Home / Morowali

Rabu, 22 Januari 2025 - 17:39 WIB

Dandim Morowali Apresiasi Pelaksanaan Apel Bulan K3 di PT IMIP

Dandim 1311/Morowali, Letkol Inf Alzaki, menghadiri apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di PT IMIP, Selasa (21/01/2025)/Ist

Dandim 1311/Morowali, Letkol Inf Alzaki, menghadiri apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di PT IMIP, Selasa (21/01/2025)/Ist

HARIANSULTENG.COM, MOROWALI – Dandim 1311/Morowali, Letkol Inf Alzaki, menghadiri apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) tingkat Sulawesi Tengah di kawasan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP), Selasa (21/01/2025).

Kawasan IMIP mencakup sejumlah desa di di Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.

Dalam kesempatan tersebut, Alzaki memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan apel yang berfokus pada penguatan budaya K3.

Menurutnya, penerapan K3 tidak hanya bermanfaat dalam menekan kerugian usaha, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup tenaga kerja dan daya saing di tingkat global.

Baca juga  Polda Sulteng Tahan Tersangka Dugaan Pemalsuan IUP di Morowali

“Budaya K3 mendukung program Asta Cita Presiden, khususnya dalam aspek peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Dengan penerapan Sistem Manajemen K3 (SMK3), kita mampu menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman dan produktif, serta membawa dampak positif bagi masyarakat,” ujarnya.

Alzaki menyebut momen ini juga menjadi ajang penguatan komitmen industri untuk meningkatkan penerapan K3, baik di kalangan perusahaan tambang maupun masyarakat.

Baca juga  KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Resmikan Titik Air Manunggal di Morowali

Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan dorongan kepada seluruh pelaku usaha untuk terus berinovasi dalam mewujudkan standar keselamatan kerja yang unggul.

Apel bulan K3 di kawasan PT IMIP dihadiri oleh berbagai elemen, termasuk perwakilan pemerintah, perusahaan industri tambang se-Sulawesi Tengah, dan tenaga kerja dari berbagai sektor.

“Momentum ini menjadi bukti nyata pentingnya sinergi antara pemerintah, industri, dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan kerja yang selamat dan sehat,” tutur Alzaki.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Ahmad Ali rapat pembentukan tim koalisi tingkat kabupaten di Morowali, Selasa (10/9/2024)/Ist

Morowali

3 Kandidat Bupati Morowali dari Koalisi BERAMAL, Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri Bisa Menang Mudah
Kantor Bawaslu Sulteng/hariansulteng

Morowali

Bawaslu Sulteng Benarkan Ketua dan Anggota KPU Morowali Dilaporkan ke DKPP
Pendiri Ruang Setara (RASERA) Project, Aulia Hakim/Ist

Morowali

2 Pekerja Tewas Tertimbun Longsor, Walhi Sulteng Kecam Kelalaian PT IMIP
Ahmad Ali meluangkan waktu berziarah ke makam sang Ibu di Desa Wosu, Kecamatan Bungku Barat, Kabupaten Morowali, Selasa (26/11/2024)/Ist

Morowali

Hari Terakhir Masa Tenang, Ahmad Ali Pulang Kampung Ziarah Makam Orang Tua di Wosu
PT BTIIG atau yang dikenal dengan nama Indonesia Huabao Industrial Park (Huabao Indonesia) menggelar turnamen futsal antarkaryawan/Ist

Morowali

Pererat Keakraban Karyawan, BTIIG Gelar Turnamen Futsal Mini Soccer Cup Perdana
Wakapolda Sulteng Brigjen Pol Hery Santoso melepas 22 unit mobil offroader di halaman Mapolda Sulteng, Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu Jumat (28/1/22) pagi.

Morowali

Sambut HUT ke 27, Polda Sulteng Jelajah Tanah Tadulako Dengan Mobil Offroad
Anies Baswedan bersama Waketum NasDem, Ahmad M Ali/Instagram @madtu_madali

Morowali

Anies Baswedan bersama Ustaz Dasad Latif Hadiri Tablig Akbar di Morowali Malam Ini
Wakil Gubernur Ma'mun Amir

Banggai

Resmi Dilantik, Wagub Sulteng Harap Terobosan IDAI Atasi Stunting