Home / Olahraga / Palu

Sabtu, 25 Januari 2025 - 17:03 WIB

Taekwondo Sulteng Target Bawa Pulang 4 Medali Emas di PON XXII 2028

Ketua TI Sulteng, Brigjen TNI Dody Triwinarto memimpin rakerprov, Jumat (24/01/2025)/Ist

Ketua TI Sulteng, Brigjen TNI Dody Triwinarto memimpin rakerprov, Jumat (24/01/2025)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) memasang target 4 medali emas pada ajang PON XXII 2028 untuk cabang olahraga taekwondo.

Hal itu disampaikan Ketua Taekwondo Indonesia (TI) Sulteng, Brigjen TNI Dody Triwinarto dalam rapat kerja di salah satu hotel di Kota Palu, Jumat (24/01/2025).

Dalam sambutannya, Dody menegaskan pentingnya sinergi antara pengurus, pelatih, dan atlet dalam mencapai prestasi tertinggi di PON XXII.

Baca juga  Diisukan Mundur, Gubernur Cudy Minta Brigjen TNI Dody Triwinarto Tetap Pimpin Puslatda Sulteng

“Kita tidak hanya ingin berpartisipasi, tetapi juga mencetak sejarah baru. Sulawesi Tengah menargetkan 4 medali emas di cabang olahraga taekwondo pada PON XXII mendatang. Ini adalah target ambisius yang harus kita wujudkan dengan kerja keras, disiplin, dan strategi yang tepat,” kata Dody.

Dengan terget ini, pihaknya bertekad menjadikan Sulteng sebagai salah satu kekuatan baru dalam dunia taekwondo nasional.

Berbagai program pembinaan atlet berbakat, peningkatan kualitas pelatih, serta optimalisasi fasilitas latihan akan menjadi prioritas utama.

Baca juga  Wali Kota Palu Kumpulan Seluruh Kepala OPD, Bahas Capaian 53 Program Kerjanya

Dody berharap jajaran TI se-Sulteng bekerja sama dalam mencetak atlet-atlet unggulan yang mampu bersaing di tingkat nasional.

“Saya yakin dengan persiapan yang matang, Sulawesi Tengah bisa membawa pulang 4 medali emas dan mengukir sejarah baru bagi taekwondo di daerah ini. Mari kita bersama-sama wujudkan taekwondo emas di PON XXII,” pungkas Dody Triwinarto.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Gubernur Rusdy Mastura membuka langsung pemusatan latihan daerah (Puslatda) atlet Sulteng yang akan berlaga di PON XXI Aceh-Sumut 2024/Ist

Olahraga

Ratusan Atlet Sulteng Ikuti Puslatda, Rusdy Mastura Beri Target 10 Medali Emas di PON XXI Aceh-Sumut
The Changcuters guncang panggung Nuestro Fest, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Kamis malam (16/2/2023)/hariansulteng

Palu

Sempat Tertunda, The Changcuters Bawa 8 Lagu Tuntaskan Kerinduan Penggemar di Palu
Africhal Direktur Kampanye YAMMI Sulteng (Sumber: Istimewa)

Palu

Longsor Berulang, Polisi Didesak Usut Pemodal di Balik PETI Poboya
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan Yayasan Kesehatan Kanker Indonesia (YKKI) di ruang kerjanya, Rabu (1/2/2023)/Ist

Palu

Wali Kota Hadianto Terima Kunjungan YKKI Palu, Bahas Program Indonesia Sehat Tanpa Kanker
Suhardi (49), pedagang siomay di Kawasan Masjid Agung Palu, Sabtu (11/6/2022)/hariansulteng

Palu

Curhat Pedagang Siomay di Palu, Omzet Turun 50 Persen Imbas Harga Cabai Meroket
Aktivitas penambangan di pegunungan Poboya. (Foto: Istimewa)

Palu

Sopir Truk Dikabarkan Tertimbun Longsor Tambang Poboya, Polisi: Tak Ada Korban Jiwa
PT Bumi Duta Persada menggarap proyek rehabilitasi dan rekonstruksi ruas jalan di Palu. (Foto: Istimewa)

Palu

Rekam Jejak PT Bumi Duta Persada dan Proyek Rp278 Miliar di Palu yang Disorot Gapensi
Ilustrasi - Stop kekerasan terhadap jurnalis/Ist

Palu

Dandim Palu Beri Sanksi kepada Oknum TNI Pengintimidasi Jurnalis