Home / Palu

Selasa, 27 Desember 2022 - 20:10 WIB

Kadis DLH Kota Palu Bersama Warga Punguti Sampah di Pohon Mangrove

Kadis DLH Palu, Mohamad Arif memunguti sampah di area konservasi mangrove Dupa, Layana Indah, Kota Palu, Selasa (27/12/2022) sore/hariansulteng

Kadis DLH Palu, Mohamad Arif memunguti sampah di area konservasi mangrove Dupa, Layana Indah, Kota Palu, Selasa (27/12/2022) sore/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu, Mohamad Arif mengikuti beach clean up di area konservasi mangrove Dupa, Layana Indah, Kota Palu, Selasa (27/12/2022) sore.

Kegiatan itu digelar oleh Mangrove Rangers dengan melibatkan komunitas pemerhati mangrove, pemerhati pesisir pantai dan masyarakat sekitar.

Pengamatan di lokasi, kawasan mangrove di Pantai Dupa Indah Palu tampak dipenuhi sampah plastik, ranting hingga batang pohon.

Baca juga  Orangtua Pelaku Pembunuhan Bocah di Palu Barat Bayar Restitusi Rp 20 Juta ke Keluarga Korban

Dengan memakai sepatu boot dan tongkat kayu, Kadis DLH Palu, Arif turun langsung memunguti sampah yang mengganggu perkembangan ekosistem mangrove.

“Setiap dua minggu kita melakukan pembersihan di hutan mangrove ini. Hal ini dilakukan agar kondisi mangrove bisa berkembang dengan baik,” ungkap Arif.

Selain membersihkan bibir pantai, kegiatan beach clean up juga difokuskan ke tanaman yang terlilit sampah.

Baca juga  Kenalkan Nona, Bocah 8 Tahun Peserta Kejuaraan Panjat Tebing Mapala Galara FEB Untad

Menurut Arif, efeknya mangrove bisa gagal tumbuh hingga akhirnya mati karena terlilit dan tertutup sampah, terutama sampah plastik.

“DLH Kota Palu akan membersihkan area hutan mangrove secara rutin. Dengan intensitasnya yang dua Minggu sekali, kami akan tambah menjadi satu Minggu sekali. Kita selamatkan dulu tanamannya kemudian kita angkut sampah yang ada di lingkungan mangrove ini,” ujarnya. (Jmr)

Share :

Baca Juga

Sejumlah penyintas bencana dan aktivis membentuk FPPM, Selasa (28/12/2021)/hariansulteng

Donggala

Korban Bencana Pasigala Gelar Aksi Akhir Tahun Besok, Beri Rapor Merah ke Pemerintah
Fatin Shidqia Lubis hadiri konser amal di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (23/4/2022)/hariansulteng

Palu

Hadiri Konser Amal, Fatin Kenang Saat Pertama Kali Kunjungi Palu Usai Juara X Factor
Dugaan aktivitas PETI di lahan kontrak karya milik CPM, Kelurahan Poboya, Kota Palu/Ist

Palu

Sederet Kasus Kecelakaan Kerja di Lokasi Tambang Ilegal Poboya
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Usma menghadiri acara Peringatan Isra Miraj di Masjid Jami' Al-Ansar, Minggu (26/01/2025)/Ist

Palu

Hadiri Peringatan Isra Miraj di Layana Indah, Usman: Momen Pererat Silaturahmi
Gerakan Cepat Dinsos Palu Bangun Dapur Umum Bagi Warga Terdampak Banjir

Palu

Gerakan Cepat Dinsos Palu Bangun Dapur Umum Bagi Warga Terdampak Banjir
Ratusan warga menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor PT Citra Palu Minerals (CPM) di area pertambangan Poboya, Kota Palu, Kamis (06/02/2025)/Ist

Palu

Ratusan Warga Lingkar Tambang Poboya Kepung Kantor CPM, Sampaikan 6 Tuntutan
Andi, pedagang siomay di Kawasan Huntap Duyu, Senin (13/6/2022)/hariansulteng

Palu

Harga Cabai Tembus Rp 100 Ribu Per Kilo, Pedagang Siomay di Palu Kurangi Level Kepedasan
Universitas Tadulako (Untad) mengukuhkan 8 guru besar jelang akhir tahun 2023/Ist

Palu

Untad Kukuhkan 8 Guru Besar Jelang Akhir Tahun