Home / Palu

Minggu, 8 September 2024 - 11:01 WIB

Agung-Aldrim, Duet Jurnalis Radar Sulteng dan Kompas TV Pimpin AJI Palu Periode 2024-2027

Agung Sumandjaya (kiri) dan Aldrim Thalara (kanan) bersama Sekjen AJI Indonesia Bayu Wardhana di acara Konferta IX AJI Palu, Sabtu (7/9/2024)/Ist

Agung Sumandjaya (kiri) dan Aldrim Thalara (kanan) bersama Sekjen AJI Indonesia Bayu Wardhana di acara Konferta IX AJI Palu, Sabtu (7/9/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Agung Sumandjaya dan Aldrim Thalara terpilih sebagai ketua dan sekretaris Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Palu periode 2024-2027.

Keduanya terpilih dalam Konferensi Kota (Konferta) IX AJI Palu yang turut dihadiri Sekretaris AJI Indonesia, Bayu Wardhana bertempat di Hotel Jazz, Kota Palu, Sabtu malam (7/9/2024).

Dalam proses pemilihan, awalnya terdapat 6 pasangan yaitu Agung Sumandjaya-Aldrim Thalara, Agung Sumandjaya-Kartini Nainggolan, Agung Sumandjaya-Andi Syaifullah, Kartini Nainggolan-Aldrim Thalara, Kartini Nainggolan-Agung Sumandjaya, dan Agung Sumandjaya-Moh Sobirin.

Saat proses penghitungan suara, 26 dari 38 peserta konferta yang hadir menjatuhkab pilihan kepada Agung dan Aldrim.

Baca juga  Beraksi di 18 TKP, Polresta Palu Lumpuhkan Residivis Curanmor dengan Timah Panas

Jurnalis Radar Sulteng dan Kompas TV ini kemudian ditetapkan sebagai ketua-sekretaris AJI Palu 2024-2027 menggantikan Yardin Hasan-Kartini Nainggolan.

“Kami berkomitmen untuk melanjutkan perjuangan AJI dalam menjaga kebebasan pers, memperkuat independensi jurnalis, dan memperjuangkan kesejahteraan anggota AJI Palu,” ujar Agung.

Ia bersama Aldrim Thalara menegaskan akan fokus pada peningkatan profesionalisme jurnalis di tengah era digital yang penuh tantangan.

Yardin Hasan selaku AJI Palu periode sebelumnya, mengingatkan bahwa konferta bukan hanya ajang pemilihan, tetapi juga kesempatan menghidupkan kembali nilai-nilai AJI berdasarkan Tri Panji AJI sebagai landasan moral jurnalis.

Baca juga  ACT Palu Beri Harga Qurban Hanya Rp 1,6 Juta : Demi Mudahkan Calon Pequrban

Menurut Yardin, tantangan besar di era media sosial adalah menjaga kepercayaan publik terhadap karya jurnalistik. Independensi dan kepentingan publik harus menjadi prioritas utama, terutama di tahun politik.

“Kekalahan jurnalis bukan pada kecepatan menyebarkan berita, tapi pada kepercayaan yang diberikan publik. AJI ke depan harus mampu menghadirkan karya jurnalistik yang pro publik dan menjaga etika,” tegasnya.

(Red)

Share :

Baca Juga

Ketua AMSI Sulteng, Moh Iqbal (kiri) dan Sekretaris AJI Palu, Kartini Nainggolan (kanan) menjadi pembicara di Festival Media Hijau/hariansulteng

Palu

AJI Palu-AMSI Sulteng Sebut Pemberitaan Media soal Isu Perubahan Iklim Masih Minim
Pedagang di kawasan Pantai Talise, Wati/hariansulteng

Palu

Ragam Komentar Warga Palu Soal 2 Tahun Kepemimpinan Hadianto-Reny
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid ikut bagikan ribuan paket Ramadan bareng SIF dan YKMI/Ist

Palu

Wali Kota Palu Ikut Bagikan Ribuan Paket Ramadan Bareng SIF dan YKMI
Ilustrasi - Ribuan masyarakat memadati Halaman Kantor Wali Kota Palu untuk menyaksikan final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis, Minggu (18/12/2022) malam/hariansulteng

Palu

Sorak Sorai Suporter Argentina, Ribuan Warga Padati Nobar Final Piala Dunia di Kantor Wali Kota Palu
Jenazah Askar tiba di RS Bhayangkara Palu, Kamis (28/4/2022) dini hari/hariansulteng

Palu

Dikawal Ketat Aparat, Jenazah Teroris MIT Askar Tiba di Palu Pukul 00.04 Wita Dini Hari
Polda  Sulteng menggelar rapat koordinasi di hotel Best Western Plus Coco Palu, Kelurahan Birobuli Selatan, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Minggu (24/5/2022) pagi

Palu

Polda Sulteng Matangkan Kesiapan Hadapi Idulfitri 1443 H
Kadivpas Kemenkumham Sulteng, Ricky Dwi Biantoro santap menu khas lebaran bersama warga binaan di Rutan Palu/Ist

Palu

Kadivpas Kemenkumham Sulteng Santap Menu Khas Lebaran Bersama Warga Binaan Rutan Palu
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido menghadiri pertemuan pelaksanaan penilaian kinerja percepatan penurunan stunting Kampung Nelayan Resto, Senin (6/3/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu Serukan Penurunan Stunting: Sekali Layar Berkembang, Pantang Kita Surut