Home / Palu

Minggu, 8 September 2024 - 11:01 WIB

Agung-Aldrim, Duet Jurnalis Radar Sulteng dan Kompas TV Pimpin AJI Palu Periode 2024-2027

Agung Sumandjaya (kiri) dan Aldrim Thalara (kanan) bersama Sekjen AJI Indonesia Bayu Wardhana di acara Konferta IX AJI Palu, Sabtu (7/9/2024)/Ist

Agung Sumandjaya (kiri) dan Aldrim Thalara (kanan) bersama Sekjen AJI Indonesia Bayu Wardhana di acara Konferta IX AJI Palu, Sabtu (7/9/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Agung Sumandjaya dan Aldrim Thalara terpilih sebagai ketua dan sekretaris Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Palu periode 2024-2027.

Keduanya terpilih dalam Konferensi Kota (Konferta) IX AJI Palu yang turut dihadiri Sekretaris AJI Indonesia, Bayu Wardhana bertempat di Hotel Jazz, Kota Palu, Sabtu malam (7/9/2024).

Dalam proses pemilihan, awalnya terdapat 6 pasangan yaitu Agung Sumandjaya-Aldrim Thalara, Agung Sumandjaya-Kartini Nainggolan, Agung Sumandjaya-Andi Syaifullah, Kartini Nainggolan-Aldrim Thalara, Kartini Nainggolan-Agung Sumandjaya, dan Agung Sumandjaya-Moh Sobirin.

Saat proses penghitungan suara, 26 dari 38 peserta konferta yang hadir menjatuhkab pilihan kepada Agung dan Aldrim.

Baca juga  Besaran Zakat Fitrah 2024 di Kota Palu Naik 23 Persen Dibanding 2023

Jurnalis Radar Sulteng dan Kompas TV ini kemudian ditetapkan sebagai ketua-sekretaris AJI Palu 2024-2027 menggantikan Yardin Hasan-Kartini Nainggolan.

“Kami berkomitmen untuk melanjutkan perjuangan AJI dalam menjaga kebebasan pers, memperkuat independensi jurnalis, dan memperjuangkan kesejahteraan anggota AJI Palu,” ujar Agung.

Ia bersama Aldrim Thalara menegaskan akan fokus pada peningkatan profesionalisme jurnalis di tengah era digital yang penuh tantangan.

Yardin Hasan selaku AJI Palu periode sebelumnya, mengingatkan bahwa konferta bukan hanya ajang pemilihan, tetapi juga kesempatan menghidupkan kembali nilai-nilai AJI berdasarkan Tri Panji AJI sebagai landasan moral jurnalis.

Baca juga  Keluarga Jurnalis Kota Palu Gelar Perayaan Natal Bersama

Menurut Yardin, tantangan besar di era media sosial adalah menjaga kepercayaan publik terhadap karya jurnalistik. Independensi dan kepentingan publik harus menjadi prioritas utama, terutama di tahun politik.

“Kekalahan jurnalis bukan pada kecepatan menyebarkan berita, tapi pada kepercayaan yang diberikan publik. AJI ke depan harus mampu menghadirkan karya jurnalistik yang pro publik dan menjaga etika,” tegasnya.

(Red)

Share :

Baca Juga

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid bersama warga menabur bunga di lokasi bekas likuifaksi Kelurahan Balaroa, Rabu (28/9/2022)/hariansulteng

Palu

Warga Tabur Bunga dan Doa Bersama Kenang Korban Bencana di Lokasi Likuifaksi Balaroa Palu

Palu

Kepala Divisi Kemenkumham Sulteng Kunjungi Kebun SAE Lapas Kelas llA Palu
Lebih dari 50 CSO yang terdiri dari organisasi berbasis komunitas di seluruh dunia mengirim surat terbuka kepada consumer brand (perusahaan konsumen) hari ini/istimewa

Nasional

Perusahan Minyak Sawit Terbesar Kedua di Indonesia Dituntut Ormas
Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri hadiri deklarasi relawan Banuata Kota Palu, Minggu (30/6/2024)/hariansulteng

Palu

Jadi Presidium Banuata Palu, Tokoh Pemuda Renaldhy Paliudju Sebut AA-AKA Pasangan Ideal
Hidayat-Anca disambut ratusan relawan dan simpatisan saat tiba di Bandara Mutiara Sis Aljufri, Kota Palu, Minggu (18/8/2024)/Ist

Palu

Bawa Pulang 4 Rekom Partai, Hidayat-Anca Disambut Relawan di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu
Ahmad Doli Kurnia lantik pengurus MW KAHMI dan Forhati Sulawesi Tengah, Selasa (4/6/2024)/Ist

Palu

Ahmad Doli Kurnia Lantik Pengurus MW KAHMI dan Forhati Sulawesi Tengah
Badan Narkotika Nasional Kota Palu bersama Satgas Pancasila Kelurahan Besusu Barat menggelar razia kos-kosan di RW 9, Jl Lorong Bakso, Minggu (20/11/2022) subuh.

Palu

3 Orang Penghuni Kos-kosan di Besusu Barat Positif Gunakan Narkoba
Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho memimpin serah terima jabatan (sertijab) Karo Ops dan Dirlantas Polda Sulteng, Jumat (2/8/2024)/Ist

Palu

Kapolda Irjen Agus Nugroho Pimpin Sertijab Karo Ops dan Dirlantas Polda Sulteng