Home / Palu

Selasa, 23 November 2021 - 23:06 WIB

Buntut Tawuran Mahasiswa Teknik Untad, Perkuliahan Diliburkan Dua Hari

Tangkapan layar detik-detik mahasiswa Fakultas Teknik tawuran, Selasa (23/11/2021)/Ist

Tangkapan layar detik-detik mahasiswa Fakultas Teknik tawuran, Selasa (23/11/2021)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Universitas Tadulako (Untad) memutuskan meliburkan aktivitas perkuliahan pascatawuran antar mahasiswa Fakultas Teknik, Selasa (23/11/2021) sore.

Hal itu diumumkan langsung Dekan Fakultas Teknik Untad, Andi Rusdin dalam keterangan resminya.

“Kepada seluruh dosen, mahasiswa dan tenaga pendidikan di lingkungan Fakultas Teknik bahwa seluruh aktivitas akademik dan non akademik secara luring diliburkan selama dua hari mulai 24-25 November 2021,” kata Andi Rusdin.

Baca juga  Dosen Untad Jadi Pemateri Sosialisasi Pendampingan PKM dan PPK Ormawa di Unisa Palu

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Untad, Sagaf menyebut tawuran mahasiswa dipicu adanya perdebatan.

Namun masalah tersebut saat ini telah diselesaikan pimpinan Fakultas Teknik secara kekeluargaan.

“Pihak Fakultas Teknik sudah berusaha memberikan pengertian. Alhamdulillah bisa, di antara mahasiswa tersebut mengedepankan kekeluargaan dan persaudaraan,” ujar Sagaf saat dikonfirmasi.

Baca juga  Jadi Tuan Rumah, Wali Kota Palu Tinjau Kesiapan Lokasi MTQ Tingkat Provinsi di Untad

Bentrok antar sesama mahasiswa Fakultas Teknik ini terekam dalam video dan tersebar di media sosial.

Dalam video berdurasi 8 detik tersebut, tampak mahasiswa berhamburan dan saling kejar.

Hingga berita ini diterbitkan, belum diketahui pasti kerusakan ataupun korban akibat kejadian tersebut.(hs)

Share :

Baca Juga

Pemerintah Kota (Pemkot) Palu menggelar pelaksanaan ibadah salat Iduladha 1444 Hijriah, Kamis (29/6/2023)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Kurban 495 Sapi dan 53 Kambing, Salurkan ke Kelurahan, Masjid hingga Huntara
Calon wisudawan menunggu pelaksanaan gladi wisuda offline Universitas Tadulako, Minggu (12/12/2021)/hariansulteng

Palu

Gladi Wisuda Offline Untad Molor, Calon Wisudawan Terpaksa Pulang
PT Citra Palu Minerals (CPM) menggelar buka puasa bersama warga lingkar tambang, Senin (17/03/2025)/Ist

Palu

Pererat Silaturahmi di Bulan Ramadan, PT CPM Buka Puasa Bersama Warga Lingkar Tambang
Rukly Chahyadi/ist

Palu

Mantan Paskibraka Nasional Asal Sulteng Soroti BPIP soal Aturan Paskibraka Lepas Jilbab
Aksi bela Palestina di depan Gedung DPRD Sulteng, Jalan Sam Ratulangi, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Jumat (14/4/2023)/hariansulteng

Palu

Aksi Bela Palestina, Bendera Israel Dibentangkan dan Diinjak di Jalan Depan DPRD Sulteng
Pasar Inpres Manonda, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

AJI Palu Imbau Media Terapkan Jurnalisme Damai dalam Beritakan Peristiwa di Pasar Inpres Manonda
9 orang diamankan dalam penggerebekan di tiga daerah rawan peredaran narkoba di Palu, Kamis (30/5/2024)/Instagram @info_bnnkotapalu

Palu

BNN-Brimob Gerebek 3 Daerah Rawan Peredaran Narkoba di Palu, 9 Orang Diamankan
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan kunci hunian tetap (huntap) kepada penyintas gempa dan likuifaksi di Petobo, Rabu (20/3/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Serahkan 655 Unit Huntap Petobo ke Penyintas Bencana