Home / Donggala

Rabu, 30 Oktober 2024 - 20:08 WIB

Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri Dapat Dukungan dari Nelayan dan Penjual Ikan di Donggala

Ahmad Ali gelar kampanye dialogis di di Desa Boneoge, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Rabu (30/10/2024)/Ist

Ahmad Ali gelar kampanye dialogis di di Desa Boneoge, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Rabu (30/10/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, DONGGALA – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 1, Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri menggelar kampanye terbatas di Desa Boneoge, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Rabu (30/10/2024).

Kedatangan pasangan yang dikenal dengan akronim BerAmal (Bersama Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri) itu disambut antusiasi warga setempat.

Bahkan, sejumlah nelayan dan penjual ikan se-Kabupaten Donggala mendeklarasikan dukungan kepada Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri.

Para nelayan memberikan dukungan karena percaya pasangan Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri bisa membawa kesetaraan pembangunan ekonomi di Sulawesi Tengah.

Dukungan masyarakat yang menggantungkan hidup dari hasil laut itu bukan tanpa alasan. Pasangan yang didukung oleh Partai Gerindra, Nasdem, Golkar, PKB, Perindo, PPP, PAN, PSI, Prima dan PKN itu memang punya program yang pro pekerja informal, termasuk para nelayan.

Baca juga  Dampak Cuaca Buruk, PLN Lakukan Pemadaman Listrik di Palu dan 2 Kabupaten Hari Ini

“Untuk para nelayan dan petani kami punya program jaminan sosial untuk pekerja informal. Yang melaut, jika terjadi apa-apa di laut akan ada santunan. Profesi nelayan itu penting, tanpa nelayan kita tidak bisa makan ikan. Makanya mereka harus kita sejahterakan,” ujar Abdul Karim Aljufri dalam orasi politiknya.

Pria yang akrab disapa AKA itu pun mengungkap, salah satu program yang akan dikerjakan oleh pasangan BERAMAL jika terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur adalah melahirkan tambak rakyat untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat pesisir pantai.

Baca juga  Bawa Pulang 4 Rekom Partai, Hidayat-Anca Disambut Relawan di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu

“Untuk meningkatkan hasil tangkap, kita akan siapkan alat tangkap modern, perahu modern, pabrik es. Kemudian saat hasil tangkap sudah meningkat, kita siapkan cold storage untuk menyimpan hasil tangkapan. Kita akan siapkan industri, pabrik, yang akan menyerap tenaga kerja agar taraf hidup masyarakat sulteng bisa meningkat,” katanya.

Sementara itu, Ahmad Ali memperagakan cara mencoblos di hadapan masyarakat yang hadir. Dia mengimbau agar masyarakat tidak salah mencoblos.

Ahmad Ali pun mengajak agar seluruh masyarakat ikut memperjuangkan kemenangan calon gubernur nomor urut 1, agar semua program pro rakyat dapat diimplementasikan.

“Kami yakin bisa menang di sini atas dukungan masyarakat,” ujar Ahmad Ali.

(Adv)

Share :

Baca Juga

Pastikan ketangguhan operasional, Pertamina Patra Niaga Lakukan management walkthrough di Sulteng/Ist

Donggala

Pastikan Ketangguhan Operasional, Pertamina Patra Niaga Lakukan Management Walkthrough di Sulteng
Ilustrasi penyegelan

Donggala

Kepala Sekolah Arogan, Madrasah Aliyah di Surumana Donggala di Segel Warga
Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Legowo WR Jatmiko memanen jagung di Desa Labuan Toposo, Kecamatan Labuan, Kabupaten Donggala/Ist

Donggala

Hari Ketiga di Sulteng, Pangdam XIII/Merdeka Panen Jagung bersama Masyarakat Donggala
Komunitas Rumah Literasi Ceria bersama dengan Tadulako Youth Movement melaksanakan kegiatan Sudut Cakrawala dan edukasi literasi di Desa Lumbudolo, Kabupaten Donggala/Ist

Donggala

Rumah Literasi Ceria Kenalkan 6 Literasi Dasar Lewat Program Sudut Cakrawala di Desa Lumbudolo
Satgas Pangan mendistribusikan minyak goreng hasil penimbunan CV AJ di Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Senin (7/3/2022)/Ist

Donggala

2.000 Liter Minyak Goreng Hasil Penimbunan di Palu Didistribusikan ke Masyarakat
Ilustrasi hanyut terbawa arus/Ist

Donggala

3 Warga Hilang Terseret Arus Pantai Tanjung Karang Donggala
Jembatan menuju Desa Kumbasa, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah ambruk diterjang banjir, Rabu (24/1/2024)/Ist

Donggala

Jembatan Rusak Diterjang Banjir, 100 KK di Desa Kumbasa Donggala Terisolasi
Tingginya curah hujan mengakibatkan banjir di Desa Tanamea Kecamatan Banawa Selatan, Kabupaten Donggala, Jumat (30/8/2024) dini hari pukul 01.00 Wita/Ist

Donggala

Banjir Rendam Desa Tanamea Donggala, Puluhan Rumah Terdampak