Home / Palu

Sabtu, 7 Oktober 2023 - 19:40 WIB

Hary Tanoesoedibjo Harap Perindo Jadi Partai Pemenang di Sulawesi Tengah

Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo berkunjung dan menyapa para kader di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (7/10/2023)/hariansulteng

Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo berkunjung dan menyapa para kader di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (7/10/2023)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo berkunjung dan menyapa para kader di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (7/10/2023).

Ia menyampaikan orasi di Gedung Bumi Kaktus (GBK), Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Talise, Kecamataan Mantikulore, Kota Palu.

Dalam orasinya, Hary Tanoesoedibjo mengatakan Perindo berjuang untuk persatuan kesatuan bangsa, sehingga partai yang ia dirikanmakanya bernama Perindo atau Persatuan Indonesia.

Hary menjelaskan makna dari tagline “Untuk Indonesia Sejahtera”, kesejahteraan itu harus diwujudkan terlebih dahulu baru persatuan kesatuan bangsa

Baca juga  Ketua DPC Gerindra Palu Siap Maju Pilwali, Usung 2 Kader Lulusan Luar Negeri di Pileg 2024

“Kami garus akui masih banyak masyarakat kita yang hidup di garis kemiskinan, kesenjangan sosial juga masih lebar, dan masih banyak masyarakat kita yang penghasilannya sangat rendah,” ucapnya.

Untuk itu, kata Hary, persoalan-persoalan inilah yang di perjuangkan oleh partai perindo melalui regulasi dan kebijakan-kebijakan yang tepat sasaran.

“Makanya calon-calon legislatif ini nanti harus bekerja serta berjuang untuk itu supaya dengan regulasi yang tepat sasaran kita bisa merubah Indonesia dan merubah Sulawesi Tengah dengan kebijakan yang tepat,” ungkapnya.

Baca juga  Pemerintah Kota Palu Siapkan Seribu Beasiswa Kuliah di Kampus Seluruh Indonesia dan Luar Negeri

Selain menyampaikan tujuan di bentuknya partai perindo, Hary juga berharap agar Perindo di Sulteng bisa jadi pemenang pada Pemilu 2024.

“Saya minta kita semua janji kita menangkan Sulawesi Tengah bukan nomor 4 bukan nomor 3 bukan nomor 2, tapi nomor suaranya harus paling banyak di Sulawesi Tengah,” imbuhnya. (Jmr)

Share :

Baca Juga

Seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berhasil ditangkal di Eks Lokalisasi Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Palu

Beraksi di Jalan Malonda, Pelaku Curanmor Diciduk di Eks Lokalisasi Tondo Palu
PT Sokonindo Automobile, perusahaan yang menaungi merek otomotif asal Tiongkok, DFSK dan SERES, mengadakan kampanye “Untung Banget Pakai Super Cab” di Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (14/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Kampanye ‘Untung Banget Pakai Super Cab’ Hadir di Palu, Tawarkan Potongan Harga hingga Voucher BBM
Ilustrasi hujan disertai petir/Ist

Palu

BMKG Ingatkan Warga Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Palu Siang Ini
Ketua PPNI Sulteng Fajarillah Kolomboy Malonda/istimewa

Palu

Ketua PPNI Sulteng Sarankan Lulusan Perawat Bekerja di Luar Negeri : Disana Loker Banyak 
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menghadiri bakti sosial Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) di Sekolah Kemala Bhayangkari Huntap Tondo, Kamis (23/2/2023)/hariansulteng

Palu

Wali Kota Hadianto Rasyid Dampingi Yayasan Kemala Bhayangkari Ikuti Bakti Sosial di Huntap Tondo
IMM Sulteng menggelar demonstrasi menolak aktivitas tambang PT CPM dan Macmahon, Kamis (06/03/2025)/hariansulteng

Palu

Demo Tolak Aktivitas CPM dan Macmahon, IMM Sulteng Bakar Ban di Depan Kantor Gubernur
Ikatan Keluarga Alumni Universitas Tadulako (IKA Untad) periode 2022 - 2027 menggelar rapat kerja nasional (rakernas) 2023, Sabtu (8/4/2023)/hariansulteng

Palu

Gelar Rakernas, IKA Untad Gagas 5 Program Kerja Sampai 2027
Aktivitas di Pelabuhan Pantoloan Palu/hariansulteng

Palu

Mudik Lebaran 2024, Berikut Harga Tiket dan Jadwal Keberangkatan Kapal di Pelabuhan Pantoloan