Home / Palu

Minggu, 23 Januari 2022 - 12:05 WIB

Jadi Tim Rescue Dadakan, Nelayan Tangkap Buaya Hampir 4 Meter di Pantai Talise

Nelayan tangkap buaya sepanjang hampir empat meter di Pantai Talise, Kota Palu, Minggu (23/1/2022)/Ist

Nelayan tangkap buaya sepanjang hampir empat meter di Pantai Talise, Kota Palu, Minggu (23/1/2022)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sejumlah warga tergabung dalam Rukun Nelayan Talise menangkap buaya sepanjang hampir empat meter, Minggu (23/1/2022) pagi.

Mereka jadi tim rescue dadakan ketika melihat buaya hendak masuk ke permukiman warga melalui drainase di Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu.

Saat buaya menampakkan moncongnya, Sabtu (22/1/2022) malam, para nelayan merakit kerangkeng dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) setempat.

Baca juga  Wali Kota Palu Apresiasi DPRD Setujui Dua Ranperda Dijadikan Peraturan Daerah

Dengan alat penerangan seadanya, buaya kemudian digiring dan berhasil terperangkap masuk ke dalam kerangkeng.

Subuh harinya, Anggota DPRD Sulawesi Tengah, Yahdi Basma berkoordinasi dengan Rukun Nelayan Talise untuk menyerahkan hewan reptil itu kepada BKSDA.

“Di BKSDA ada 4 ekor kawanan buaya, artinya 5 ekor dengan ini. Buaya sepanjang hampir 4 meter ini akan dikirimkan ke penangkaran resmi di Desa Beka, Kabupaten Sigi,” ujar Yahdi.

Baca juga  Ahmad Ali soal Dukungan Partai di Pilgub Sulteng: NasDem dan Gerindra Sudah Cukup

Kemunculan buaya di bibir pantai maupun pinggiran sungai Palu kerap kali muncul beberapa waktu terakhir.

Yahdi pun meminta agar pemerintah serius menangani buaya-buaya tersebut karena dianggap mengancam keselamatan warga.

“Pemerintah Kota harus memikirkan serius, area penangkaran buaya yang sekaligus sebagai titik destinasi wisata. Mari merubah petaka menjadi wisata, bencana menjadi berkah,” ungkapnya. (Agr)

Share :

Baca Juga

Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin melepas calon jemaah haji kloter 8 tahun 2025, Jumat (16/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Wakil Wali Kota Palu Lepas Calon Jemaah Haji Kloter 8 Tahun 2025
Aktivitas pertambangan di Kelurahan Poboya, Kota Palu kembali memakan korban, Senin (29/8/2022) dini hari/Ist

Palu

3 Penambang Tertimbun Longsor di Poboya Palu, Satu Orang Tewas
Kapolresta Palu, AKBP Bayu Indra Wiguno/Humas Polresta Palu

Palu

9 Bulan Menjabat, Kapolresta Palu AKBP Bayu Indra Wiguno Digeser ke Polda Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau lokasi MTQ Tingkat Sulteng di Untad, Jumat (28/6/2024)/Ist

Palu

Jadi Tuan Rumah, Wali Kota Palu Tinjau Kesiapan Lokasi MTQ Tingkat Provinsi di Untad
Ilustrasi Alfamidi/Ist

Palu

Alfamidi Akui Kehadiran Jukir Liar Turunkan OmsetĀ 
Viral sejumlah orang disebut tengah melakukan ritual tanam kepala sapi di lokasi pembangunan Masjid Raya Darussalam Palu/Facebook Ambo Illang

Palu

Videonya Viral, Pihak Masjid Raya Darussalam Palu Bantah Ada Ritual Tanam Kepala Sapi
700 penumpang tiba di Pelabuhan Pantoloan pada arus balik Lebaran, Selasa (2/5/2023)/hariansulteng

Palu

Puncak Arus Balik Gelombang Kedua, Berikut Jadwal Keberangkatan di Pelabuhan Pantoloan
Polisi mengamankan dua remaja pelaku tawuran geng motor yang terjadi di Jalan Sungai Lariang, Kota Palu, Sabtu dini hari (05/04/2025)/Ist

Palu

Polisi Amankan Dua Anggota Geng Motor saat Tawuran di Palu, Satu Remaja Terkena Busur