Home / Nasional

Senin, 17 Januari 2022 - 03:31 WIB

Bermodal Cahaya Senter, Prajurit TNI Bantu Ibu Melahirkan di Papua

Prajurit TNI Satgas Yonif 123/Rajawali membantu ibu melahirkan di Kampung Kalimaro, Papua, Minggu (16/1/2022) dini hari/Puspen TNI

Prajurit TNI Satgas Yonif 123/Rajawali membantu ibu melahirkan di Kampung Kalimaro, Papua, Minggu (16/1/2022) dini hari/Puspen TNI

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Prajurit TNI Satgas Yonif 123/Rajawali membantu ibu melahirkan di Kampung Kalimaro, Distrik Elikobel, Kabupaten Merauke, Papua, Minggu (16/1/2022) pukul 01.10 WIT.

Awalnya seorang bidan bernama Yuli (32) datang ke Pos Kotis pukul 22.00 WIT meminta bantuan terkait adanya warga hendak melahirkan.

Saat diminta bantuan, Komandan Satgas Pamtas RI-PNG Batalyon Infanteri 123/Rajawali, Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban memerintahkan dokter satgas dan personel kesehatan menuju rumah warga tersebut.

Baca juga  Kualitas Pertalite Disebut Menurun Hingga Bikin Boros, Ini Penjelasan Pertamina

Proses persalinan berlangsung di kondisi gelap dan personel kesehatan TNI hanya menggunakan cahaya senter.

Setelah menunggu beberapa jam, sang ibu beserta bayinya berjenis kelamin perempuan berhasil diselamatkan.

“Bayi dilahirkan dengan normal oleh Ibu Linda. Bayinya berjenis kelamin perempuan dengan kondisi sehat, serta memiliki berat 3,2 kg dan panjang 48 cm,” ujar Letkol Inf Goklas dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga  Presiden Jokowi Bebaskan Masyarakat Lepas Masker di Luar Ruangan

Goklas menuturkan, sudah menjadi tugas anggota TNI hadir di tengah kesulitan rakyat termasuk membantu proses persalinan darurat warga.

“Ini merupakan komitmen kami sejak awal penugasan. Berorientasi pada kebermanfaatan lingkungan serta bersinergi dengan semua instansi dalam membantu kesulitan masyarakat,” ungkapnya. (Fkr)

Share :

Baca Juga

Pengawalan Paspampres saat Wakil Presiden Ma'ruf Amin berkunjung ke Ponpes Alkhairaat Jl Sis Aljufri, Kelurahan Siranindi, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Kamis (6/1/2022)/hariansulteng

Nasional

Kunjungan Perdana ke Alkhairaat sebagai Wapres, Begini Paspampres Kawal Ma’ruf Amin
Rukly Chahyadi (kiri) bersama Ketua LPSK, Hasto Atmojo Suroyo (kanan)/Ist

Nasional

Rukly Chahyadi, Advokat Asal Palu Dikukuhkan Jadi Relawan Sahabat Saksi dan Korban Bentukan LPSK
PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi siap memberikan pelayanan maksimal kepada konsumen melalui program Serambi MyPertamina/Ist

Nasional

Pertamina Patra Niaga Sulawesi Hadirkan Promo Menarik Selama Nataru

Nasional

Tim Balap Doni Racing Raih Hasil Memuaskan di Ajang Balap Motor MP3
Kerusakan akibat gempa di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin (21/11/2022)/Ist

Nasional

Korban Meninggal Gempa Cianjur Magnitudo 5,6 Bertambah Jadi 162 Orang
Kapolda Kaltim, Irjen Imam Sugianto menjenguk balita korban kecelakaan maut di RS Ibnu Sina, Balikpapan, Jumat (21/1/2022)/Ist

Nasional

Kapolda Kaltim Jenguk Balita Korban Kecelakaan Simpang Rapak di Rumah Sakit
Ilustrasi Densus 88 Antiteror Polri/Ist

Nasional

Densus 88 Tangkap 22 Terduga Pendukung Teroris MIT dan ISIS di Sulteng
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi/Biro Humas Kemendag

Nasional

Mendag Lutfi Minta Maaf Usai 2 Kali Mangkir dari Rapat DPR Soal Minyak Goreng