangun UMKM dan Penciptaan Lapangan Kerja
3 pemuda dari Sulteng ikuti HUT Hipmi di Jakarta yakni dari Kabupaten Tolitoli Muhammad Arif selaku Ceo Ghazard Freedom Kopi dan Teh Herbal Gaharu, dari Kabupaten Parigi Moutong Moh Ridwan Nontji selaku Ceo Apotek Jehan dan Dental Care, serta dari Kota Palu dr. Budi Hartono selaku Ceo CV Elite Group.

Ekonomi

HUT Hipmi ke-50, Tiga Energi Muda Siap Bangun Ekonomi Sulteng
Dirbinmas Polda Sulteng, Kombes Sirajuddin Ramly menghadiri syukuran HUT Satpam ke-44, Rabu (08/01/2025)/Ist

Palu

Hadiri HUT Satpam ke-44, Dirbinmas Polda Sulteng: Jaga Perilaku dan Tutur Kata