HARIANSULTENG.COM – KPU telah meyelesaikan proses pemungutan suara ulang (PSU) di 32 tempat pemungutan suara (TPS) se-Sulawesi Tengah (Sulteng).
Wasekjen DPP PKB, Risharyudi Triwibowo menyebut terdapat perubahan yang signifikan dalam perolehan suara yang diraih partainya.
Dari hasil rekapan suara C1 di TPS yang pihaknya peroleh, PKB berhasil mendulang suara terbanyak dibanding partai lainnya khusus DPR RI.
Di internal PKB, pria akrab disapa Bowo Timumun unggul telak sebagai caleg DPR RI Dapil Sulteng. Namun demikian, masih ada beberapa TPS yang masih dalam proses rekapan C1.
“PKB untuk DPR RI meraih suara tertinggi dengan 991 suara. Alhamdulillah perolehan suara untuk DPR RI terdapat perubahan yang signifikan,” ujar Bowo, Selasa (27/2/2024).
Bowo Timumun menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat Sulteng yang telah menggunakan hak pilihnya dalam PSU Pemilu 2024.
“Terima kasih atas kepercaannya. Terima kasih kepada semua masyarakat Sulteng yang telah berikan suaranya ke PKB dan semua caleg PKB di semua level pemilu, terutama pada pemilih di TPS PSU yang memenangkan PKB,” ucapnya.
(Jmr)