Home / Palu

Senin, 1 Juli 2024 - 20:41 WIB

Wali Kota Palu Panggil Pengusaha Tambang Galian C, Tagih Komitmen Perbaikan Jalan

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan pertemuan dengan sejumlah mitra usaha pertambangan galian C, Senin (1/7/2024)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan pertemuan dengan sejumlah mitra usaha pertambangan galian C, Senin (1/7/2024)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan pertemuan dengan sejumlah mitra usaha pertambangan galian C, Senin (1/7/2024).

Hadianto mengatakan, pertemuan kali ini guna membahas situasi dan kondisi terakhir pascahujan di Kota Palu beberapa waktu terakhir.

Hujan yang mengguyur Kota Palu telah mengakibatkan sejumlah wilayah terdampak, termasuk sekitar kawasan galian C.

“Walaupun kondisinya sudah tidak sama dari dampak hujan tahun 2022, tetapi dengan melihat kondisi saat ini, tentunya sudah harus memikirkan langkah-langkah,” kata Hadianto.

Baca juga  Hadianto Rasyid Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad TP-PKK Kota Palu

Selain itu, sambungnya, dampak lingkungan belakangan terus menjadi sorotan berbagai kelompok masyarakat.

Adapun dampak lingkungan yang kerap dikeluhkan yaitu polusi udara. Belum lagi kerusakan jalan akibat pemanfaatan ruang jalan oleh mitra tambang di Palu.

“Walaupun itu jalan nasional, tetapi Pemerintah Kota Palu memiliki semua ruang yang ada dan bertanggung jawab. Kalau tidak nyaman, kami akan lakukan langkah-langkah,” ujar Hadianto.

Baca juga  Bedah Buku Aldera di Untad, Pius Cerita Perjuangan Mahasiswa Lengserkan Rezim Otoriter Soeharto

Pada kesempatan itu, Hadianto kembali menekankan komitmen yang telah dibangun antara perusahaan dan Pemkot Palu pada 2022 terkait kerusakan jalan dan polusi udara.

“Saya sudah kasih waktu satu tahun tetapi perusahaan tidak melakukan itu. Apabila tidak juga mengambil tindakan selama 3 bulan ke depan, maka kami akan mengeluarkan berita acara tentang pengukuran pertambangan,” katanya.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Wijaya Chandra/Ist

Palu

Wijaya Chandra, Sosok Pengusaha Sukses Maju Caleg DPRD Sulteng dari Partai Perindo
Ilustrasi/Ist

Palu

Jurnalis Perempuan Jadi Korban Begal Payudara di Hutan Kota Palu
Rektor Prof Amar melantik 109 dosen yang diberi tugas tambahan di lingkungan Universitas Tadulako (Untad)/hariansulteng

Palu

OTK Baru, Rektor Prof Amar Lantik 109 Pejabat di Lingkungan Universitas Tadulako
Anwar Hafid dan Reny A Lamadjido menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Undata, Sabtu (31/8/2024)/hariansulteng

Palu

Selesai Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Anwar-Reny Puji Pelayanan RSUD Undata Palu
Wali Kota Hadianto Rasyid hadiri pisah sambut Kajari Palu, Rabu (8/2/2023) malam/hariansulteng

Palu

Pisah Sambut Kajari Palu, Wali Kota Hadianto Harap Komunikasi dengan Pejabat Lama Tak Terputus
Satgas Pangan bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Palu meninjau Pasar Inpres Manonda dan sejumlah swalayan/Pemkot Palu

Palu

Kadis Perindag Kota Palu Tinjau Pasar Tradisional dan Swalayan Jelang Iduladha
Kuasa Hukum Suradi, Rukly Chahyadi menunjukkan surat laporan dugaan pelanggaran kode etik Kapolsek Palu Selatan ke Irwasum Mabes Polri/hariansulteng

Palu

Diduga Intimidasi Pedagang Sari Laut, Kapolsek Palu Selatan Dilaporkan ke Irwasum Mabes Polri
Anggota Bawaslu Sulteng, Rasyidi Bakry hadiri coffee morning bersama jurnalis yang diselenggarakan oleh KPU/Ist

Palu

Coffee Morning bersama Jurnalis, Bawaslu Sulteng: Media Berperan Penting Beri Pendidikan ke Masyarakat