Home / Palu

Sabtu, 22 April 2023 - 22:03 WIB

Kadivpas Kemenkumham Sulteng Santap Menu Khas Lebaran Bersama Warga Binaan Rutan Palu

Kadivpas Kemenkumham Sulteng, Ricky Dwi Biantoro santap menu khas lebaran bersama warga binaan di Rutan Palu/Ist

Kadivpas Kemenkumham Sulteng, Ricky Dwi Biantoro santap menu khas lebaran bersama warga binaan di Rutan Palu/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Sulteng, Ricky Dwi Biantoro berkunjung ke Rutan Kelas IIA Palu di hari pertama Idulfitri 1444 Hijriah, Sabtu (22/4/2023).

Mantan Kepala Bapas Kelas I Jakarta Selatan itu ingin merayakan hari kemenangan bersama dengan warga binaan di rutan yang berlokasi di Jalan Bali, Kota Palu tersebut.

Didampingi Karutan Palu, Yansen, Ricky kemudian menyantap menu khas lebaran seperti ketupat dan opor ayam bersama dengan warga binaan.

Baca juga  KPU Palu Segera Tunjuk Kuasa Hukum Hadapi Gugatan Hidayat-Anca di MK

Di momen lebaran tahun ini, Ricky mengatakan bahwa pihaknya membuka layanan besukan tatap muka di seluruh unit pemasyarakatan di Sulawesi Tengah.

“Jika sebelumnya warga binaan hanya bisa melakukan video call karena Covid-19, maka saat ini kami membuka ruang untuk melakukan kunjungan tatap muka,” ujarnya.

Dengan adanya kunjungan tatap muka ini, Ricky berharap warga binaan semakin termotivasi untuk terus berubah menjadi lebih baik.

Kepala Rutan (Karutan) Palu, Yansen menambahkan, kunjungan tatap muka selama libur lebaran dibuka mulai pukul 09.00 Wita – 17.00 Wita.

Baca juga  Diduga Langgar Aturan, Kemendikbudristek Pertanyakan Pengangkatan 2 Wakil Dekan FKM Untad

Setiap warga binaan diberikan waktu sekitar 15 menit untuk bertemu keluarganya dengan tetap mendapat pengawasan dari petugas.

“Hari Idulfitri ini adalah momen yang luar biasa, apalagi setelah sekitar 3 tahun seluruh narapidana tidak bisa bertemu dengan keluarganya. Ini jadi tahun pertama mereka bisa bertemu, maka otomatis kami memberikan pelayanan terbaik buat mereka,” ungkap Yansen. (Bal)

Share :

Baca Juga

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari Yayasan Arkom Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (20/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Hadianto Terima Kunjungan Arkom Indonesia Bahas Program Mamboro Menuju Palu Kota Resilien
Ratusan warga menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor PT Citra Palu Minerals (CPM) di area pertambangan Poboya, Kota Palu, Kamis (06/02/2025)/Ist

Palu

Ratusan Warga Lingkar Tambang Poboya Kepung Kantor CPM, Sampaikan 6 Tuntutan
Anies Baswesan berkunjung ke Alkhairaat, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (24/11/2022)/hariansulteng

Palu

Sambut Kunjungan Anies Baswedan di Alkhairaat, Habib Hasan: Ahlan Wa Sahlan Presiden 2024
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo hadiri sosialisasi refleksi 6 tahun bencana Pasigala/Ist

Palu

Sekkot Palu Hadiri Sosialisasi Refleksi 6 Tahun Bencana Pasigala
Persiapan Festival Media Hijau di Taman Gor, Kota Palu, Sabtu (9/12/2023)/Ist

Palu

Digelar Besok, Berikut Rangkaian Acara Festival Media Hijau di Taman Gor Palu
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau Pasar Masomba menyikapi isu ikan mengandung formalin/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Bantah Isu Ikan Berformalin di Pasar Masomba
Pengunjung mengamati tumpukan buah durian montong di gudang penampungan buah durian "Fresh Durian Nusantara (FDN)" di Palu, Sulawesi Tengah, Senin (6/6/2022). Foto : Arfa

Palu

FDN Sediakan 160 Hektar Lahan Untuk Budidaya Buah Durian
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho disambut Tarian Mokambu saat tiba di Mapolda Sulteng, Kota Palu, Rabu (5/3/2023)/Ist

Palu

Tiba di Bumi Tadulako, Kapolda Sulteng yang Baru Disambut Tarian Mokambu