Home / Sulteng

Minggu, 24 November 2024 - 20:52 WIB

Lepas Personel Pengamanan TPS Pilkada, Karo Ops Polda Sulteng Wanti-wanti soal Netralitas Polri

Karo Ops Polda Sulteng, Kombes Giuseppe Reinhard Gultom melepas personel yang bertugas melakukan pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) Pilkada 2024, Minggu (24/11/2024)/Ist

Karo Ops Polda Sulteng, Kombes Giuseppe Reinhard Gultom melepas personel yang bertugas melakukan pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) Pilkada 2024, Minggu (24/11/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM – Kepala Biro Operasi (Karoops) Polda Sulteng, Kombes Giuseppe Reinhard Gultom melepas personel yang bertugas melakukan pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) Pilkada 2024, Minggu (24/11/2024).

Mereka yang dilepas akan melaksanakan pengamanan TPS di wilayah Polres Buol, Polres Tolitoli, Polres Banggai dan Polres Bangkep diberangkatkan Pukul 09.00 wita.

Personel yang bertugas di 4 wilayah itu diberangkatkan pukul 09.00 Wita. Sementara petugas di wilayah Polres Touna, Polres Morowali, Polres Morowali Utara dilepas pukul 16.00 Wita.

Dalam arahannya, Gultom mengingatkan kepada personel Polri yang bertugas agar fokus memperhatikan teknis TPS.

“Fokus pengamanan TPS, jangan lupakan teknis yang sudah diberikan pada kegiatan pembekalan. Jadikan itu pedoman serta atensi dalam pelaksaan tugas di TPS,” katanya.

Baca juga  Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, KPU Palu Gelar Simulasi Penggunaan Sirekap

Ia menyebut ada sejumlah teknis pengamanan TPS yang kembali ditekankan kepada personel Polda Sulteng.

Pertama, petugas pengamanan TPS harus menguasai situasi di lokasi yang menjadi tanggung jawab pengamanannya.

Personel perlu mengenali petugas TPS atau Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS), linmas serta potensi kerawanan yang mungkin akan terjadi, lakukan koordinasi, komunikasi dan kolaborasi sehingga tercipta tugas yang harmonis.

Kedua, segera kenali lingkungan yang menjadi tanggungjawab pengamanannya, mengenali tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh agama, dan tokoh adat, jalin komunikasi sehingga potensi kerawanan dapat diantisipasi,

Ketiga, fokus anggota Polri mengamankan proses pemungutan suara, laksanakan tugas sesuai porsi kepolisian dengan mengedepankan petugas KPPS dan Linmas.

Baca juga  Komisi 3 DPRD Sulteng Sentil Pernyataan Bupati Morut Soal TKA PT GNI Lebih Siksa dari Pekerja Lokal

Keempat, bila terjadi permasalahan atau insiden anggota Polri masuk TPS setelah adanya permintaan dari KPPS, jangan langsung mengambil diskresi kepolisian dengan masuk TPS.

Kelima, menjaga citra Polri dengan menunjukkan sikap dan perilaku sebagai personel Polri yang profesional, proporsional dan humanis.

Keenam, menjaga netralitas Polri dengan tidak terlibat politik praktis yang mungkin akan dilakukan tim sukses, tim pemenangan, relawan pasangan calon gubernur-wakil gubernur, bupati-wakil bupati, dan wali kota-wakil wali kota.

“Selalu waspada dan laksanakan pemantauan secara berkelanjutan terhadap setiap perkembangan situasi wilayah tugasnya masing-masing. Pengamanan pilkada merupakan tugas kita. Hindari perilaku dan perbuatan yang dapat mencoreng citra institusi,” pinta Gultom.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Jenazah Briptu Anumerta Alfandi Steve Karamoy, korban aksi penembakan KKB Papua tiba di Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, Minggu siang (21/1/2024)/Ist

Banggai

Jenazah Anggota Brimob Korban Penembakan KKB Papua Tiba di Luwuk Banggai
Prajurit TNI dari Yonif 711/Raksatama melakukan aksi bersih-bersih lingkungan dan penanaman pohon di TPA Kawatuna, Kota Palu, Sabtu (24/2/2024)/Ist

Palu

Prajurit Yonif 711/Raksatama Gelar Aksi Bersih-bersih dan Penghijauan di TPA Kawatuna
Ketua GP Ansor Buol, Aco A Ahmad/Ist

Buol

GP Ansor Buol Siap Libatkan Diri Bersama Polri dalam Giat Sosial Kemasyarakatan
Karyawan melakukan protes ke perusahaan terkait THR yang cair tidak sesuai kententuan/istimewa

Banggai

Diduga Perusahaan Nikel di Banggai Belum Realisasikan Program CSR Selama 2 Tahun Sebesar 900 Juta
Bentrokan antara TKI dan TKA di PT GNI, Kabupaten Morowali Utara, Sabtu (14/1/2023)/Ist

Morowali Utara

Buntut Kerusuhan di PT GNI, Polda Sulteng Tetapkan 17 Orang Sebagai Tersangka
Cicit Guru Tua, Abdurrahman Abdillah Aljufri/Ist

Palu

Cicit Guru Tua Sebut Tuduhan kepada Calon Gubernur Sulteng Ahmad Ali Tidak Berdasar
Kapolsek Palu Timur, AKP Umar bersama Dekan FISIP Untad, Prof Muhammad Khairil menemui massa aksi terkait kasus perusakan sekretariat mahasiswa, Kamis (16/12/2021)/hariansulteng

Palu

Dua Bulan Berlalu, Pelaku Perusakan Sekretariat Mahasiswa Untad Belum Terungkap
Orangtua pelaku pembunuhan bocah di Palu Barat bayar restitusi Rp 20 juta ke keluarga korban/Ist

Palu

Orangtua Pelaku Pembunuhan Bocah di Palu Barat Bayar Restitusi Rp 20 Juta ke Keluarga Korban