Home / Parigi Moutong / Poso / Sigi / Sulteng

Rabu, 17 November 2021 - 22:40 WIB

Belum Tertangkap, Baliho Wajah 4 DPO Teroris Poso Kembali Disebar

Baliho besar wajah 4 anggota teroris MIT kembali disebar di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Rabu (17/11/2021) /Ist

Baliho besar wajah 4 anggota teroris MIT kembali disebar di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Rabu (17/11/2021) /Ist

HARIANSULTENG.COM, POSO – Satuan Tugas (Satgas) Madago Raya kembali memasang baliho berisi foto 4 daftar pencarian orang (DPO) teroris Poso, Rabu (17/11/2021).

Hal ini dilakukan sebagai sikap optimisme Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng) sekaligus Penanggung Jawab Kebijakan Operasi (PJKO) Irjen Rudy Sufahriadi untuk segera menangkap sisa-sisa DPO.

Potret para DPO itu dipajang di sejumlah titik di wilayah Kabupaten Poso dan sekitarnya.

Baca juga  Mabes Polri "Turun Gunung" Usut Tewasnya Warga di Parimo Saat Pengamanan Unjuk Rasa

“Kami menyikapi sikap optimisme yang ditunjukkan PJKO Madago Raya. Pemasangan baliho ini agar memudahkan masyarakat mengenali wajah mereka,” ujar Wakasatgas Humas Ops Madago Raya AKBP Bronto Budiyono.

Para DPO tersebut merupakan sisa anggota dari kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT).

Mereka adalah Askar alias Jaid alias Pak Guru, Nae alias Galuh alias Mukhlas, Ahmad Gazali alias Ahmad Panjang dan Suhardin alias Hasan Pranata.

Baca juga  Dampak Cuaca Buruk, PLN Lakukan Pemadaman Listrik di Palu dan 2 Kabupaten Hari Ini

Aparat TNI-Polri tergabung dalam Satgas Madago Raya hingga kini terus memburu para DPO di wilayah operasi mencakup Kabupaten Poso, Sigi dan Parigi Moutong.

“Kami tidak bosan-bosannya terus menghimbau kepada 4 orang DPO teroris Poso agar segera menyerahkan diri,” tutur AKBP Bronto.(hs)

Share :

Baca Juga

PB Alkhairaat tolak keras ajakan tabayun Fuad Plered/Ist

Palu

PB Alkhairaat Tolak Keras Ajakan Tabayun Fuad Plered
Tim Sar melakukan pencarian terhadap bocah yang tenggelam di Pantai Talise, Kota Palu, Kamis (20/1/2022)/hariansulteng

Palu

BREAKING NEWS! Tim SAR Sisir Pantai Talise Cari Bocah yang Tenggelam
Satgas III Preventif Operasi Madago Raya meningkatkan patroli guna memcegah peredaran bahan berbahaya seperti senjata api, bahan peledak, dan bahan berbahaya lainnya di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/12/2024)/Ist

Poso

Cegah Peredaran Senjata Api, Satgas III Preventif Gencarkan Razia di Poso
Tim SAR lakukan pencarian terhadap bocah yang hanyut di sungai Desa Lambunu/Ist

Parigi Moutong

Bocah Hanyut di Sungai Desa Lambunu Parimo Ditemukan Meninggal Dunia
IKA Untad gelar sarasehan nasional dan rakernas ke-II, Sabtu (27/1/2024)/hariansulteng

Palu

Gelar Sarasehan dan Rakernas ke-II, IKA Untad Paparkan Capaian Kinerja Sepanjang 2023
Wali Kota Palu Hadianto Rasyid, memimpin langsung prosesi tantingan para calon pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka) Kota Palu 2023/Pemkot Palu

Palu

Jelang HUT Kemerdekaan, Calon Paskibraka Kota Palu Ikuti Pusdiklat
AJI Palu rekrut 23 anggota baru, Senin (16/5/2022)/Ist

Palu

Rekrut 23 Anggota Baru, Sekretaris AJI Palu: Jalankan Fungsi Kontrol Secara Bertanggung Jawab
Sekjen PB Alkhairaat, Djamaluddin Mariadjang/Ist

Palu

PB Alkhairaat Tanggapi Protes Habib Husen Alhabsyi soal SK Pengurus Pusat Sementara HPA