Home / Olahraga / Sulteng

Jumat, 28 Juni 2024 - 16:15 WIB

Diisukan Mundur, Gubernur Cudy Minta Brigjen TNI Dody Triwinarto Tetap Pimpin Puslatda Sulteng

Gubernur Rusdy Mastura menemui Brigjen TNI Dody Triwinarto terkati isu pengunduran diri dari Puslatda/Ist

Gubernur Rusdy Mastura menemui Brigjen TNI Dody Triwinarto terkati isu pengunduran diri dari Puslatda/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rusdy Mastura atau Cudy menemui Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Dody Triwinarto di rumah jabatannya, Kamis malam (26/6/2024).

Kedatangan Cudy guna membahas kabar pengunduran diri Dody sebagai Dansatgas Pusat Pelatihan Daerah (Puslatda) Sulteng.

Jenderal bintang satu itu dikabarkan mengundurkan diri lantaran kekurangan anggaran untuk kebutuhan Puslatda.

Dalam pertemuan itu, Cudy menyampaikan permintaan agar Dody tetap memimpin Puslatda Sulteng menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Baca juga  Kapolda Sulteng-Danrem Tadulako Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan RI 2

“Kami sangat berharap Brigjen Dody tetap memimpin Puslatda. Kepemimpinan beliau sangat dibutuhkan untuk memastikan persiapan kontingen Sulawesi Tengah berjalan lancar,” kata Cudy.

Mantan Wali Kota Palu dua periode itu berharap Dody mempertimbangkan kembali keputusannya demi kelancaran dan keberhasilan kontingen Sulawesi Tengah.

Pertemuan ini diharapkan dapat memberikan solusi terbaik untuk Puslatda Sulteng dan para atlet yang sedang mempersiapkan diri menghadapi PON XXI.

Baca juga  Ucapkan Belasungkawa Atas Meninggalnya Eril, Gubernur Cudy: Pemprov Sulteng Turut Berduka

“Kontinuitas dan kepemimpinan yang kuat sangat penting agar Sulteng mampu meraih hasil gemilang di PON XXI,” ucapnya.

Tak hanya itu, para pelatih dan atlet pun datang berbondong-bondong ke kediaman Danrem 132/Tadulako.

Mereka semua berharap Danrem bisa kembali memimpin Puslatda dan mempersiapkan kontingen Sulteng dengan lebih baik. Menanggapi permintaan tersebut, Dody menyatakan kesediaannya untuk kembali memimpin Puslatda.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan kunjungan kerja ke Palu, Sulawesi Tengah, Minggu (28/04/2024)/hariansulteng

Palu

AHY Serahkan 655 Sertifikat Tanah Bagi Warga Terdampak Bencana Likuifaksi di Palu
Elektabilitas Jeffisa-Ruben unggul dalam hasil survei terbaru Pilkada Morut 2024 versi CSS/Ist

Morowali Utara

Survei Terbaru Pilkada Morut Versi CSS: Jeffisa-Ruben Unggul di 6 Kecamatan
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid/hariansulteng

Palu

Sampaikan Duka Cita Atas Tragedi Kanjuruhan Malang, Wali Kota Palu: Tak Ada Sepakbola Seharga Nyawa
Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak (DP3A) Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Pemdes) Kabupaten Buol membuat Rancangan Peraturan Bupati (Ranperbup).

Buol

DP3A Pemdes Buol Buat Ranperbup Pencegahan Stunting Terintegrasi
Pimpinan FEB Untad gelar rapat dalam menindaklanjuti kabar oknum dosen minta bayaran ke mahasiswa buat perbaikan nilai, Rabu (21/12/2022)/Ist

Sulteng

FEB Untad Respon Cepat Kabar Oknum Dosen Minta Bayaran ke Mahasiswa Buat Perbaikan Nilai
Rektor Untad terpilih, Prof Amar/Humas Untad

Sulteng

Bakal Dilantik Jadi Rektor Untad 7 Maret, Berikut Visi Misi Prof Amar
Lebah TB gelar webinar nasional bertema "Mempertahankan Hak Asasi Manusia: Memerangi Praktik yang Merendahkan Martabat"/Ist

Palu

Hadirkan Wakil Ketua LPSK, Lebah TB Bakal Gelar Webinar soal Kesadaran Mempertahankan HAM
Tim SAR gabungan kembali melanjutkan pencarian terhadap korban bernama Langgan (60 thn) yang jatuh dari perahu saat sedang memancing di perairan desa Ogogasang, Kecamatan Dondo, Kabupaten Tolitoli ,Kamis (26/5/2022) pagi.

Tolitoli

Hari Kedua Pencarian, Nelayan di Tolitoli Ditemukan Tak Bernyawa