Home / Palu

Rabu, 26 Maret 2025 - 06:23 WIB

Imelda Liliana Muhidin Hadiri Safari Ramadan Kapolda Sulteng di Polresta Palu

Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin menghadiri Safari Ramadhan 1446 H Kapolda Sulteng, Selasa (25/03/2025)/Pemkot Palu

Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin menghadiri Safari Ramadhan 1446 H Kapolda Sulteng, Selasa (25/03/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin menghadiri Safari Ramadan 1446 H Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng).

Acara itu digelar didi Aula Torabelo Polresta Palu, Jalan Sam Ratulangi, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Selasa (25/03/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Wakapolda Sulteng, Brigjen Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf mewakili kapolda menyampaikan selamat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan 1446 H bagi yang menjalankan

“Semoga pada bulan yang penuh berkah ini, kita semua senantiasa dapat melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara,” ucapnya mengawali sambutan.

Helmi mengakatan, di bulan Ramadan, peran tokoh agama sangat penting dalam memberikan pemahaman kepada umatnya.

Baca juga  Basarnas Terjunkan 10 Personel Cari Orang Hilang Usai Lompat dari Jembatan Lalove Palu

Ia menyebut ada 5 peran utama tokoh agama atau alim ulama, yaitu sebagai pendidik (murabbi), pemberi nasihat (muwajjih), teladan (uswah hasanah), pemersatu umat (mu’allif), dan penggerak kebaikan (mujaddid).

Menururnya, Polri tidak dapat bekerja sendiri dalam melaksanakan tugasnya untuk memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat.

Olehnya, Polri jyga membutuhkan dukungan dan bantuan dari seluruh stakeholder terkait, partisipasi aktif dari masyarakat, termasuk dari para tokoh agama dan masyarakat.

“Saya mengajak kepada kita semua, agar kiranya dapat berperan aktif dalam memelihara dan menjaga Kamtibmas, khususnya di bulan suci Ramadhan ini, sehingga dapat terwujud situasi yang aman, nyaman dan damai dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan ini,” tutur Helmi.

Baca juga  Polda Sulteng Fasilitasi Tahanan Kasus Narkoba Langsungkan Akad Nikah

Helmi juga berpesan kepada unsur Forkopimda Kota Palu, agar dapat memahami dengan baik bahwa Forkopimda memiliki peran yang sangat penting dan strategis dalam membangun pola hubungan yang harmonis antar unsur pimpinan daerah guna mendukung pelaksanaan sejumlah program.

“Saya berpesan kepada bapak ibu yang tergabung dalam Forkopimda Kota Palu, agar senantiasa dapat bekerja sama dengan baik yang dilandasi oleh semangat kebersamaan, kekompakan, kekeluargaan dan semangat gotong royong agar dapat memberikan kontribusi positif sesuai tugas fungsinya masing masing bagi kemajuan pembangunan nasional dan daerah, serta mewujudkan kemakmuran masyarakat di seluruh wilayah Kota Palu,” pungkasnya.

(Lam)

Share :

Baca Juga

RSUD Anutapura Palu/hariansulteng

Palu

Antisipasi Caleg Depresi gegara Gagal Terpilih, RSUD Anutapura Palu Siapkan 5 Ruangan Rawat Inap
Pemkot Palu kerahkan puluhan armada sampah sterilkan area Haul Guru Tua/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Kerahkan Puluhan Armada Sampah Sterilkan Area Haul Guru Tua
pelantikan pengurus DPC Partai Demokrat di Palu, Sabtu (6/8/2022) pagi/istimewa 

Palu

Andi Nur B Lamakarate Bakal Ramaikan Pemilihan Wali Kota 2024
Wakil Rektor Bidang Akademik Untad, Lukman (tengah) menggelar konferensi pers terkait pendaftaran SMMPTN 2022, Selasa (14/6/2022)/hariansulteng

Palu

Pendaftaran SMMPTN Untad Dimulai Hari Ini, 3 Prodi di Fakultas Teknik Ditutup
Aksi Cepat Tanggap cabang Palu memberikan harga qurban terjangkau demi mudahkan calon perqurban./istimewa humas ACT

Palu

ACT Palu Beri Harga Qurban Hanya Rp 1,6 Juta : Demi Mudahkan Calon Pequrban
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Palu menggelar diskusi memperingati 5 tahun bencana di Palu, Sigi, Donggala dan Parigi Moutong, Rabu malam (27/9/2023)/Ist

Palu

Refleksi 5 Tahun Bencana Sulteng, AJI Palu Gelar Diskusi Bahas Progres Pembangunan Huntap
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah/hariansulteng

Palu

Paparkan Capaian Kinerja 2022, Kapolresta Palu Dikritik Soal Buruknya Komunikasi dengan Media
Hidayat Lamakarate/hariansulteng

Palu

Hidayat Lamakarate Kenang Pesan Mendiang Ayah: Kalau Terjun ke Politik, Jangan Tinggalkan Golkar