Home / Palu

Jumat, 21 Maret 2025 - 07:06 WIB

Hadianto Terima Kunjungan Arkom Indonesia Bahas Program Mamboro Menuju Palu Kota Resilien

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari Yayasan Arkom Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (20/03/2025)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari Yayasan Arkom Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (20/03/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari Yayasan Arkom Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (20/03/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi sekaligus audiensi mengenai program “Mamboro Menuju Palu Kota Resilien”.

Dalam kesempatan tersebut, hadir langsung Direktur Arkom Indonesia, Yuli Kusworo, beserta rombongan, serta Kepala Pelaksana BPBD Kota Palu, Presly Tampubolon, dan pihak terkait lainnya.

Arkom Indonesia merupakan organisasi yang berfokus pada pembangunan ekosistem masyarakat sipil lintas sektor untuk mewujudkan ekosistem perkotaan yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

Konsep “Kota Resilien” yang diusung Arkom Indonesia bertujuan untuk mendorong transformasi perkotaan menuju kota masa depan yang ekologis dan tangguh terhadap berbagai tantangan, termasuk bencana alam.

Baca juga  Asisten Setda Kota Palu Hadiri Seminar ISEI tentang Prospek Ekonomi Sulteng 2025

Sebagai langkah awal menuju kota resilien, Arkom Indonesia telah terlibat dalam upaya rehabilitasi dan rekonstruksi pascagempa, tsunami, dan likuefaksi yang melanda Kota Palu pada 2018.

Program “Mamboro Menuju Palu Kota Resilien” menjadi salah satu strategi dalam membangun ketahanan perkotaan dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, masyarakat, dan organisasi sosial.

Hadianto Rasyid menyambut baik inisiatif yang diusung oleh Arkom Indonesia dan menegaskan komitmen Pemerintah Kota Palu dalam mendukung program-program yang bertujuan untuk meningkatkan ketahanan kota.

Baca juga  Satu Terdakwa yang Kabur dari Pengadilan Menyerahkan Diri ke Kejari Palu

“Kolaborasi lintas sektor seperti ini sangat penting dalam membangun Kota Palu yang lebih resilien. Kita ingin memastikan bahwa setiap program yang dijalankan benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat dan dapat menjadi solusi jangka panjang dalam menghadapi tantangan perkotaan,” ujarnya.

Audiensi ini menjadi langkah dalam memperkuat kerja sama antara Pemerintah Kota Palu dan Arkom Indonesia guna mewujudkan kota yang lebih tangguh, inklusif, dan berorientasi pada keberlanjutan di masa depan.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Ketua PKC PMII Sulteng, Moh Rizal/Ist

Palu

Perangi Paham Intoleran, PMII Sulteng-JPMB Gelar Dialog Moderasi Beragama Besok
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho melakukan pengecekan situasi keamanan di Kota Palu, Kamis malam (28/12/2023)/hariansulteng

Palu

Tinjau Pos Pengamanan, Kapolda Sulteng Bersama Tim Itwasum Polri Bagi Bingkisan ke Petugas Jaga
Wakil Wali Kota Palu Reny A Lamadjido menjadi narasumber dalam seminar bertajuk "Waspada DBD, Detexi Segera!" pada Sabtu, 13 Agustus 2022 secara daring/istimewa 

Palu

Musim Penghujan, Wawali Palu Paparkan Cara Penanganan DBD
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid test drive Wuling Air ev/Ist

Palu

Hadianto Pertimbangkan Penggunaan Mobil Listrik untuk Kendaraan Dinas Usai Test Drive Wuling Air ev
Kapolsek Palu Utara, AKP Jimmy Marganda Tobing/hariansulteng

Palu

Miliki 48 Personel, Cerita Kapolsek Palu Utara Kurang Tidur Jaga Kamtibmas Selama Ramadan
Kapolresta Palu, Kombes Deny Abrahams memimpin serah terima jabatan (sertijab) 5 pejabat baru Polresta Palu, Senin (24/02/2025)/Ist

Palu

Lima Pejabat Utama Polresta Palu Dirotasi, Berikut Daftarnya
IJTI - AMSI - PFI Luncurkan Logo Semarak Media Digital 2022 di Palu

Palu

IJTI – AMSI – PFI Luncurkan Logo Semarak Media Digital 2022 di Palu
Ilustrasi/Ist

Palu

Polisi Selidiki Kasus Penganiayaan di Homestay Palu, Satu Korban Tewas