Home / Palu

Rabu, 16 April 2025 - 14:43 WIB

Pastikan Proyek Berjalan Sesuai Rencana, Wali Kota Palu Tinjau Pembangunan Infrastruktur

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau sejumlah titik pembangunan infrastruktur, Selasa (15/04/2025)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau sejumlah titik pembangunan infrastruktur, Selasa (15/04/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau sejumlah titik pembangunan infrastruktur, Selasa (15/04/2025).

Peninjauan langsung ini sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kota Palu dalam memastikan progres pembangunan berjalan sesuai rencana.

Sebelumnya, Hadianto menjalani serangkaian agenda kerja di Jakarta selama sepekan, mulai dari menghadiri kegiatan Teras Negeri bersama Tempo, menjalin kerja sama pembiayaan pembangunan daerah dengan BUMN, serta mengikuti rapat khusus bersama investor asal Jepang dan Inggris terkait pengelolaan sampah di TPA Kawatuna.

Baca juga  Gandeng BNI, Pemkot Palu Serahkan Paket Sembako untuk Petugas Kebersihan

“Saya dan ibu wakil wali kota membagi peran. Beliau tetap berada di Palu untuk memastikan aktivitas pemerintahan pasca libur Lebaran tetap berjalan lancar,” ujar Hadianto.

Setibanya kembali di Palu, Hadianto bersama Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, langsung melanjutkan agenda sore hari dengan meninjau pekerjaan drainase di kawasan Palu Barat.

Selanjutnya, mereka memantau perkembangan pemasangan tower lampu di Taman Lasoso, serta melihat proses perbaikan sayap patung Garuda di Taman Nasional.

Baca juga  Wali Kota Palu Terapkan Parkir Gratis bagi Ojek Online

Hadianto menyebut Pemkot Palu telah merancang penataan area UMKM di Taman Lasoso mulai tahun depan, guna menciptakan kenyamanan yang lebih bagi pedagang maupun pengunjung taman di kawasan Palu Barat tersebut.

“Di periode kedua ini, kami berkomitmen untuk bekerja dengan fokus dan tensi yang lebih tinggi. Seluruh program pembangunan harus berjalan dengan baik agar Palu semakin layak sebagai calon ibu kota provinsi dan menjadi contoh bagi daerah lain,” ucapnya.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Ratusan narapidana (napi) dan tahanan di Rutan Kelas IIA Palu menggunakan hak pilih mereka di hari pencoblosan Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024)/hariansulteng

Palu

Ratusan Napi dan Tahanan Salurkan Hak Pilih di TPS Rutan Palu
Prosesi wisuda offline angkatan 107-108 di Lapangan Upacara Untad Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (15/12/2021)/hariansulteng

Palu

Untad Akan Gelar Wisuda Offline Angkatan 109-110 Menjadi Dua Sesi
Rusdy Mastura menghadiri acara temu kader PDI Perjuangan se-Kota Palu pada Kamis malam (3/10/2024)/Ist

Palu

Hadiri Temu Kader PDI Perjuangan di Palu, Cudy Merasa Muda di ‘Kandang Banteng’
Direktur RSUD Undata, drg Herry Mulyadi/hariansulteng

Palu

Dituduh Curi Uang Perusahaan Rp50 Juta, Direktur RSUD Undata Buka Suara
PT Citra Palu Minerals (CPM)/Ist

Palu

Kolaborasi Salim-Bakrie Mampu Tingkatkan Program Pemberdayaan Masyarakat PT CPM
Mako Polda Sulteng, Jalan Soekarno Hatta, Kota Palu/hariansulteng

Palu

Polda Sulteng: Kasus Kematian Tahanan Polresta Palu dan Mughni Syakur Masih Penyidikan
Ilustrasi tersengat listrik/Ist

Palu

3 Pekerja di Palu Tewas Kesetrum Saat Pasang Lampu Jalan Dekat Tiang Listrik Tegangan 20 kV
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan puluhan kendaraan operasional kesehatan, Jumat (10/5/2024)/Pemkot Palu

Palu

Launching Puluhan Kendaraan Layanan Kesehatan, Wali Kota Palu: Jangan Hanya Dipakai Beli Nasi Kuning