Home / Palu

Kamis, 22 September 2022 - 17:08 WIB

Hujan Deras Sambut Pembukaan Festival Tangga Banggo di Kelurahan Siranindi Palu

Parade budaya meriahkan Festival Tangga Banggo ke-III di Kelurahan Siranindi, Kota Palu, Kamis (22/9/2022)/hariansulteng

Parade budaya meriahkan Festival Tangga Banggo ke-III di Kelurahan Siranindi, Kota Palu, Kamis (22/9/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Hujan deras menyambut pembukaan Festival Tangga Banggo ke-III di Kelurahan Siranindi, Kota Palu, Kamis (22/9/2022).

Meskipun demikian, rangkaian acara tetap berlangsung meriah dan dihadiri ribuan masyarakat.

Kegiatan itu dihadiri langsung Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido bersama sejumlah tokoh adat.

“Saya sangat terharu dengan acara Festival Tangga Banggo di Kelurahan Siranindi. Insya Allah tahun depan dapat lebih meriah lagi,” ucap Reny.

Baca juga  Momentum Hut 21, Demokrat Sulteng Kehadiran Wajah-wajah Baru

Pengamatan HarianSulteng.com, acara diawali dengan parade budaya dari kalangan pelajar dan pemuda.

Masyarakat pun terlihat antusias menunggu rombongan parade di persimpangan Jalan Rambutan – Jalan Siranindi.

Ratusan siswa SMP membawakan Tarian Pamonte di acara pembukaan Festival Tangga Banggo ke-III di Kelurahan Siranindi, Kota Palu, Kamis (22/9/2022)/hariansulteng

Ratusan siswa SMP membawakan Tarian Pamonte di acara pembukaan Festival Tangga Banggo ke-III di Kelurahan Siranindi, Kota Palu, Kamis (22/9/2022)/hariansulteng

Di sepanjang jalan, turut ditampilkan Tarian Pamonte massal oleh ratusan siswa sekolah menengah pertama (SMP) se-Kota Palu.

Baca juga  Merasa Tertampar, Azwar Jho Sebut Polri Lebih Perhatikan Musisi Lokal Palu Ketimbang Pemerintah

Meski diguyur hujan, para penari tetap luwes dan kompak membawakan tarian khas Sulawesi Tengah tersebut.

Festival Tangga Banggo digelar selama empat hari mulai 22 – 25 September 2022 mendatang.

Acara ini juga diramaikan dengan pameran UMKM dan pasar murah oleh dinas perindustrian dan perdagangan setempat. (Anw)

Share :

Baca Juga

Sebanyak 8 pekerja di Kota Palu tersengat aliran listrik saat memasang lampu penerangan jalan umum (PJU), Senin (5/9/2022)/Ist

Palu

Pasang Lampu Jalan Tanpa Sepengetahuan PLN, 3 Petugas Dishub di Palu Tewas Kesetrum
Jajaran KORPRI Kota Palu melakukan ziarah ke makam mantan wali kota dan sekretaris daerah Kota Palu, Senin (27/11/2023)/Pemkot Palu

Palu

KORPRI Kota Palu Ziarah ke Makam Mantan Wali Kota dan Sekretaris Daerah
Kantor KPU Palu di Jalan Selatan Nomor 6, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

KPU Palu Rekrut 7.504 Petugas KPPS Pemilu 2024, Buka Peluang Bagi Mahasiswa
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu menggelar syukuran dan buka puasa bersama, Senin (03/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Buka Puasa Bersama Forkopimda Kota Palu, Hadianto Cerita Pengalaman Selama Retret
Anggota Komisi III DPR RI, Sarifuddin Sudding/Ist

Palu

Komisi III DPR RI Kembali Panggil Kapolda Sulteng soal Tahanan Tewas
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu, Sulawesi Tengah mulai melakukan simulasi pelipatan kotak suara dan surat suara, Senin (18/12/2023)/Ist

Palu

Ribuan Surat Suara Pemilu 2024 Rusak, KPU Palu Minta Segera Diganti
Anggota DPRD Kota Palu, Thompa Yotokodi/Ist

Palu

Berita Duka, Anggota DPRD Kota Palu Thompa Yotokodi Meninggal Dunia
Sejumlah tokoh lintas agama di Sulawesi Tengah (Sulteng) menyatakan dukungannya kepada Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, Minggu malam (3/11/2024)/Ist

Palu

Tokoh Lintas Agama Deklarasikan Dukungan untuk Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri di Pilgub Sulteng