Home / Palu

Jumat, 21 Maret 2025 - 07:06 WIB

Hadianto Terima Kunjungan Arkom Indonesia Bahas Program Mamboro Menuju Palu Kota Resilien

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari Yayasan Arkom Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (20/03/2025)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari Yayasan Arkom Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (20/03/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari Yayasan Arkom Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (20/03/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi sekaligus audiensi mengenai program “Mamboro Menuju Palu Kota Resilien”.

Dalam kesempatan tersebut, hadir langsung Direktur Arkom Indonesia, Yuli Kusworo, beserta rombongan, serta Kepala Pelaksana BPBD Kota Palu, Presly Tampubolon, dan pihak terkait lainnya.

Arkom Indonesia merupakan organisasi yang berfokus pada pembangunan ekosistem masyarakat sipil lintas sektor untuk mewujudkan ekosistem perkotaan yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

Konsep “Kota Resilien” yang diusung Arkom Indonesia bertujuan untuk mendorong transformasi perkotaan menuju kota masa depan yang ekologis dan tangguh terhadap berbagai tantangan, termasuk bencana alam.

Baca juga  KPU Palu Rampungkan Pelipatan Surat Suara Pemilihan Presiden, DPD, DPR RI dan DPRD Provinsi

Sebagai langkah awal menuju kota resilien, Arkom Indonesia telah terlibat dalam upaya rehabilitasi dan rekonstruksi pascagempa, tsunami, dan likuefaksi yang melanda Kota Palu pada 2018.

Program “Mamboro Menuju Palu Kota Resilien” menjadi salah satu strategi dalam membangun ketahanan perkotaan dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, masyarakat, dan organisasi sosial.

Hadianto Rasyid menyambut baik inisiatif yang diusung oleh Arkom Indonesia dan menegaskan komitmen Pemerintah Kota Palu dalam mendukung program-program yang bertujuan untuk meningkatkan ketahanan kota.

Baca juga  Dorong Siswa Pramuka Lanjut Kuliah, Wali Kota Palu Ingatkan Hindari Pernikahan Dini

“Kolaborasi lintas sektor seperti ini sangat penting dalam membangun Kota Palu yang lebih resilien. Kita ingin memastikan bahwa setiap program yang dijalankan benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat dan dapat menjadi solusi jangka panjang dalam menghadapi tantangan perkotaan,” ujarnya.

Audiensi ini menjadi langkah dalam memperkuat kerja sama antara Pemerintah Kota Palu dan Arkom Indonesia guna mewujudkan kota yang lebih tangguh, inklusif, dan berorientasi pada keberlanjutan di masa depan.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi/Ist

Palu

Geger Penemuan Bayi di Jalan Soekarno Hatta Palu, Polisi Buru Orang Tuanya
Sekdaprov Sulteng, Novalina Wiswadewa/Ist

Palu

Gubernur Sulteng Cabut Penonaktifan Sekdaprov Novalina Wiswadewa
Danrem Brigjen TNI Toto Nurwanto meninjau langsung kegiatan pasar murah di Lapangan Korem 132/Tadulako, Selasa (26/4/2022)/Ist

Palu

Emak-emak di Palu Serbu Elpiji 3 Kilogram Rp 18 Ribu di Pasar Murah Korem 132/Tadulako
Padi Reborn/Ist

Palu

Padi Reborn Hingga Penyanyi Andmesh Kamaleng Bakal Meriahkan HUT ke-44 Kota Palu
Fatin Shidqia Lubis hadiri konser amal di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (23/4/2022)/hariansulteng

Palu

Hadiri Konser Amal, Fatin Kenang Saat Pertama Kali Kunjungi Palu Usai Juara X Factor
Final Piala Dunia 2022 mempertemukan Argentina vs Prancis/Instagram @jadwalpialadunia_

Palu

40 Tenant Kuliner Bakal Ramaikan Nobar Final Piala Dunia di Kantor Wali Kota Palu Malam Ini
Ilustrasi orang terbakar (Foto: Istimewa)

Palu

Suami di Palu Tega Bakar Istri gegara Cemburu
Pemerintah melaksanakan bersama apel juru parkir se-Kota Palu, Sulawesi Tengah pada Rabu (6/9/2023)/Pemkot Palu

Palu

Pimpin Apel Juru Parkir, Komandan Kodim Palu: Tidak Ada Lagi Premanisme