Home / Palu

Senin, 14 Oktober 2024 - 22:03 WIB

Resmi Dikukuhkan, Rico AT Djanggola Jabat Ketua Koalisi Partai BerAmal Kota Palu

Pengukuhan Koalisi Partai BerAmal Kota Palu, Senin (14/10/2024)/Ist

Pengukuhan Koalisi Partai BerAmal Kota Palu, Senin (14/10/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Politisi muda Gerindra Rico AT Djanggola dikukuhkan menjadi ketua Koalisi Partai Bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri (BerAmal) Kota Palu, Senin (14/10/2024).

Pengukuhan dilakukan oleh Ketua Tim Pemenangan BerAmal, Hidayat Lamakarate yang disaksikan sejumlah tokoh, petinggi partai, relawan dan simpatisan.

“Kalau kita lihat komposisi partainya, seharusnya pasangan Beramal bisa menang mutlak di Kota Palu,” ungkap Hidayat Lamakarate.

Ia pun mengajak semua kader partai pendukung, termasuk anggota legislatif terpilih dapat sama-sama bekerja memenangkan Ahmad Ali, khususnya di Kota Palu.

Ketua Kolisi Partai BerAmal Kota Palu, Rico AT Djanggola menegaskan bakal memastikan seluruh struktur koalisi ikut memenangkan pasangan calon gubernur nomor urut 1.

Baca juga  Rutan Palu Gandeng Dinsos Koordinasikan Pendaftaran BPJS Kesehatan untuk WBP 'Terlantar'

“Walaupun baru dikukuhkan, kita sudah berjalan dan bekerja,” katanya.

Koalisi BerAmal di Palu telah menggelar pertemuan dengan warga di puluhan titik berbeda. Mereka juga menargetkan untuk bertemu 3.000 orang setiap hari usai dikukuhkan.

Pada kesempatan itu, calon gubernur Sulteng, Ahmad Ali merasa optimis dirinya bersama Abdul Karim Aljufri bakal menang telak di ibu kota.

“Hari ini kita berkumpul bukan untuk mencari kemenangan lagi, tapi ingin mempertebal kemenangan,” ucap Ahmad Ali.

Politisi NasDem itu pun menyinggung hasil survei yang beredar belum lama ini. Menurutnya, hasil survei yang dikeluarkan oleh lembaga survei yang tidak kredibel tidak pantas untuk dijadikan acuan.

Baca juga  Margarito Kamis: Petahana Mutasi Pejabat Langgar UU Pilkada

“Hasil survei abal-abal itu hanya propaganda politik untuk mempengaruhi psikologi masyarakat. Gampang saja cara lihat lembaga survei yang kredibel, lihat saja di situs KPU, lembaga surveinya terdaftar atau tidak,” katanya.

Beberapa waktu terakhir, ramai beredar hasil survei yang menempatkan kandidat berbeda sebagai pemenang.

Namun hasil survei dari Indikator Politik Indonesia, salah satu lembaga survei yang terdaftar di KPU, menemukan bahwa pasangan calon gubernur nomor urut 1 Ahmad Ali-Abdul Karim Al Jufri berada di posisi terdepan untuk memenangkan pemilihan gubernur di Sulteng.

(Adv)

Share :

Baca Juga

Wali Kota Palu Hadianto Rasyid dan Wakil Wali Kota Palu Imelda Liliana Muhidin (Sumber: Pemkot Palu)

Palu

Pemkot Palu Ikuti Sosialisasi Indikator MCP KPK Tahun 2025
Tim SAR menyusuri sungai mencari seorang warga yang hilang usai melompat dari Jembatan Lalove, Selasa (14/5/2024)/Ist

Palu

Basarnas Terjunkan 10 Personel Cari Orang Hilang Usai Lompat dari Jembatan Lalove Palu
Yusuf Lakaseng rayakan HUT bersama penyintas/istimewa

Palu

Yusuf Lakaseng Peringati HUT Kemerdekaan Dengan Penyintas dan Berbagai Komunitas Masyarakat
Lurah Besusu Barat, Andriani tinjau banjir di wilayahnya, Selasa (6/9/2022)/hariansulteng

Palu

Cegah Munculnya Buaya, Lurah Besusu Barat Imbau Warganya Jauhi Bantaran Sungai
Ilustrasi pekerja migran Indonesia yang ditempatkan di Malaysia (Sumber: kemenkopmk.go.id)

Palu

Pekerja Migran Jadi Salah Satu Jalan untuk Sejahtera
Enam kelurahan di Kota Palu terendam banjir usai diguyur hujan deras, Minggu (23/7/2023)/Ist

Palu

3 Kelurahan di Kecamatan Palu Barat dan Palu Selatan Terendam Banjir, Puluhan Rumah Terdampak
Presma Fakultas Teknik Untad keluarkan imbauan meminta media tak berlebihan beritakan tawuran mahasiswa/Ist

Palu

Presma Fakultas Teknik Untad Wanti-wanti Media Tak Berlebihan Beritakan Tawuran Mahasiswa
Debat kedua Pilkada Kota Palu 2024, Kamis malam (7/11/2024)/hariansulteng

Palu

Debat Publik Kedua, KPU Palu Gencarkan Pendidikan Pemilih Jelang Voting Day Pilkada 2024