Home / Sulteng

Senin, 14 Maret 2022 - 20:23 WIB

Gubernur Rusdy Mastura Angkat Bicara Usai Dikabarkan Pingsan Saat Ikuti Ritual di IKN

Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura/Ist

Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura/Ist

HARIANSULTENG.COM – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rusdy Mastura menceritakan kondisinya usai dikabarkan pingsan saat mengikuti ritual adat bersama Presiden Jokowi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Senin (14/3/2022).

Kabar pingsannya pria akrab disapa Cudy itu sempat menghebohkan masyarakat di Sulawesi Tengah.

Melalui sambungan telepon Karo Administrasi Pimpinan, Edy Lesnusa, Cudy memastikan kondisinya saat ini baik-baik saja.

Baca juga  Resmi Jabat Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, Berikut Deretan Janji Anwar-Reny

“Saya dalam kondisi sehat, tidak ada apa-apa dengan kesehatan saya. Semua acara adat bersama Presiden berjalan baik,” kata Cudy.

Pria 72 tahun itu juga menyampaikan terimakasih atas perhatian seluruh masyarakat di Sulawesi Tengah.

Usai mengikuti ritual adat di IKN, rombongan Gubernur Cudy akan bertolak ke Jakarta untuk menghadiri sejumlah kegiatan.

Baca juga  Cerita Gubernur Cudy Selamat dari Tsunami 2018 Berkat Domino

Di antaranya pengusulan pembangunan kembali Masjid Agung Palu dan percepatan rehab-rekon pascabencana 2018 kepada wakil presiden.

“Saya dalam kondisi sehat. Terimakasih atas perhatian dan kecintaan masyarakat Sulawesi Tengah,” ujar Cudy. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi Alfamidi/Ist

Palu

Tegaskan Tak Ada Biaya Parkir Bagi Pelanggan, Alfamidi Palu: Silahkan Laporkan
satu tim rescue unit Siaga SAR Tolitoli yang berjumlah lima orang telah diberangkatkan mencari Imran yang dilaporkan hilang/istimewa

Tolitoli

2 Hari Tidak Ada Kabar, Basarnas Palu Lakukan Pencarian Nelayan Di Tolitoli
Umat Buddha di Palu peringati Hari Waisak 2566/2022 setelah pandemi Covid-19, Senin (16/5/2022)/Ist

Palu

Wijaya Chandra: Waisak 2022 Jadi Moderasi Beragama Membangun Kedamaian
Kolam perendaman emas di area tambang Poboya, Kota Palu/Jatam Sulteng

Palu

Paparan Bahan Kimia Berbahaya di Tengah Aktivitas PETI Poboya
Pedagang di Pasar Inpres Manonda mulai membangun kembali lapak jualan usai musibah kebakaran, Rabu (6/4/2022)/hariansulteng

Palu

Berjualan Sejak 1982, Ini Cerita Pedagang Saksikan 6 Kali Kebakaran Pasar Inpres Manonda
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Sebut Kebutuhan Air Bersih Jadi Masalah yang Sering Dikeluhkan Warga
Polisi amankan 9 orang anggota geng motor yang hendak tawuran/Ist

Palu

Polisi Gagalkan Tawuran 2 Kelompok Geng Motor di Palu, 9 Orang Diamankan
Satgas Pangan bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Palu meninjau Pasar Inpres Manonda dan sejumlah swalayan/Pemkot Palu

Palu

Kadis Perindag Kota Palu Tinjau Pasar Tradisional dan Swalayan Jelang Iduladha