Home / Olahraga / Palu

Sabtu, 25 Januari 2025 - 17:03 WIB

Taekwondo Sulteng Target Bawa Pulang 4 Medali Emas di PON XXII 2028

Ketua TI Sulteng, Brigjen TNI Dody Triwinarto memimpin rakerprov, Jumat (24/01/2025)/Ist

Ketua TI Sulteng, Brigjen TNI Dody Triwinarto memimpin rakerprov, Jumat (24/01/2025)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) memasang target 4 medali emas pada ajang PON XXII 2028 untuk cabang olahraga taekwondo.

Hal itu disampaikan Ketua Taekwondo Indonesia (TI) Sulteng, Brigjen TNI Dody Triwinarto dalam rapat kerja di salah satu hotel di Kota Palu, Jumat (24/01/2025).

Dalam sambutannya, Dody menegaskan pentingnya sinergi antara pengurus, pelatih, dan atlet dalam mencapai prestasi tertinggi di PON XXII.

Baca juga  Diisukan Mundur, Gubernur Cudy Minta Brigjen TNI Dody Triwinarto Tetap Pimpin Puslatda Sulteng

“Kita tidak hanya ingin berpartisipasi, tetapi juga mencetak sejarah baru. Sulawesi Tengah menargetkan 4 medali emas di cabang olahraga taekwondo pada PON XXII mendatang. Ini adalah target ambisius yang harus kita wujudkan dengan kerja keras, disiplin, dan strategi yang tepat,” kata Dody.

Dengan terget ini, pihaknya bertekad menjadikan Sulteng sebagai salah satu kekuatan baru dalam dunia taekwondo nasional.

Berbagai program pembinaan atlet berbakat, peningkatan kualitas pelatih, serta optimalisasi fasilitas latihan akan menjadi prioritas utama.

Baca juga  Sempat Mundur, Dody Triwinarto Kembali Pimpin Puslatda Sulteng Atas Permintaan Gubernur

Dody berharap jajaran TI se-Sulteng bekerja sama dalam mencetak atlet-atlet unggulan yang mampu bersaing di tingkat nasional.

“Saya yakin dengan persiapan yang matang, Sulawesi Tengah bisa membawa pulang 4 medali emas dan mengukir sejarah baru bagi taekwondo di daerah ini. Mari kita bersama-sama wujudkan taekwondo emas di PON XXII,” pungkas Dody Triwinarto.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Wawali Kota Palu, Reny A Lamadjido ikut langsung dalam silaturahmi Ramadan 1444 Hijriah/Pemkot Palu

Palu

Safari Ramadan 1444 H, Wawali Palu Sambangi Masjid Jami Nurul Ijtihad
Pengunjung mengamati tumpukan buah durian montong di gudang penampungan buah durian "Fresh Durian Nusantara (FDN)" di Palu, Sulawesi Tengah, Senin (6/6/2022). Foto : Arfa

Palu

FDN Sediakan 160 Hektar Lahan Untuk Budidaya Buah Durian
Ratusan massa gelar aksi solidaritas untuk warga Parimo di depan Kantor Gubernur Sulteng, Senin (14/2/2022)/hariansulteng

Palu

Aksi Solidaritas Parimo, Ratusan Warga Tumpah Ruah di Depan Kantor Gubernur Sulteng
Wawali Palu, Bupati Sigi hingga Mantan Gubernur Sulteng hadiri Lebaran Mandura di Kampung Baru, Jumat (28/4/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu, Bupati Sigi hingga Mantan Gubernur Sulteng Hadiri Lebaran Mandura di Kampung Baru
Timnas Indonesia U-23 saat lakoni latihan perdana di Stadion Madya, Rabu (9/2/2022)/PSSI

Olahraga

Indonesia Mundur dari Piala AFF U-23 di Kamboja, Ketua PSSI: Usulan Shin Tae-yong
Ilustrasi gempa bumi

Palu

Selang 3 Hari, Palu Kembali Diguncang Gempa Saat Tengah Malam
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menyerahkan langsung kunci kendaraan pengangkut sampah sebanyak 22 Unit kepada para petugas/Pemkot Palu

Palu

Serahkan 22 Kunci Armada Sampah, Hadianto: Tidak Boleh Digunakan untuk Hal Lain
Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) gandeng Alfamidi sukseskan program Pencegahan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN)/istimewa

Palu

BNN Sulteng Gandeng Alfamidi Sukseskan Program P4GN