HARIANSULTENG.COM, PALU – Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho memimpin serah terima jabatan (sertijab) Karo Ops dan Dirlantas Polda Sulteng, Jumat (2/8/2024).
Upacara sertijab dilaksanakan di Aula Rupatama Lantai II Mapolda Sulteng, Jalan Soekarno Hatta, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu.
Kombes Ferdinand Maksi Pasule menyerahkan tugas dan tanggung jawab jabatan sebagai Karo Ops Polda Sulteng kepada penggantinya Kombes Giuseppe Reinhard Gultom.
Kemudian posisi Kombes Dodi Darjanto sebagai Dirlantas Polda Sulteng resmi diserahkan kepada Kombes Atot Irawan.
Dalam sambutannya, Agus Nugroho menerangkan bahwa mutasi jabatan baik dalam bentuk promosi maupun rotasi merupakan dinamika organisasi yang menjadi sarana penyegaran, pembinaan personel dan pemenuhan kebutuhan.
“Mutasi juga bertujuan untuk meningkatkan kinerja organisasi agar dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik,” ucap jenderal bintang dua itu.
Agus menyampaikan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Ia berharap jabatan yang diemban dilaksanakan secara amanah dan bertanggung jawab.
“Kepada pejabat lama diucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi–tingginya atas dedikasi, loyalitas dan kinerjanya. Banyak capaian prestasi yang telah saudara-saudara torehkan selama melaksanakan tugas di Polda Sulteng,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Agus turut berpesan kepada seluruh personel agar merumuskan, merencanakan dan mengimplementasikan program kegiatan yang akan dilaksanakan, serta menciptakan terobosan kreatif dan inovatif di satuan kerjan masing-masing.
“Saya yakin dan percaya dengan bekal pengetahuan serta pengalaman tugas yang saudara-saudara miliki, saudara-saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan baik,” pungkas Agus.
(Fat)