Home / Palu

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:52 WIB

Kadis Pariwisata Palu Hadiri Grand Final Pemilihan Duta Wisata Indonesia 2024

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palu, Ridwan Mustafa menghadiri malam puncak grand final pemilihan Duta Wisata Indonesia 2024, Sabtu (7/12/2024)/Pemkot Palu

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palu, Ridwan Mustafa menghadiri malam puncak grand final pemilihan Duta Wisata Indonesia 2024, Sabtu (7/12/2024)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kepala Dinas Pariwisata Kota Palu, Ridwan Mustafa menghadiri malam puncak grand final pemilihan Duta Wisata Indonesia 2024, Sabtu (07/12/2024).

Acara bergengsi ini berlangsung meriah di Ballroom Best Western Coco Hotel, Kota Palu dan diikuti oleh para duta wisata dari 12 provinsi se-Indonesia.

Provinsi yang turut serta dalam ajang ini adalah Jawa Tengah, Sulawesi Selatan, Sumatera Utara, Sulawesi Barat, Lampung, Sumatera Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sulawesi Tengah, Bengkulu, dan Bali.

Pada puncak acara, Jawa Tengah dinobatkan sebagai Duta Wisata Indonesia 2024. Posisi runner up diraih oleh Bali.

Baca juga  Penjualan Kedua Gerakan Sosial Pilah Sampah Plastik DLH Kota Palu Tembus 4.700 Kilogram

Berbagai kategori lain juga diumumkan untuk memberikan apresiasi kepada peserta dengan keunggulan spesifik:

• Best Talent: Provinsi Bali

• Best Performance: Provinsi Jawa Tengah

• Kategori Bahari Indonesia: Provinsi Lampung

• Kategori Pendidikan Indonesia: Provinsi Kalimantan Tengah

• Kategori Budaya Indonesia: Provinsi Sulawesi Selatan

• Kategori Olahraga Indonesia: Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta

• Kategori Kuliner Indonesia: Provinsi Sumatera Selatan

• Kategori Digital Indonesia: Provinsi Kalimantan Timur yang juga diumumkan sebagai tuan rumah Pemilihan Duta Wisata Indonesia 2025.

Baca juga  Petugas Sampah dan Damkarmat Kota Palu Terima Bantuan dari Baznas

• Kategori Favorit Indonesia: Provinsi Sumatera Utara

Selain itu, lima besar wakil Duta Wisata Indonesia juga diumumkan:

• Wakil 5: Provinsi Sumatera Utara

• Wakil 4: Provinsi Sulawesi Tengah

• Wakil 3: Provinsi Sulawesi Barat

• Wakil 2: Provinsi Bengkulu

Acara ini tidak hanya menjadi momen penting dalam mempromosikan potensi wisata daerah, tetapi juga menjadi ajang mempererat hubungan antardaerah melalui pengenalan budaya dan keunggulan masing-masing provinsi.

Dengan suksesnya penyelenggaraan di Palu, acara ini menegaskan komitmen kota sebagai tuan rumah yang mendukung pengembangan pariwisata nasional.

(Rza)

Share :

Baca Juga

Tim Verifikasi Dinas Kesehatan meninjau Dapur Rutan Kelas IIA Palu, Rabu (1/2/2023)/Ist

Palu

Pastikan Dapur Sehat, Rutan Palu Perpanjang Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi
Pemudik padati Pelabuhan Pantoloan, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (21/4/2022)/hariansulteng

Palu

Lebaran Makin Dekat, Jadwal Kapal Pelni di Pantoloan Tersisa Dua Kali Keberangkatan Akhir April
Wijaya Chandra/Ist

Palu

Wijaya Chandra, Sosok Pengusaha Sukses Maju Caleg DPRD Sulteng dari Partai Perindo
Memasuki masa tenang, Bawaslu bersama Satpol PP terus membersihkan APK di Kota Palu, Minggu (11/2/2024)/hariansulteng

Palu

Masuk Masa Tenang Pemilu 2024, Bawaslu-Satpol PP Terus Bersihkan APK di Kota Palu
Dirlantas Polda Sulteng, Kombes Dodi Darjanto/Ist

Palu

Tak Mau Diwawancarai Pakai HP, Dirlantas Polda Sulteng Lecehkan Jurnalis SCTV di Palu
Puluhan aktivis bersama mahasiswa di Kota Palu menggelar aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Kamis (01/05/2025)/hariansulteng

Palu

Aktivis-Mahasiswa di Palu Serukan 12 Tuntutan Peringati Hari Buruh: May Day is Not Holiday
Kepala Pengamanan Rutan Palu, I Wayan Wiranata/hariansulteng

Palu

Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan, Rutan Palu Gelar Aneka Lomba hingga Bersih-bersih Rumah Ibadah
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan Humainement Concernes di ruang kerjanya, Jumat (17/01/2025)/Pemkot Palu

Olahraga

Multi-Sport Tournament Digelar di Palu, Libatkan Atlet Pelajar Indonesia dan Prancis