Home / Palu

Jumat, 13 Desember 2024 - 16:31 WIB

Pemkot Palu Jamin Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Natal dan Tahun Baru

Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido bersama tim gabungan melakukan peninjauan ke Pasar Inpres Manonda dan Pasar Masomba, Jumat pagi (13/12/2024)/Pemkot Palu

Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido bersama tim gabungan melakukan peninjauan ke Pasar Inpres Manonda dan Pasar Masomba, Jumat pagi (13/12/2024)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido bersama tim gabungan melakukan peninjauan ke Pasar Inpres Manonda dan Pasar Masomba, Jumat pagi (13/12/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan bahan pokok serta stabilitas harga di Palu menjelang Natal dan tahun baru 2025.

Dalam kunjungannya, Reny menyempatkan diri berinteraksi langsung dengan para pedagang, menanyakan harga sejumlah komoditas pangan seperti beras, bawang, cabai, dan kebutuhan pokok lainnya.

Baca juga  Wakil Wali Kota Palu Beri Isyarat Ingin 'Naik Kelas' di Pemilu 2024

Dalam keterangannya, Reny menyampaikan bahwa harga beras saat ini masih stabil di kisaran Rp16.000 per kilogram.

“Harga bawang mengalami sedikit kenaikan, namun tidak signifikan. Stok sembako menjelang Natal dan tahun baru masih cukup untuk kebutuhan hingga dua bulan ke depan,” ungkapnya.
Pasar Inpres Manonda dan Pasar Masomba menjadi lokasi strategis untuk memantau langsung harga dan ketersediaan bahan pokok, mengingat perannya sebagai pusat aktivitas perdagangan masyarakat.

Baca juga  Polda Sulteng PTDH 7 Anggota Buntut Meninggalnya Mughni Syakur

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan rasa tenang kepada masyarakat Palu bahwa kebutuhan pokok mereka akan tetap terpenuhi dengan harga yang stabil menjelang momen perayaan keagamaan dan pergantian tahun.

Pemkot Palu juga terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk menjaga kelancaran distribusi dan suplai bahan pokok di wilayah tersebut.

(Rza)

Share :

Baca Juga

Hadianto Rasyid memberikan sambutan saat mengembalikan berkas pendaftaran Pilwalkot Palu di Partai Perindo yang sedang menggelar rapat konsolidasi, Minggu (28/4/2024)/hariansulteng

Palu

Hadianto Rasyid Ungkap Pertemuan dengan Muhidin-Imelda Jelang Pilkada Kota Palu
KPU Kota Palu memulai proses penyortiran dan pelipatan surat suara Pilkada 2024, Minggu (20/10/2024)/Ist

Palu

Libatkan 78 Orang, KPU Kota Palu Mulai Sortir dan Lipat Surat Suara Pilkada 2024
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menjenguk korban demo kawal putusan MK, Jumat (23/8/2024)/Ist

Palu

3 Mahasiswa dan 2 Warga Jadi Korban saat Demo Ricuh di Kantor DPRD Sulteng
Mako Polda Sulawesi Tengah Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu/Ist

Palu

Propam Polda Sulteng Usut Polisi Diduga Lecehkan Mahasiswi Untad Via Chat
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido membuka rapat koordinasi pengawasan proyek strategis bersama KPK, Kamis (12/9/2024)/Pemkot Palu

Palu

Cegah Praktik Korupsi, KPK Dampingi Pengawasan Proyek Strategis di Palu
Rektor Prof Mahfudz saat melantik para wakil dekan di lingkungan FKM Untad pada 14 Juli 2021 lalu/Ist

Nasional

Diduga Langgar Aturan, Kemendikbudristek Pertanyakan Pengangkatan 2 Wakil Dekan FKM Untad
Kuasa hukum KPU Palu dan KPU Morowali, Muhammad Sidiq Djatola (kiri) bersama Julianer (kanan) di gedung MK/Ist

Morowali

Sengketa Pilkada Kota Palu dan Morowali Disetop, Kuasa Hukum KPU Apresiasi Hakim MK
Sebanyak 8 pekerja di Kota Palu tersengat aliran listrik saat memasang lampu penerangan jalan umum (PJU), Senin (5/9/2022)/Ist

Palu

Pasang Lampu Jalan Tanpa Sepengetahuan PLN, 3 Petugas Dishub di Palu Tewas Kesetrum