Home / Palu

Rabu, 20 Juli 2022 - 16:34 WIB

Gantikan Mendiang Habib Saggaf, Habib Alwi Resmi Dibaiat Sebagai Ketua Utama Alkhairaat

Habib Alwi bin Saggaf Aljufri resmi dibaiat sebagai Ketua Utama Alkhairaat, Rabu (20/7/2022)/hariansulteng

Habib Alwi bin Saggaf Aljufri resmi dibaiat sebagai Ketua Utama Alkhairaat, Rabu (20/7/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Habib Alwi bin Saggaf Aljufri resmi dibaiat sebagai Ketua Utama Alkhairaat, Rabu (20/7/2022).

Cicit dari pendiri Alkhairaat itu menggantikan posisi sang ayah, Habib Saggaf bin Muhammad Aljufri yang wafat pada Agustus 2021 lalu.

Pembacaan ikrar Habib Alwi sebagai Ketua Utama Alkhairaat dilangsungkan di Masjid Alkhairaat, Jalan Sis Aljufri, Kota Palu.

Ketua Utama Alkhairaat sejatinya adalah ahli waris Pendiri Alkhairaat, Habib Idrus bin Salim Aljufri atau Guru Tua.

Habib Alwi sebelumnya telah ditunjuk sebagai Plt Ketua Utama Alkhairaat oleh Habib Saggaf semasa hidup.

Penunjukan itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor 257/S12 Ketua Utama tertanggal 8 April 2017.

Baca juga  Polisi Segera Autopsi Jenazah Bocah Korban Pembunuhan di Palu Barat

Keputusan ini dianggap mutlak dan tidak dapat ganggu gugat karena ketua utama sebagai pimpinan tertinggi dan memiliki hak prerogatif sesuai AD/ART perhimpunan Alkhairaat.

Hal ini terus berlangsung sejak Alkhairaat masih di bawah kepemimpinan Habib Idrus bin Salim Aljufri.

Sebelum wafat, Guru Tua menunjuk putranya, Habib Muhammad bin Idrus Aljufri sebagai Ketua Utama Alkhairaat pengganti dirinya.

Demikian pula ketika Habib Muhammad meninggal, sang putra Habib Saggaf ditunjuk sebagai penerusnya untuk memimpin Alkhairaat.

Setelah dasar hukum pengangkatan baiat Ketua Utama Alkhairaat dibacakan, acara dilanjutkan dengan pengucapan sumpah dan janji oleh Habib Alwi bin Saggaf Aljufri.

Baca juga  Hadiri Pelantikan Pengurus Kadin Palu, Hadianto Dinobatkan sebagai Bapak UMKM

Proses tersebut turut disaksikan sejumlah pimpinan Alkhairaat dan para Abnaul Khairaat.

“Saya Habib Alwi bin Saggaf Aljufri, berjanji akan tetap berpegang teguh kepada Alquran dan Sunnah Rasulullah SAW. Saya akan melaksanakan seluruh keputusan di dalam AD/ART Alkhairaat. Saya berjanji melaksanakan tugas secara jujur, amanah, adil dan transparan. Jika terjadi benturan antara kepentingan pribadi atau keluarga dengan umat, maka saya akan mendahulukan kepentingan umat,” ucap Habib Alwi. (Sub)

Share :

Baca Juga

Polda Sulteng serahkan tersangka kurir 15 kg sabu ke Kejari Palu/Ist

Palu

Polda Sulteng Serahkan Tersangka Kurir 15 Kg Sabu ke Kejari Palu
Untad memulai pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2022, Selasa (17/5/2022)/hariansulteng

Palu

Peserta UTBK SBMPTN 2022 Universitas Tadulako Meningkat 15 Persen
Wali Kota Palu diwakili Lurah Lasoani, Erwin menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 14 Rabiulawal 1445 Hijriah/Pemkot Palu

Palu

Lurah Lasoani Peringati Maulid Nabi Muhammad bersama Siswa Sekolah Dasar
Prof Muhardi kembali terpilih sebagai Dekan Fakultas Pertanian Universitas Tadulako (Untad) periode 2023 - 2027/hariansulteng

Palu

Prof Muhardi Kembali Dilantik Sebagai Dekan Fakultas Pertanian Untad Periode 2023-2027
Sejumlah warga melakukan aksi penutupan jalan hauling di wilayah Kelurahan Watusampu, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu, Rabu (1/3/2023)/hariansulteng

Palu

Lalu Lalang Angkut Hasil Galian Tanpa Izin, Warga Tutup Jalan Hauling di Kelurahan Watusampu Palu
Irmayanti Pettalolo menghadiri acara pembukaan Open Tournament Peace Kaili Sport Climbing Fest Wali Kota Palu Cup II tahun 2025, Kamis (3/7/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Sekkot Palu Hadiri Open Tournament Peace Kaili Sport Climbing Fest
Lurah Besusu Barat, Andriani tinjau banjir di wilayahnya, Selasa (6/9/2022)/hariansulteng

Palu

Cegah Munculnya Buaya, Lurah Besusu Barat Imbau Warganya Jauhi Bantaran Sungai
Mahasiswa Untad berdialog dengan Wamen LHK, Alue Dohong soal aktivitas tambang ilegal, Kamis (10/3/2022)/hariansulteng

Palu

Di Hadapan Wakil Menteri LHK, Mahasiswa Untad Singgung Masalah Tambang Ilegal Dongi-Dongi